26 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Sergio Ingin Bobol Gawang Arsenal

JAKARTA – Striker Timnas Indonesia Serginho ‘Sergio’ van Dijk berharap bisa menjebol gawang Arsenal saat Timnas Indonesia menghapi klub asal London itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Minggu (14/7).

Namun pemain berkepala plontos itu mengakui sangat sulit mencetak gol ke gawang Arsenal.

“Saya mau cetak gol tapi Arsenal tim kelas dunia tidak sama di ISL. Saya akan sulit untuk mencetak gol,” kata Sergio di Jakarta, Kamis (11/7).
Target utama Sergio kali ini adalah bisa bermain dan berlatih bersama dengan pemain lain. Sehingga saat menghadapi China di Pra Piala Asia 2015 pada 15 Oktober mendatang, Indonesia bisa meraih hasil maksimal.

“Kita tidak banyak waktu untuk main bersama. Lawan Belanda tiga hari, Arab Saudi tiga hari dan sekarang lawan Arsenal empat hari,” ungkapnya.
Meski demikian, Sergio menganggap pertandingan melawan Arsenal sangat baik untuk perkembangan sepak bola Indonesia. “Pertandingan ini bagus  untuk Indonesia. Pengalaman spesial bisa bertanding dengan pemain-pemain tingkat dunia,” ujarnya.
Di sisi lain, Kapten Timnas Indonesia Boaz Salossa masih diragukan tampil melawan Arsenal.

Boaz mengalami mengalami cedera hamstring saat Persipura menang 3-0 atas Persiram Raja Ampat pekan lalu. Pemain yang kini menjadi top skor Indonesia Super League (ISL) itu tidak mampu melanjutkan pertandingan dan keluar di babak pertama.
Untuk memastikan apakah nanti bisa tampil di pertandingan Arsenal, Boaz akan dibawa ke rumah sakit untuk proses penyembuhan. Rekomendasi dokter akan menjadi pertimbangan utama Pelatih Timnas Indonesia Jacksen F Tiago menurunkan Boaz atau tidak.
“Nanti setelah pemeriksaan dokter kita lihat kesiapan Boaz untuk bisa tampil,” kata Jacksen.

Namun dari pengalamannya melatih Boaz, Jacksen yakin pemain asli Papua itu bisa tampi lawan Arsenal. “Waktu latihan fitnes ia memang merasakan kesakitan. Tapi saya tahu benar Boaz, dia akan berusaha maksimal,” terangnya. (abu/jpnn)

JAKARTA – Striker Timnas Indonesia Serginho ‘Sergio’ van Dijk berharap bisa menjebol gawang Arsenal saat Timnas Indonesia menghapi klub asal London itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Minggu (14/7).

Namun pemain berkepala plontos itu mengakui sangat sulit mencetak gol ke gawang Arsenal.

“Saya mau cetak gol tapi Arsenal tim kelas dunia tidak sama di ISL. Saya akan sulit untuk mencetak gol,” kata Sergio di Jakarta, Kamis (11/7).
Target utama Sergio kali ini adalah bisa bermain dan berlatih bersama dengan pemain lain. Sehingga saat menghadapi China di Pra Piala Asia 2015 pada 15 Oktober mendatang, Indonesia bisa meraih hasil maksimal.

“Kita tidak banyak waktu untuk main bersama. Lawan Belanda tiga hari, Arab Saudi tiga hari dan sekarang lawan Arsenal empat hari,” ungkapnya.
Meski demikian, Sergio menganggap pertandingan melawan Arsenal sangat baik untuk perkembangan sepak bola Indonesia. “Pertandingan ini bagus  untuk Indonesia. Pengalaman spesial bisa bertanding dengan pemain-pemain tingkat dunia,” ujarnya.
Di sisi lain, Kapten Timnas Indonesia Boaz Salossa masih diragukan tampil melawan Arsenal.

Boaz mengalami mengalami cedera hamstring saat Persipura menang 3-0 atas Persiram Raja Ampat pekan lalu. Pemain yang kini menjadi top skor Indonesia Super League (ISL) itu tidak mampu melanjutkan pertandingan dan keluar di babak pertama.
Untuk memastikan apakah nanti bisa tampil di pertandingan Arsenal, Boaz akan dibawa ke rumah sakit untuk proses penyembuhan. Rekomendasi dokter akan menjadi pertimbangan utama Pelatih Timnas Indonesia Jacksen F Tiago menurunkan Boaz atau tidak.
“Nanti setelah pemeriksaan dokter kita lihat kesiapan Boaz untuk bisa tampil,” kata Jacksen.

Namun dari pengalamannya melatih Boaz, Jacksen yakin pemain asli Papua itu bisa tampi lawan Arsenal. “Waktu latihan fitnes ia memang merasakan kesakitan. Tapi saya tahu benar Boaz, dia akan berusaha maksimal,” terangnya. (abu/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/