30 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

289 Peserta Ikuti Seleksi PPK se- Labuhanbatu

LABUHANBATU, SUMUTPOS.CO- Sebanyak 289 orang pelamar menjalani tes tertulis perekrutan calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilu 2024, di Aula Universitas Labuhanbatu di kawasan Jalan SM Raja Rantauprapat, Selasa (6/12/2022).

“Mereka yang lolos seleksi administrasi menjalani tes tulis Computer Assisted Test (CAT),” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Labuhanbatu, Wahyudi melalui Komisioner KPU Labuhanbatu Raja Gompulon Rambe saat dihubungi.

Para calon anggota PPK yang mengikuti ujian CAT yang dinyatakan lolos seleksi administrasi, berhak mengikuti tes tulis.
Pelaksanaan tes tulis calon anggota PPK tersebut dibagi menjadi enam sesi. Yakni, untuk pelamar dari Kecamatan Rantau Utara sejak jam 08.00 wib – 09.30 wib. Kemudian, Rantau Selatan pukul 16.45 – 18.15 WIB.

Sedangkan Kecamatan Bilah Barat dan Pangkatan dimulai pukul 09.45- 11.15 WIB. Lalu, kecamatan Bilah Hilir dan Bilah Hulu pukul 11.30- 12.50 WIB.

Lalu, kecamatan Panai Hulu dan Panai Tengah pukul 13.05-14.35 WIB. Dan Panai Hilir pukul 14.50 – 16.30 WIB.

Tes tulis atau CAT bagi calon anggota PPK itu merupakan tahapan tes kedua setelah seleksi administrasi. Selanjutnya, pihak KPU akan menetapkan 10 besar dari CAT itu.

Peserta yang masuk 10 besar itu kemudian harus menjalani tes wawancara yang digelar KPU. Untuk kebutuhan PPK di Labuhanbatu pada Pemilu serentak 2024 sebanyak 45 orang.

Sebanyak 45 orang anggota PPK tersebut akan bertugas di 9 kecamatan se Labuhanbatu. Jumlah personel di masing-masing kecamatan terdapat lima orang.

“Hasil CAT akan meloloskan 15 orang di masing-masing kecamatan. Kemudian, hasil tes wawancara nantinya akan menghasilkan 10 besar. Dan mengeleminasi 5 orang. Sebanyak 5 orang lainnya terpilih dan dilantik sedangkan 5 lainnya daftar tunggu,” tandasnya. (fdh/han)

LABUHANBATU, SUMUTPOS.CO- Sebanyak 289 orang pelamar menjalani tes tertulis perekrutan calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilu 2024, di Aula Universitas Labuhanbatu di kawasan Jalan SM Raja Rantauprapat, Selasa (6/12/2022).

“Mereka yang lolos seleksi administrasi menjalani tes tulis Computer Assisted Test (CAT),” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Labuhanbatu, Wahyudi melalui Komisioner KPU Labuhanbatu Raja Gompulon Rambe saat dihubungi.

Para calon anggota PPK yang mengikuti ujian CAT yang dinyatakan lolos seleksi administrasi, berhak mengikuti tes tulis.
Pelaksanaan tes tulis calon anggota PPK tersebut dibagi menjadi enam sesi. Yakni, untuk pelamar dari Kecamatan Rantau Utara sejak jam 08.00 wib – 09.30 wib. Kemudian, Rantau Selatan pukul 16.45 – 18.15 WIB.

Sedangkan Kecamatan Bilah Barat dan Pangkatan dimulai pukul 09.45- 11.15 WIB. Lalu, kecamatan Bilah Hilir dan Bilah Hulu pukul 11.30- 12.50 WIB.

Lalu, kecamatan Panai Hulu dan Panai Tengah pukul 13.05-14.35 WIB. Dan Panai Hilir pukul 14.50 – 16.30 WIB.

Tes tulis atau CAT bagi calon anggota PPK itu merupakan tahapan tes kedua setelah seleksi administrasi. Selanjutnya, pihak KPU akan menetapkan 10 besar dari CAT itu.

Peserta yang masuk 10 besar itu kemudian harus menjalani tes wawancara yang digelar KPU. Untuk kebutuhan PPK di Labuhanbatu pada Pemilu serentak 2024 sebanyak 45 orang.

Sebanyak 45 orang anggota PPK tersebut akan bertugas di 9 kecamatan se Labuhanbatu. Jumlah personel di masing-masing kecamatan terdapat lima orang.

“Hasil CAT akan meloloskan 15 orang di masing-masing kecamatan. Kemudian, hasil tes wawancara nantinya akan menghasilkan 10 besar. Dan mengeleminasi 5 orang. Sebanyak 5 orang lainnya terpilih dan dilantik sedangkan 5 lainnya daftar tunggu,” tandasnya. (fdh/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/