26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Musik, Jengah Ditanya Nikah

Aura Kasih
Aura Kasih

SUMUTPOS.CO – Sudah diingatkan jangan ada yang nanyain siapa cowok yang sebenarnya. Selama ini berkilah jomblo terlama dalam hidup.

Idul Fitri bukan hanya momen bermaaf-maafan. Juga kesempatan bagi para perantau untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman. Tak terkecuali tradisi ini dilakukan oleh Aura Kasih. Penyanyi dan artis montok ini akan mengunjungi keluarganya yang berada di Jawa Barat.

“Mudik, aku mudiknya ke Bandung. Lusa sudah mudik, takut keburu macet. Keluarga aku banyak yang di Bandung, Tasik, Garut, muter-muter aja,” kata Aura.

Namun, sebelum berkumpul dengan keluarganya, bintang sinetron seri Padmina Aisha ini menyampaikan dulu pesan penting untuk mereka. Ia enggan ditanya soal pendamping hidup dan kapan akan menikah.

“Sebelumnya, aku udah bilang sama mereka, tidak akan aku jawab juga. Aku bilang, ‘Aduh jangan ngomong married ya. Kumpul-kumpul aja,” cerita Aura.

Pelantun Bukan Pemain Cinta dan Mata Keranjang ini pun bercerita kalau keluarganya tak membiasakan diri mengenakan busana yang seragam untuk merayakan Idul Fitri. Makanya Aura ingin mengenakan pakaian yang sederhana dan tetap enak dipandang mata.

“Biasanya orang pada heboh kalau lebaran, sebenarnya enggak perlu seperti itu. Simple lebih enak dilihatnya. Kompak (berbusana seragam), aku nggak terlalu suka. Aku yang colourful dan simple,” tutur Aura.

Sebelumnya, Aura mengisi Ramadhan dengan menggelar buka puasa bersama anak-anak yatim.

“Seneng aja bisa kumpul dengan mereka. Aku merasa bahagia berada di tengah-tengah mereka,” cetusnya.

Diakui eks model majalah pria dewasa ini, kebersamaan dengan anak-anak yatim sebenarnya tidak dilakukan pada bulan Ramadhan saja. Namun, jika ada kesempatan lain ia selalu menyempatkan diri untuk menyenangkan mereka dengan memberikan bingkisan yang bermanfaat.

“Ini sudah menjadi kewajiban kita untuk menyisihkan berapa persen dari penghasilan. Sebenarnya untuk membuat mereka bahagia tidak harus menunggu Ramadhan, karena aku juga punya yayasan sendiri di Bogor,” terangnya.

Selama menjalani ibadah puasa, artis yang sempat digosipkan dengan Ariel NOAH punya pengalaman lain. Ia semakin bijak menyikapi rezeki yang selama ini diperolehnya.

”Selain jadi lebih bisa menahan diri. Aku juga berusaha untuk berpakaian lebih sopan, sesuai dengan momen Ramadhan,” tuturnya.

Ramadhan kali ini tidak digunakan untuk meminta jodoh. Ia mengaku pasrah dengan jodoh yang dipertemukan nantinya. Padahal sebagai wanita, ia ingin sekali melepas masa lajangnya dengan pria pilihannya.

“Tapi saat ini aku masih jomblo dengan waktu yang cukup lama,” tambahnya.

Sebagai penyanyi, penampilan menjadi hal utama selain performa dan suara. Mereka harus pintar memadukan busana agar sesuai dengan acara yang akan diisinya. Bagi Aura penampilan akan menjadi nilai plus di mata para penonton jika tepat. Oleh karena itu, dia tak ingin tampil terlalu seksi ataupun mengarah ke vulgar agar bisa masuk ke semua acara.

“Penampilan masih standar yah. Nggak puasa mini, pas puasa pakai gamis, nggak gitu,” ujarnya.

Konsistensi dalam berbusana ini dijalani selamanya. Hal ini berpengaruh pada tawaran manggung yang diperolehnya.

“Kalau aku pribadi pakai sesuatu yang standar nggak senonoh dan bisa dipakai kapan aja, dimana aja dan momen apa aja,” paparnya.

Saat ini Aura tengah menyiapkan materi untuk single berikutnya. Rencananya single tersebut akan direkam setelah Lebaran nanti.

