PAKPAK BHARAT –Pelaksana tugas Gubernur Provinsi Sumtera Utara (Plt Gubsu) Gatot Pujo Nugroho ST bersilahturahmi dengan masyarakat Kabupaten Pakpak Bharat. Kegiatan ini digelar di Gedung Serbaguna Salak, Senin (4/6) malam. Pada kegiatan ini Gubsu melakukan dialog dengan sejumlah masyarakat.
“Kehadiran saya di daerah ini sebagai undangan dalam rangka menghadiri bulan bhakti gotong-royong masyarakat IX dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 40 tingkat Pakpak Bharat serta pencanangan Desa Binaan Bangdes Madu Provinsi Sumatera Utara tahun 2012 di Desa Lae Langge Namuseng, Kecamatan Sitellu Talin Uran Julu (STTU-Julu)”, ungkap Gatot.
Kepada Sumut Pos Gatot mengatakan, sebenarnya kegiatannya itu digelar, Selasa (5/6) kemarin. Mengingat jarak tempuh Medan-Pakpak Bharat sangat jauh, rombongan Gubsu mempercepatnya kunjungannya dan tiba di Salak pukul 19.00 WIB. “Bupati Pakpak Bharat yang memfasilitasi pertemuan ini dengan masyarakat Pakpak Bharat,” tutur Gatot.
Ketika disinggung tentang pencalonan dirinya sebagai Gubsu nanti, Gatot dengan tegas mengatkan, “Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah resmi mengamanatkan saya untuk maju sebagai calon Gubsu pada Pilgubsu tahun 2013 mendatang,” akunya.(mag-14)