25 C
Medan
Thursday, November 21, 2024
spot_img

Sudah 80 Persen Bekerja di Dunia Industri

STT Politeknik Poliprofesi Wisuda 455 Mahasiswa Angkatan VII

MEDAN- Sebanyak 455 mahasiswa Sekolah Tinggi Teknik (STT) Politehknik Poliprofesi mengikuti pelantikan dan wisuda Strata satu (S-1) di Hotel Danau Toba Jalan Imam Bonjol Medan, Sabtu (20/10).

MOU: Rektor UISU, Prof Ir Zulkarnaen Lubis MS PhD (kanan)  Ketua STT Poliprofesi, David JM Sembiring MKom sedang menyerahterimakan penandatanganan perjanjian kerjasama.
MOU: Rektor UISU, Prof Ir Zulkarnaen Lubis MS PhD (kanan) dan Ketua STT Poliprofesi, David JM Sembiring MKom sedang menyerahterimakan penandatanganan perjanjian kerjasama.

Ke-455 mahasiswa angkatan ke VII yang diwisuda  itu terdiri dari 433 mahasiswa teknik informatika, 9 dari teknik industri, dan 3 lagi dari teknik elektro.
Ketua Yayasan Pendidikan Polipofesi Medan, Raheliya br Ginting, M Kom dalam sambutannya mengatakan  bahwa para wisudawan yang telah dilantik ini untuk tidak menghentikan proses belajar, harus tetap memotivasi diri agar lebih baik lagi di masa mendatang. “Artinya para wisuda harus semangat mengaplikasikan ilmu yang didapat dari STT Politeknik Poliprofesi ini. Agar di masa mendatang menjadi seorang yang sukses,”katanya.

Sementara, Ketua Panita Wisuda STT&Politeknik Poliprofesi, Nirwan Sinuhaji ST SKom dalam sambutannya berharap agar para wisudawan yang telah diwisuda dapat terjun ke tengah masyarakat demi mengabdikan ilmu yang telah diperolehnya sewaktu kuliah. “Jagalah almamater yang baik saat mengaplikasi ilmu di tengah-tengah masyarakat,” bilang nya.

Sementara itu, Ketua STT  Poliprofesi, David JM Sembiring, MKom menyebutkan sebanyak 455 orang yang diwisuda hari harus dapat menjaga almamater. Begitu juga pada 192 orang yang diwisuda pada 13 Okotber 2012 lalu harus sama menjaga almamater.

“Jadi, sebanyak 637 wisudawan/wisudawati yang telah dilantik haruslah menjadi alumni yang mempunyai kemajuan yang baik untuk bangsa dan negara,”ucapnya.

Dalam wisuda yang kami gelar ini, sambung David, pihaknya ingin mengubah imaje yang selama ini hanya sekadar seremoni belaka menjadi momen mengantarkan para wisudawan menuju realitas dunia kerja yang sesungguhnya penuh tantangan dan persaingan.

“Dengan penuh rasa bangga dan syukur, STT Poliprofesi telah meluluskan sebanyak 1807 orang yang tersebar di seluruh Indonesia,”terangya.
Dilanjutkannya, bahwa saat ini 80 persen wisudawan/wisudawati STT Poliprofesi Medan yang mengikuti wisuda pada hari ini, Sabtu (20/10)  sudah bekerja di dunia usaha/industri. Selebihnya berwirausaha atau melanjutkan kuliah ke jenjang yang lebih tinggi.

Namun, bagi para wisudawan yang ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi atau S-2 di perguruan tinggi negeri/swasta, maka pihak STT Politeknik Poliprofesi Medan memberikan bantuan uang kuliah kepada para wisudawan terbaik satu sampai tiga. Hal ini telah kami fasilitasi melalaui kerja sama dan studi banding pada tahun 2011 dengan Universitas Gajah Mada Jogyakarta, Universitas Kristen Dutawacana Jogyjakarta, Universitas Sanata Dharma Jogyakarta, STMIK AMIKON Jogyakarta dan STMIK Eresha Jakarta.

