30 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

ODP Melonjak di Berbagai Daerah

SUMUTPOS.CO – Orang Dalam Pemantauan (ODP) terkait pandemi Covid-19 di berbagai daerah di Sumatera Utara, melonjak cukup tajam. ODP adalah orang yang dipantau karena baru pulang dari luar negeri atau luar kota yang terjangkit virus corona. Tapi belum ada gejala sakit, dan hanya diminta karantina rumah selama 14 hari.

“Di Kota Tebingtinggi, ODP naik ratusan persen, mencapai 166 orang. Yang sudah menjalani isolasi 14 hari dan dinyatakan sehat sebanyak 36 orang,” jelas Juru Bicara Penanganan Penyebaran Covid-19 Kota Tebingtinggi, dr Nanang Fitra Aulia, melalui keterangan resminya, Selasa (31/3).

Sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) —sebelumnya Tebingtinggi tidak ada (negatif)—, kini tercatat 1 orang. Pasien sudah dikirim dan sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit GL Tobing di Tanjungmorawa Kabupaten Deliserdang.

“Kita belum tahu apakah si pasien positif Covid 19. Pemeriksaan sampel swab masih menunggu dari Balitbangkes di Jakarta,” jelasnya.

Nanang kembali menghimbau seluruh masyarakat untuk terus menjaga kesehatan, sering cuci tangan, dan jaga jarak dengan orang lain (physical distancing). “Lebih baik berdiam diri tinggal di rumah,” jelasnya.

SUMUTPOS.CO – Orang Dalam Pemantauan (ODP) terkait pandemi Covid-19 di berbagai daerah di Sumatera Utara, melonjak cukup tajam. ODP adalah orang yang dipantau karena baru pulang dari luar negeri atau luar kota yang terjangkit virus corona. Tapi belum ada gejala sakit, dan hanya diminta karantina rumah selama 14 hari.

“Di Kota Tebingtinggi, ODP naik ratusan persen, mencapai 166 orang. Yang sudah menjalani isolasi 14 hari dan dinyatakan sehat sebanyak 36 orang,” jelas Juru Bicara Penanganan Penyebaran Covid-19 Kota Tebingtinggi, dr Nanang Fitra Aulia, melalui keterangan resminya, Selasa (31/3).

Sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) —sebelumnya Tebingtinggi tidak ada (negatif)—, kini tercatat 1 orang. Pasien sudah dikirim dan sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit GL Tobing di Tanjungmorawa Kabupaten Deliserdang.

“Kita belum tahu apakah si pasien positif Covid 19. Pemeriksaan sampel swab masih menunggu dari Balitbangkes di Jakarta,” jelasnya.

Nanang kembali menghimbau seluruh masyarakat untuk terus menjaga kesehatan, sering cuci tangan, dan jaga jarak dengan orang lain (physical distancing). “Lebih baik berdiam diri tinggal di rumah,” jelasnya.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/