24.4 C
Medan
Saturday, October 5, 2024

Roy Suryo Bentangkan Poster Anti Narkoba

JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo mengandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk mendeklarasikan pemuda anti Narkoba di kantor Kemenpora, Jakarta, kemarin (9/2).

Acara deklarasi ini disertai dengan membentangkan spanduk besar berukuran 13 X 20 meter dari ketinggian 45 meter Gedung Kemenpora yang bertuliskan ‘Perangi Narkoba Raih Prestasi’.

Aksi pembentangan spanduk ini, dilakukan Roy bersama komunitas Wanadri, KOMI, Kopassus dan BNN. Roy dan tim melakukan terjun rappelling dari balkon lantai 11 hingga balkon lantai 3 Gedung Kemenpora. Sebelum beraksi, Roy mengenakan alat pengaman, seperti sarung tangan dan peralatan keselamatan panjat tebing lainnya.

Menurut Roy, aksi deklarasi anti narkoba bukanlah kali pertama dilakukan, sebelumnya aksi serupa juga pernah dilakukan. “Jadi dulu juga pernah dideklarasikan saat Pak Adiaksa Daut (mantan Menpora) memimpin. Dan ini bukti kegigihan kami untuk memerangi narkoba,” ujar Roy di Kantor Kemenpora di Jakarta, Sabtu (9/2). (chi/jpnn)

JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo mengandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk mendeklarasikan pemuda anti Narkoba di kantor Kemenpora, Jakarta, kemarin (9/2).

Acara deklarasi ini disertai dengan membentangkan spanduk besar berukuran 13 X 20 meter dari ketinggian 45 meter Gedung Kemenpora yang bertuliskan ‘Perangi Narkoba Raih Prestasi’.

Aksi pembentangan spanduk ini, dilakukan Roy bersama komunitas Wanadri, KOMI, Kopassus dan BNN. Roy dan tim melakukan terjun rappelling dari balkon lantai 11 hingga balkon lantai 3 Gedung Kemenpora. Sebelum beraksi, Roy mengenakan alat pengaman, seperti sarung tangan dan peralatan keselamatan panjat tebing lainnya.

Menurut Roy, aksi deklarasi anti narkoba bukanlah kali pertama dilakukan, sebelumnya aksi serupa juga pernah dilakukan. “Jadi dulu juga pernah dideklarasikan saat Pak Adiaksa Daut (mantan Menpora) memimpin. Dan ini bukti kegigihan kami untuk memerangi narkoba,” ujar Roy di Kantor Kemenpora di Jakarta, Sabtu (9/2). (chi/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/