Menanggapi kegiatan wisudawan STT Politeknik Poliprofesi Medan yang telah melahirkan banyak mahasiswa, Ketua DPRD Provinsi Sumut, H Saleh Bangun dalam sambutannya mengatakan hubungan antara pendidikan dan pembangunan telah lama diteliti dan semuanya mengakui pemikiran klasik Adam Smith tahun 1776 yang menyatakan bahwa keberhasilan membangun pendidikan akan berpengaruh terhadap pembangunan ekonomi dan berdampak langsung pada kemajuan bangsa secara keseluruhan.

“Nah atas dasar tersebut saya atas nama masyarakat Sumut, mengucapkan terima kasih yang tulus kepada STT Poliprofesi yang telah berperan aktif dalam bidang pendidikan tinggi bagi masyarakat Sumut,”ucapnya.

Selain itu, sebut Saleh Bangun, perlu juga diketahui tentang peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 24 tahun 2012 tentang pembelajaran jarak jauh merupakan satu cara yang ditempuh pemerintahan untuk memperluas akses pendidikan tinggi bagi masyarakat di daerah.

ntuk itu juga, Saleh mengucapkan terima kasih kepada Koordinator Kopertis Wilayah I, yang secara sungguh-sunguh telah mendorong PTS segera membuka akses pendidikan sampai ke daerah-daerah khususnya di wilayah Sumut dengan payung hukum yang ada.

Adapun tamu yang hadir di dalam  acara wisuda seperti Pembina Yayasan Pendidikan Polifprofesi Sinek Mehuli Br Bangun SKom, MM,  Ketua APTISI Wilayah I Sumut Bahdin Nur Tanjung, Praktisi Perbankan Gus Irawan Pasaribu, Ketua DPRD Sumut H Saleh Bangun, Perwakilan Dinas Pendidikan Sumut Drs Saut Aritonang, MM, Rektor UISU Prof Ir Zulkarnaen Lubis, MS.Ph.D serta tamu undangan lainnya.(omi)

STT Politeknik Poliprofesi Wisuda 455 Mahasiswa Angkatan VII

MEDAN- Sebanyak 455 mahasiswa Sekolah Tinggi Teknik (STT) Politehknik Poliprofesi mengikuti pelantikan dan wisuda Strata satu (S-1) di Hotel Danau Toba Jalan Imam Bonjol Medan, Sabtu (20/10).

MOU: Rektor UISU, Prof Ir Zulkarnaen Lubis MS PhD (kanan)  Ketua STT Poliprofesi, David JM Sembiring MKom sedang menyerahterimakan penandatanganan perjanjian kerjasama.
MOU: Rektor UISU, Prof Ir Zulkarnaen Lubis MS PhD (kanan) dan Ketua STT Poliprofesi, David JM Sembiring MKom sedang menyerahterimakan penandatanganan perjanjian kerjasama.

Ke-455 mahasiswa angkatan ke VII yang diwisuda  itu terdiri dari 433 mahasiswa teknik informatika, 9 dari teknik industri, dan 3 lagi dari teknik elektro.
Ketua Yayasan Pendidikan Polipofesi Medan, Raheliya br Ginting, M Kom dalam sambutannya mengatakan  bahwa para wisudawan yang telah dilantik ini untuk tidak menghentikan proses belajar, harus tetap memotivasi diri agar lebih baik lagi di masa mendatang. “Artinya para wisuda harus semangat mengaplikasikan ilmu yang didapat dari STT Politeknik Poliprofesi ini. Agar di masa mendatang menjadi seorang yang sukses,”katanya.

Sementara, Ketua Panita Wisuda STT&Politeknik Poliprofesi, Nirwan Sinuhaji ST SKom dalam sambutannya berharap agar para wisudawan yang telah diwisuda dapat terjun ke tengah masyarakat demi mengabdikan ilmu yang telah diperolehnya sewaktu kuliah. “Jagalah almamater yang baik saat mengaplikasi ilmu di tengah-tengah masyarakat,” bilang nya.

