29 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

10 Tips agar Wajah Tetap Cantik di Usia Senja

SUMUTPOS.CO – Memiliki wajah yang selalu tampak muda dan cantik tentu menjadi dambaan setiap wanita. Namun, proses penuaan adalah hal yang tak dapat dihindari. Kondisi ini bisa disebabkan karena usia dan hormon. Seiring bertambahnya usia, setiap wanita akan mengalami perubahan yang sangat nyata.

Salah satunya adalah kerutan wajah. Kerutan di wajah bisa muncul disebabkan karena pertambahan usia. Akan tetapi ada juga faktor lainnya yang dapat menyebabkan kerutan-kerutan pada wajah.

Namun, dengan menerapkan resep awet muda ini, dapat memperlambat tanda-tanda penuaan dan menjaga penampilan muda meski telah memasuki usia senja.

Ada baiknya melakukan cara-cara ini dengan rutin dan konsisten. Ubah pola hidup menjadi lebih sehat, sehingga tubuh dan wajah akan lebih awet muda. Berikut resep rahasia awet muda yang mudah untuk dilakukan usia senja adalah:

1. Melakukan Pemijatan Tubuh dan Wajah saat Mandi
Luangkan waktu kita saat mandi dengan memijat tubuh dan wajah menggunakan pijat mandi. Hal ini bermanfaat untuk membantu melancarkan peredaran darah, meningkatkan elastisitas kulit dan regenerasi sel kulit baru.

2. Konsumsi Tomat
Tomat memiliki kandungan yang sangat baik untuk kulit seperti vitamin A, vitamin C dan Lycopene yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melawan dan menghancurkan radikal bebas dalam tubuh seperti alkohol, merokok, polusi, sinar UV A/B. Cara yang paling baik adalah dengan memakannya langsung , bukan dibuat jus atau pelengkap masakan.

3. Menggunakan Pelembap
Pelembap sangat penting untuk menjaga kelembapan kulit dan mengurangi kemunculan garis-garis halus. Gunakan pelembap yang cocok dengan jenis kulit anda dan aplikasikan secara rutin setelah membersihkan wajah.

4. Hindari Merokok dan Minuman Beralkohol
Menghindari kebiasaan merokok dan minuman beralkohol juga dapat membantu menjaga kulit tetap segar dan awet muda. Rokok dan alkohol dapat merusak kolagen dan elastin yang menjaga kekencangan kulit, sehingga kulit menjadi keriput dan kendur.

5. Menambah Asupan Vitamin Kulit
Pastikan menambah asupan makanan bergizi yang mengandung vitamin untuk kulit seperti vitamin A , vitamin C dan vitamin E. Vitamin ini berperan sebagai antioksidan dan membuat kulit terlihat lebih sehat serta mencegah timbulnya kerutan di wajah.

6. Mengonsumsi Makanan Bergizi
Makanan bergizi seperti buah-buahan, sayuran, ikan, dan biji-bijian mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit. Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung antioksidan, seperti blueberry, tomat, dan kacang-kacangan, karena antioksidan dapat melawan radikal bebas yang menyebabkan kerusakan kulit.

7. Oleskan Madu ke Wajah
Madu sangat ampuh dalam mengatasi kerutan di wajah. Caranya, bersihkan wajah terlebih dahulu dengan air hangat. Oleskan sedikit madu ke wajah dan diamkan selama 20-30 menit, lalu bilaslah wajah dengan air hangat lagi dan segarkan dengan es batu hingga bersih.

8. Minum Air Putih yang Cukup
Air putih sangat penting untuk menjaga kelembapan kulit. Pastikan untuk minum setidaknya 8 gelas air putih setiap hari. Jangan lupa juga untuk menghindari minuman berkafein atau beralkohol yang dapat menyebabkan dehidrasi.

9. Detoksifikasi hati
Detoksifikasi hati adalah membersihkan darah dengan cara mengeluarkan racun dari dalam hati. Konsumsilah jus wortel, mentimun , dan bit secara rutin setiap minimal seminggu sekali.

