23.9 C
Medan
Sunday, June 23, 2024

Showroom Sepedamotor Dibobol Maling

BINJAI- Showroom sepeda motor atau dealer resmi Honda milik CV Aneka Teknik Jalan Jenderal Sudirman Binjai Kota, dibobol maling, Senin (1/10) dinihari. Akibat pencurian tersebut, dealer sepeda motor ini mengalami kerugian puluhan juta rupiah.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun Sumut Pos, dari tempat kejadian perkara, menyebutkan pemilik showroom bernama Ationg, mengetahui kalau tokonya dibobol maling Senin (1/10) pukul 08.00 WIB.

Saat itu ketika korban membuka pintu tokonya, ia melihat sejumlah sparepart kendaraan dalam keadaan berserakan. Sementara seluruh pintu ruangan stafnya terbuka juga terbuka. Sementara posisi brankas juga tidak berada tempatnya. korban juga melihat satu unit sepeda motor Honda Vario sudah berada di depan pintu gerbang samping, diduga kendaraan tersebut nyaris dibawa kabur pelakunya. “Pagi itu saat membuka pintu showroom ku lihat isi kantor sudah berantakan, bahkan posisi brangkas sudah tidak pada tempatnya,” kata Ationg.

Lanjut Ationg, akibat peristiwa tersebut, ia mengalami kerugian puluhan juta rupiah. Barang-barang yang berhasil dibawa kabur pelakunya berupa 3 unit laptop, 4 unit handphone, dan sejumlah uang dari laci meja resepsionis dan keuangan. “Kalau masalah jumlah pastinya aku nggak tahu, tapi jelas jumlah uang yang dibawa kabur puluhan juta,”sebutnya.

Lanjut Ationg, yakin maling masuk dari gudang sebelah kanan showroom miliknya karena bersebelahan dengan eks perkantoran Dinas Perkebunan Sumut. Ia menduga pelaku masuk dengan menggunakan tangga.

Karena dari lokasi ditemukan tangga kayu dan kursi sebagai tumpuan maling untuk masuk. “Kursi dan tangga sekarang dibawa petugas Reskrim Polres Binjai,” ungkapnya.

Kasat Reskrim Polres Binjai AKP Refi Nurlevi mengatakan, dirinya mengakui terjadinya pencurian di showroom milik Ationg yakni CV Aneka Tekhnik. “Kita sudah mengutus dua anggota kita untuk melakukan penyelidikan untuk mengambil sidik jari pelaku. Dan Ationg juga telah resmi melaporkan peristiwa pembongkaran terhadap showroomnya ke Polres Binjai,”tegasnya.(ndi)

BINJAI- Showroom sepeda motor atau dealer resmi Honda milik CV Aneka Teknik Jalan Jenderal Sudirman Binjai Kota, dibobol maling, Senin (1/10) dinihari. Akibat pencurian tersebut, dealer sepeda motor ini mengalami kerugian puluhan juta rupiah.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun Sumut Pos, dari tempat kejadian perkara, menyebutkan pemilik showroom bernama Ationg, mengetahui kalau tokonya dibobol maling Senin (1/10) pukul 08.00 WIB.

Saat itu ketika korban membuka pintu tokonya, ia melihat sejumlah sparepart kendaraan dalam keadaan berserakan. Sementara seluruh pintu ruangan stafnya terbuka juga terbuka. Sementara posisi brankas juga tidak berada tempatnya. korban juga melihat satu unit sepeda motor Honda Vario sudah berada di depan pintu gerbang samping, diduga kendaraan tersebut nyaris dibawa kabur pelakunya. “Pagi itu saat membuka pintu showroom ku lihat isi kantor sudah berantakan, bahkan posisi brangkas sudah tidak pada tempatnya,” kata Ationg.

Lanjut Ationg, akibat peristiwa tersebut, ia mengalami kerugian puluhan juta rupiah. Barang-barang yang berhasil dibawa kabur pelakunya berupa 3 unit laptop, 4 unit handphone, dan sejumlah uang dari laci meja resepsionis dan keuangan. “Kalau masalah jumlah pastinya aku nggak tahu, tapi jelas jumlah uang yang dibawa kabur puluhan juta,”sebutnya.

Lanjut Ationg, yakin maling masuk dari gudang sebelah kanan showroom miliknya karena bersebelahan dengan eks perkantoran Dinas Perkebunan Sumut. Ia menduga pelaku masuk dengan menggunakan tangga.

Karena dari lokasi ditemukan tangga kayu dan kursi sebagai tumpuan maling untuk masuk. “Kursi dan tangga sekarang dibawa petugas Reskrim Polres Binjai,” ungkapnya.

Kasat Reskrim Polres Binjai AKP Refi Nurlevi mengatakan, dirinya mengakui terjadinya pencurian di showroom milik Ationg yakni CV Aneka Tekhnik. “Kita sudah mengutus dua anggota kita untuk melakukan penyelidikan untuk mengambil sidik jari pelaku. Dan Ationg juga telah resmi melaporkan peristiwa pembongkaran terhadap showroomnya ke Polres Binjai,”tegasnya.(ndi)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/