SAAT ini nama Iago Aspas Juncal sangat berkibar. Apalagi pada akhir pekan lalu dia membantu timnya Celta Vigo menang 3-1 atas Real Valladolid.
Tak ayal, banyak klub yang mulai melirik pemain kelahiran 1 Agustus 1987 tersebut. Salah satunya adalah klub asal Inggris Swansea City, yang bisa saja kehilangan striker andalannya Michu, yang telah dilirik banyak klub raksasa Eropa.
Manejer tim Swansea City Michael Laudrup secara terus terang mengatakan bahwa dia ingin memakai jasa Iago Aspas. Selain karena Michu berpotensi hengkang, striker Swansea lainnya Danny Graham hingga kini belum mampu memperlihatkan performa yang menawan.
Demikian juga halnya dengan dua striker lain Itay Shechter dan Luke Moore, hanya mampu mencetak satu gol di Liga Primer Inggris.
“Aspas pemain yang bagus, pemain depan yang sedang tampil sangat baik. Saya kenal dia, tapi untuk mengatakan dia akan bergabung, itu langkah yang besar. Kami selalu mencari pemain, tidak terpaku hanya pada satu posisi. Kami punya daftar pemain di setiap posisi yang disusun dalam tiga empat bulan terakhir. Anda harus bersiap ketika bursa transfer tiba. Anda tidak bisa memulai ketika bursa dibuka dan banyak situasi yang terjadi,” ujar Laudrup. (bbs/jpnn)