10. Hindari Stres Berlebihan
Stres berlebihan dapat menyebabkan kerusakan pada kulit. Cobalah untuk mengelola stres dengan baik dengan melakukan aktivitas yang menyenangkan, seperti berolahraga, meditasi, atau membaca buku. Istirahat yang cukup juga sangat penting untuk mengurangi stres dan menjaga kulit tetap sehat.(bbs/han)

SUMUTPOS.CO – Memiliki wajah yang selalu tampak muda dan cantik tentu menjadi dambaan setiap wanita. Namun, proses penuaan adalah hal yang tak dapat dihindari. Kondisi ini bisa disebabkan karena usia dan hormon. Seiring bertambahnya usia, setiap wanita akan mengalami perubahan yang sangat nyata.

Salah satunya adalah kerutan wajah. Kerutan di wajah bisa muncul disebabkan karena pertambahan usia. Akan tetapi ada juga faktor lainnya yang dapat menyebabkan kerutan-kerutan pada wajah.

Namun, dengan menerapkan resep awet muda ini, dapat memperlambat tanda-tanda penuaan dan menjaga penampilan muda meski telah memasuki usia senja.

Ada baiknya melakukan cara-cara ini dengan rutin dan konsisten. Ubah pola hidup menjadi lebih sehat, sehingga tubuh dan wajah akan lebih awet muda. Berikut resep rahasia awet muda yang mudah untuk dilakukan usia senja adalah:

1. Melakukan Pemijatan Tubuh dan Wajah saat Mandi
Luangkan waktu kita saat mandi dengan memijat tubuh dan wajah menggunakan pijat mandi. Hal ini bermanfaat untuk membantu melancarkan peredaran darah, meningkatkan elastisitas kulit dan regenerasi sel kulit baru.

2. Konsumsi Tomat
Tomat memiliki kandungan yang sangat baik untuk kulit seperti vitamin A, vitamin C dan Lycopene yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melawan dan menghancurkan radikal bebas dalam tubuh seperti alkohol, merokok, polusi, sinar UV A/B. Cara yang paling baik adalah dengan memakannya langsung , bukan dibuat jus atau pelengkap masakan.

3. Menggunakan Pelembap
Pelembap sangat penting untuk menjaga kelembapan kulit dan mengurangi kemunculan garis-garis halus. Gunakan pelembap yang cocok dengan jenis kulit anda dan aplikasikan secara rutin setelah membersihkan wajah.

4. Hindari Merokok dan Minuman Beralkohol
Menghindari kebiasaan merokok dan minuman beralkohol juga dapat membantu menjaga kulit tetap segar dan awet muda. Rokok dan alkohol dapat merusak kolagen dan elastin yang menjaga kekencangan kulit, sehingga kulit menjadi keriput dan kendur.

5. Menambah Asupan Vitamin Kulit
Pastikan menambah asupan makanan bergizi yang mengandung vitamin untuk kulit seperti vitamin A , vitamin C dan vitamin E. Vitamin ini berperan sebagai antioksidan dan membuat kulit terlihat lebih sehat serta mencegah timbulnya kerutan di wajah.

6. Mengonsumsi Makanan Bergizi
Makanan bergizi seperti buah-buahan, sayuran, ikan, dan biji-bijian mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit. Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung antioksidan, seperti blueberry, tomat, dan kacang-kacangan, karena antioksidan dapat melawan radikal bebas yang menyebabkan kerusakan kulit.

7. Oleskan Madu ke Wajah
Madu sangat ampuh dalam mengatasi kerutan di wajah. Caranya, bersihkan wajah terlebih dahulu dengan air hangat. Oleskan sedikit madu ke wajah dan diamkan selama 20-30 menit, lalu bilaslah wajah dengan air hangat lagi dan segarkan dengan es batu hingga bersih.

8. Minum Air Putih yang Cukup
Air putih sangat penting untuk menjaga kelembapan kulit. Pastikan untuk minum setidaknya 8 gelas air putih setiap hari. Jangan lupa juga untuk menghindari minuman berkafein atau beralkohol yang dapat menyebabkan dehidrasi.

9. Detoksifikasi hati
Detoksifikasi hati adalah membersihkan darah dengan cara mengeluarkan racun dari dalam hati. Konsumsilah jus wortel, mentimun , dan bit secara rutin setiap minimal seminggu sekali.

10. Hindari Stres Berlebihan
Stres berlebihan dapat menyebabkan kerusakan pada kulit. Cobalah untuk mengelola stres dengan baik dengan melakukan aktivitas yang menyenangkan, seperti berolahraga, meditasi, atau membaca buku. Istirahat yang cukup juga sangat penting untuk mengurangi stres dan menjaga kulit tetap sehat.(bbs/han)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/