“Aku kebetulan ada recording dulu bikin dua single. Habis itu nyanyi-nyanyi aja sih,” tukasnya. MER

Aura Kasih
Aura Kasih

SUMUTPOS.CO – Sudah diingatkan jangan ada yang nanyain siapa cowok yang sebenarnya. Selama ini berkilah jomblo terlama dalam hidup.

Idul Fitri bukan hanya momen bermaaf-maafan. Juga kesempatan bagi para perantau untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman. Tak terkecuali tradisi ini dilakukan oleh Aura Kasih. Penyanyi dan artis montok ini akan mengunjungi keluarganya yang berada di Jawa Barat.

“Mudik, aku mudiknya ke Bandung. Lusa sudah mudik, takut keburu macet. Keluarga aku banyak yang di Bandung, Tasik, Garut, muter-muter aja,” kata Aura.

Namun, sebelum berkumpul dengan keluarganya, bintang sinetron seri Padmina Aisha ini menyampaikan dulu pesan penting untuk mereka. Ia enggan ditanya soal pendamping hidup dan kapan akan menikah.

“Sebelumnya, aku udah bilang sama mereka, tidak akan aku jawab juga. Aku bilang, ‘Aduh jangan ngomong married ya. Kumpul-kumpul aja,” cerita Aura.

Pelantun Bukan Pemain Cinta dan Mata Keranjang ini pun bercerita kalau keluarganya tak membiasakan diri mengenakan busana yang seragam untuk merayakan Idul Fitri. Makanya Aura ingin mengenakan pakaian yang sederhana dan tetap enak dipandang mata.

“Biasanya orang pada heboh kalau lebaran, sebenarnya enggak perlu seperti itu. Simple lebih enak dilihatnya. Kompak (berbusana seragam), aku nggak terlalu suka. Aku yang colourful dan simple,” tutur Aura.

Sebelumnya, Aura mengisi Ramadhan dengan menggelar buka puasa bersama anak-anak yatim.

“Seneng aja bisa kumpul dengan mereka. Aku merasa bahagia berada di tengah-tengah mereka,” cetusnya.

Diakui eks model majalah pria dewasa ini, kebersamaan dengan anak-anak yatim sebenarnya tidak dilakukan pada bulan Ramadhan saja. Namun, jika ada kesempatan lain ia selalu menyempatkan diri untuk menyenangkan mereka dengan memberikan bingkisan yang bermanfaat.

“Ini sudah menjadi kewajiban kita untuk menyisihkan berapa persen dari penghasilan. Sebenarnya untuk membuat mereka bahagia tidak harus menunggu Ramadhan, karena aku juga punya yayasan sendiri di Bogor,” terangnya.

Selama menjalani ibadah puasa, artis yang sempat digosipkan dengan Ariel NOAH punya pengalaman lain. Ia semakin bijak menyikapi rezeki yang selama ini diperolehnya.

”Selain jadi lebih bisa menahan diri. Aku juga berusaha untuk berpakaian lebih sopan, sesuai dengan momen Ramadhan,” tuturnya.

Ramadhan kali ini tidak digunakan untuk meminta jodoh. Ia mengaku pasrah dengan jodoh yang dipertemukan nantinya. Padahal sebagai wanita, ia ingin sekali melepas masa lajangnya dengan pria pilihannya.

“Tapi saat ini aku masih jomblo dengan waktu yang cukup lama,” tambahnya.

Sebagai penyanyi, penampilan menjadi hal utama selain performa dan suara. Mereka harus pintar memadukan busana agar sesuai dengan acara yang akan diisinya. Bagi Aura penampilan akan menjadi nilai plus di mata para penonton jika tepat. Oleh karena itu, dia tak ingin tampil terlalu seksi ataupun mengarah ke vulgar agar bisa masuk ke semua acara.

“Penampilan masih standar yah. Nggak puasa mini, pas puasa pakai gamis, nggak gitu,” ujarnya.

Konsistensi dalam berbusana ini dijalani selamanya. Hal ini berpengaruh pada tawaran manggung yang diperolehnya.

“Kalau aku pribadi pakai sesuatu yang standar nggak senonoh dan bisa dipakai kapan aja, dimana aja dan momen apa aja,” paparnya.

Saat ini Aura tengah menyiapkan materi untuk single berikutnya. Rencananya single tersebut akan direkam setelah Lebaran nanti.

“Aku kebetulan ada recording dulu bikin dua single. Habis itu nyanyi-nyanyi aja sih,” tukasnya. MER

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/