26 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

PDIP Kantongi 6 Nama

MEDAN- Tiga partai politik (parpol) papan atas mulai menyurvei nama-nama bakal calon (balon) Pilgubsu 2013 secara internal. Informasi terakhir, DPD PDIP Sumut sudah mengantongi enam balon yang sudah diserahkan ke DPP PDIP di Jakarta. Enam nama itu akan disurvei untuk memperoleh siapa nama yang menempati peringkat tertinggi daarei sisi popularitas dan elektabilitas.

Wakil Ketua PDI Perjuangan Sumut bidang Infokom, Eddy Rangkuti, mengatakan, tim seleksi daerah sudah menyampaikan enam nama ke DPP PDI Perjuangan. Dalam waktu dekat enam nama itu akan disurvei oleh lembaga independen yang ditunjuk DPP.

‘’Berkas keenam balon Gubsu itu sudah dikirim ke DPP untuk mengikuti tahapan seleksi berikutnya. Informasinya survei dilakukan minimal dua kali. Survei awal direncanakan Agustus 2012 dan survei terakhir digelar Oktober 2012,’’ katanya.

Dari markas DPD Demokrat Sumut, informasi terakhir menyebutkan, Tim-9 segera menyurvei 10 nama yang mendaftar sebagai balon Gubsu dan Wagubsu. Partai berlambang mercy itu mengklaim survei dilakukan dengan menggandeng lembaga peneliti dan survei dari Universitas Indonesia (UI). Target survei itu mencari nama-nama yang memiliki tingkat popularitas dan elektabilitas yang tinggi.

‘’Saat ini survei sedang berlangsung, jadi kami belum tahu hasilnya. Teknis pelaksananya adalah UI. Kami pilih UI karena selama ini memang Partai Demokrat sering bekerjasama dengan UI. Jadi tak ada maksud lain, selain karena sudah pernah bekerjasama sebelumnya,’’ ungkap anggota Tim Sembilan PD Sumut yang juga Sekretaris DPD PD Sumut, Tahan Manahan Panggabean, Kamis (12/7).

Ketua Fraksi Demokrat DPRD Sumut tersebut itu menambahkan, proses survei sudah dilakukan oleh Universitas Indonesia (UI) yang menjadi mitra partai pemenang Pemilu 2014 tersebut. Hasilnya, kata dia, baru bisa diketahui pada Agustus 2012.

Setelah hasil survei disampaikan oleh UI kepada Tim-9  selanjutnya  dilakukan tahapan konsultasi, dan proses berikutnya adalah penetapan oleh Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat.

Sebab itu, lanjutnya, penetapan pasangan calon yang akan diusung nanti merupakan keinginan rakyat Sumut sesuai hasil survei dan pertimbangan partai. ‘’Soal koalisi parpol kami baru memutuskan setelah survei balon ini selesai. Begitupun kami tetap menjalin komunikasi dengan parpol lain, dan saya sampaikan Demokrat terbuka berkoalisi dengan parpol manapun,’’ dia menambahkan.

Di tempat terpisah, Wakil Ketua DPD Partai Golkar Sumut bidang Infokom, Firdaus Nasution, mengatakan, DPD Partai Golkar Sumut menyampaikan sepuluh nama yang sudah mendaftar ke DPP Partai Golkar di Jakarta.
‘’Survei pertama berlangsung saat ini, kemungkinan Agustus akan  selesai. Selanjutnya akan ada survei kedua, dan jadwalnya ditentukan oleh DPP,’’ ujar Firdaus yang juga menjabat anggota Tim Penjaringan Cagubsu Partai Golkar tersebut. (ari)

MEDAN- Tiga partai politik (parpol) papan atas mulai menyurvei nama-nama bakal calon (balon) Pilgubsu 2013 secara internal. Informasi terakhir, DPD PDIP Sumut sudah mengantongi enam balon yang sudah diserahkan ke DPP PDIP di Jakarta. Enam nama itu akan disurvei untuk memperoleh siapa nama yang menempati peringkat tertinggi daarei sisi popularitas dan elektabilitas.

Wakil Ketua PDI Perjuangan Sumut bidang Infokom, Eddy Rangkuti, mengatakan, tim seleksi daerah sudah menyampaikan enam nama ke DPP PDI Perjuangan. Dalam waktu dekat enam nama itu akan disurvei oleh lembaga independen yang ditunjuk DPP.

‘’Berkas keenam balon Gubsu itu sudah dikirim ke DPP untuk mengikuti tahapan seleksi berikutnya. Informasinya survei dilakukan minimal dua kali. Survei awal direncanakan Agustus 2012 dan survei terakhir digelar Oktober 2012,’’ katanya.

Dari markas DPD Demokrat Sumut, informasi terakhir menyebutkan, Tim-9 segera menyurvei 10 nama yang mendaftar sebagai balon Gubsu dan Wagubsu. Partai berlambang mercy itu mengklaim survei dilakukan dengan menggandeng lembaga peneliti dan survei dari Universitas Indonesia (UI). Target survei itu mencari nama-nama yang memiliki tingkat popularitas dan elektabilitas yang tinggi.

‘’Saat ini survei sedang berlangsung, jadi kami belum tahu hasilnya. Teknis pelaksananya adalah UI. Kami pilih UI karena selama ini memang Partai Demokrat sering bekerjasama dengan UI. Jadi tak ada maksud lain, selain karena sudah pernah bekerjasama sebelumnya,’’ ungkap anggota Tim Sembilan PD Sumut yang juga Sekretaris DPD PD Sumut, Tahan Manahan Panggabean, Kamis (12/7).

Ketua Fraksi Demokrat DPRD Sumut tersebut itu menambahkan, proses survei sudah dilakukan oleh Universitas Indonesia (UI) yang menjadi mitra partai pemenang Pemilu 2014 tersebut. Hasilnya, kata dia, baru bisa diketahui pada Agustus 2012.

Setelah hasil survei disampaikan oleh UI kepada Tim-9  selanjutnya  dilakukan tahapan konsultasi, dan proses berikutnya adalah penetapan oleh Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat.

Sebab itu, lanjutnya, penetapan pasangan calon yang akan diusung nanti merupakan keinginan rakyat Sumut sesuai hasil survei dan pertimbangan partai. ‘’Soal koalisi parpol kami baru memutuskan setelah survei balon ini selesai. Begitupun kami tetap menjalin komunikasi dengan parpol lain, dan saya sampaikan Demokrat terbuka berkoalisi dengan parpol manapun,’’ dia menambahkan.

Di tempat terpisah, Wakil Ketua DPD Partai Golkar Sumut bidang Infokom, Firdaus Nasution, mengatakan, DPD Partai Golkar Sumut menyampaikan sepuluh nama yang sudah mendaftar ke DPP Partai Golkar di Jakarta.
‘’Survei pertama berlangsung saat ini, kemungkinan Agustus akan  selesai. Selanjutnya akan ada survei kedua, dan jadwalnya ditentukan oleh DPP,’’ ujar Firdaus yang juga menjabat anggota Tim Penjaringan Cagubsu Partai Golkar tersebut. (ari)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/