26 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Romario Sepelekan Brasil

MANTAN pesepakbola Brasil Romario Faria pesimistis bahwa negaranya bisa menggelar Piala Dunia dengan bagus. Romario mengatakan hanya Tuhan yang bisa menolong Negeri Samba.

Piala Dunia 2014 tinggal dua tahun lagi. Namun begitu masih banyak hal-hal yang perlu dibenahi oleh Brasil, di antaranya masalah transportasi, bandara, dan pembangunan stadion yang tertunda.

Selain itu juga ada tuduhan korupsi yang mengarah ke presiden konfederasi sepakbola Brasil (CBF) RIcardo Teixeira yang menambah kendala dan gangguan terhadap persiapan negeri Samba untuk menggelar  hajatan empat tahunan itu.
Romario mengaku tidak yakin bahwa negaranya bisa menggelar Piala Dunia dengan baik. “Kita mundur ke waktu lalu, ketika Brasil ditunjuk menjadi tuan rumah, negeri ini pesta besar. Saya ketika itu menilai dua hal: Brasil bukan hanya memiliki kondisi untuk menggelar Piala Dunia namun juga mendapatkan waktu yang tepat,” ujar pemain yang mengantar Brasil juara dunia 1994 itu.

“Saya tetap bertahan dengan pemikiran yang pertama, namun saya cabut yang kedua,” tandas pria yang semasa berkarir pernah berseragam  Barcelona itu.

Romario menilai bahwa negaranya perlu pertolongan Tuhan agar bisa menggelar Piala Dunia dengan baik dan lancar. “Dari apa yang saya lihat, faktanya tak berjalan dengan baik. Kami akan segera menggelar Piala Dunia, namun sedihnya kami memiliki masalah. Semoga saja kami mampu berikan yang terbaik,” tandas pria 45 tahun itu. (net/jpnn)

MANTAN pesepakbola Brasil Romario Faria pesimistis bahwa negaranya bisa menggelar Piala Dunia dengan bagus. Romario mengatakan hanya Tuhan yang bisa menolong Negeri Samba.

Piala Dunia 2014 tinggal dua tahun lagi. Namun begitu masih banyak hal-hal yang perlu dibenahi oleh Brasil, di antaranya masalah transportasi, bandara, dan pembangunan stadion yang tertunda.

Selain itu juga ada tuduhan korupsi yang mengarah ke presiden konfederasi sepakbola Brasil (CBF) RIcardo Teixeira yang menambah kendala dan gangguan terhadap persiapan negeri Samba untuk menggelar  hajatan empat tahunan itu.
Romario mengaku tidak yakin bahwa negaranya bisa menggelar Piala Dunia dengan baik. “Kita mundur ke waktu lalu, ketika Brasil ditunjuk menjadi tuan rumah, negeri ini pesta besar. Saya ketika itu menilai dua hal: Brasil bukan hanya memiliki kondisi untuk menggelar Piala Dunia namun juga mendapatkan waktu yang tepat,” ujar pemain yang mengantar Brasil juara dunia 1994 itu.

“Saya tetap bertahan dengan pemikiran yang pertama, namun saya cabut yang kedua,” tandas pria yang semasa berkarir pernah berseragam  Barcelona itu.

Romario menilai bahwa negaranya perlu pertolongan Tuhan agar bisa menggelar Piala Dunia dengan baik dan lancar. “Dari apa yang saya lihat, faktanya tak berjalan dengan baik. Kami akan segera menggelar Piala Dunia, namun sedihnya kami memiliki masalah. Semoga saja kami mampu berikan yang terbaik,” tandas pria 45 tahun itu. (net/jpnn)

Artikel Terkait

Die Werkself Lolos dengan Agregat 4-1

Sevilla ke Perempat Final Liga Europa

Bayern Munchen di Atas Angin

The Red Devils Lolos Mudah

Nerazzurri ke 8 Besar Liga Europa

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/