31 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Belum Gajian, Ratusan PNS Siantar Kecewa

SIANTAR – Ratusan PNS Pemkab Simalungun dari beberapa Dinas kecewa saat tiba di Bank Sumut yang berada di Jalan Sangnawaluh Komplek Megaland, Senin (3/12). Kekecawaan mereka hadir ketika gaji mereka untuk bulan Desember belum masuk ke rekening.

Hal itu terlihat saat para PNS sehabis pulang kantor pergi ke Bank Sumut dengan membawa buku rekening bank untuk mengambil gaji. Akan tetapi setelah di cek, ternyata gaji mereka untuk Desember belum masuk yang menimbulkan kekecewaan. Dari pengakuan sejumlah PNS kepada Metro Siantar (Grup Sumut Pos), menyatakan bahwa gaji untuk Desember belum masuk ke rekening mereka. Akan tetapi mereka semakin binggung sebab beberapa PNS di Dinas lain malah sudah gajian.

Salah seorang PNS P Sitorus yang kerja di Dinasperindag mengaku heran gajinya belum masuk sementara yang lainnya sudah menerima. Menurut sepengetahuan mereka ada lima dinas yang gajinya belum masuk. “Yang kutau ada lima dinas, Disperindag, PSDA, Perhubungan dan dua lagi aku kurang tahu,” katanya saat keluar dari Bank Sumut.

Dia juga mengatakan bahwa Pimpinannya tidak ada membertahukan terkait masalah tersebut. “Selama ini memang gajian ke Bank Sumut dan jarang sekali terlambat seperti ini,” ujarnya lagi.

Salah seorang PNS lainya dari Dinas PSDA bermarga Manurung mengaku tidak mengetahui alasan keterlambatan pencairan gajinya. Keterlambatan itupun membuat keperluan rumah tangganya menjadi tertunda.

Amatan METRO di lokasi Bank Sumut beberapa PNS terpaksa mengambil uangnya dari tabungannya. Sementara yang lainnya tampak berkumpul di halaman Bank guna menunggu kepastian informasi dari pihak Bank.  Satpam Bank,  Kamli mengatakan bahwa tidak ada yang bisa dikonfirmasi lantaran banknya sudah tutup. (smg)

SIANTAR – Ratusan PNS Pemkab Simalungun dari beberapa Dinas kecewa saat tiba di Bank Sumut yang berada di Jalan Sangnawaluh Komplek Megaland, Senin (3/12). Kekecawaan mereka hadir ketika gaji mereka untuk bulan Desember belum masuk ke rekening.

Hal itu terlihat saat para PNS sehabis pulang kantor pergi ke Bank Sumut dengan membawa buku rekening bank untuk mengambil gaji. Akan tetapi setelah di cek, ternyata gaji mereka untuk Desember belum masuk yang menimbulkan kekecewaan. Dari pengakuan sejumlah PNS kepada Metro Siantar (Grup Sumut Pos), menyatakan bahwa gaji untuk Desember belum masuk ke rekening mereka. Akan tetapi mereka semakin binggung sebab beberapa PNS di Dinas lain malah sudah gajian.

Salah seorang PNS P Sitorus yang kerja di Dinasperindag mengaku heran gajinya belum masuk sementara yang lainnya sudah menerima. Menurut sepengetahuan mereka ada lima dinas yang gajinya belum masuk. “Yang kutau ada lima dinas, Disperindag, PSDA, Perhubungan dan dua lagi aku kurang tahu,” katanya saat keluar dari Bank Sumut.

Dia juga mengatakan bahwa Pimpinannya tidak ada membertahukan terkait masalah tersebut. “Selama ini memang gajian ke Bank Sumut dan jarang sekali terlambat seperti ini,” ujarnya lagi.

Salah seorang PNS lainya dari Dinas PSDA bermarga Manurung mengaku tidak mengetahui alasan keterlambatan pencairan gajinya. Keterlambatan itupun membuat keperluan rumah tangganya menjadi tertunda.

Amatan METRO di lokasi Bank Sumut beberapa PNS terpaksa mengambil uangnya dari tabungannya. Sementara yang lainnya tampak berkumpul di halaman Bank guna menunggu kepastian informasi dari pihak Bank.  Satpam Bank,  Kamli mengatakan bahwa tidak ada yang bisa dikonfirmasi lantaran banknya sudah tutup. (smg)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/