Sementara itu, Ketua STT  Poliprofesi, David JM Sembiring, MKom menyebutkan sebanyak 455 orang yang diwisuda hari harus dapat menjaga almamater. Begitu juga pada 192 orang yang diwisuda pada 13 Okotber 2012 lalu harus sama menjaga almamater.

“Jadi, sebanyak 637 wisudawan/wisudawati yang telah dilantik haruslah menjadi alumni yang mempunyai kemajuan yang baik untuk bangsa dan negara,”ucapnya.

Dalam wisuda yang kami gelar ini, sambung David, pihaknya ingin mengubah imaje yang selama ini hanya sekadar seremoni belaka menjadi momen mengantarkan para wisudawan menuju realitas dunia kerja yang sesungguhnya penuh tantangan dan persaingan.

“Dengan penuh rasa bangga dan syukur, STT Poliprofesi telah meluluskan sebanyak 1807 orang yang tersebar di seluruh Indonesia,”terangya.
Dilanjutkannya, bahwa saat ini 80 persen wisudawan/wisudawati STT Poliprofesi Medan yang mengikuti wisuda pada hari ini, Sabtu (20/10)  sudah bekerja di dunia usaha/industri. Selebihnya berwirausaha atau melanjutkan kuliah ke jenjang yang lebih tinggi.

Namun, bagi para wisudawan yang ingin melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi atau S-2 di perguruan tinggi negeri/swasta, maka pihak STT Politeknik Poliprofesi Medan memberikan bantuan uang kuliah kepada para wisudawan terbaik satu sampai tiga. Hal ini telah kami fasilitasi melalaui kerja sama dan studi banding pada tahun 2011 dengan Universitas Gajah Mada Jogyakarta, Universitas Kristen Dutawacana Jogyjakarta, Universitas Sanata Dharma Jogyakarta, STMIK AMIKON Jogyakarta dan STMIK Eresha Jakarta.

Menanggapi kegiatan wisudawan STT Politeknik Poliprofesi Medan yang telah melahirkan banyak mahasiswa, Ketua DPRD Provinsi Sumut, H Saleh Bangun dalam sambutannya mengatakan hubungan antara pendidikan dan pembangunan telah lama diteliti dan semuanya mengakui pemikiran klasik Adam Smith tahun 1776 yang menyatakan bahwa keberhasilan membangun pendidikan akan berpengaruh terhadap pembangunan ekonomi dan berdampak langsung pada kemajuan bangsa secara keseluruhan.

“Nah atas dasar tersebut saya atas nama masyarakat Sumut, mengucapkan terima kasih yang tulus kepada STT Poliprofesi yang telah berperan aktif dalam bidang pendidikan tinggi bagi masyarakat Sumut,”ucapnya.

Selain itu, sebut Saleh Bangun, perlu juga diketahui tentang peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 24 tahun 2012 tentang pembelajaran jarak jauh merupakan satu cara yang ditempuh pemerintahan untuk memperluas akses pendidikan tinggi bagi masyarakat di daerah.

ntuk itu juga, Saleh mengucapkan terima kasih kepada Koordinator Kopertis Wilayah I, yang secara sungguh-sunguh telah mendorong PTS segera membuka akses pendidikan sampai ke daerah-daerah khususnya di wilayah Sumut dengan payung hukum yang ada.

Adapun tamu yang hadir di dalam  acara wisuda seperti Pembina Yayasan Pendidikan Polifprofesi Sinek Mehuli Br Bangun SKom, MM,  Ketua APTISI Wilayah I Sumut Bahdin Nur Tanjung, Praktisi Perbankan Gus Irawan Pasaribu, Ketua DPRD Sumut H Saleh Bangun, Perwakilan Dinas Pendidikan Sumut Drs Saut Aritonang, MM, Rektor UISU Prof Ir Zulkarnaen Lubis, MS.Ph.D serta tamu undangan lainnya.(omi)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/