TEBING TINGGI- Tak ada angin dan hujan, pohon besar di Jalan Pahlawan tepatnya di pinggir Lapangan Merdeka Sri Mersing, Kota Tebing Tinggi, tumbang dan menimpa lapak pedagang kaki lima dan empat warga yang sedang melintas, Selasa (7/6) sekira pukul 15.00 WIB.
Beruntung, keempat warga yang tertimpa pohon, Nuraini (39), Mutinar, Reja (10) dan Jumiem (87) semuanya warga Jalan Taman Bahagia, Kota Tebing Tinggi, hanya mengalami luka lecet pada bagian tangan dan kepala. Keempatnya dilarikan ke RS Bhayangkara Tebing Tinggi.
Jumiem (87) saat ditemui Sumut Pos di RS Bhayangkara mengaku, dia bersama anak dan cucunya sedang melintas di jalan tersebut, untuk melihat persidangan anaknya.
“Enggak tahu, tiba-tiba pohon itu rubuh dan menimpa kami berempat. Kami hendak melihat sidang anak saya di Pengadilan Negeri Tebing Tinggi,” kata Jumiem.
Kabid Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Tebing Tinggi Nasrulah mengatakan, akan mengganti semua biaya perawatan warga di rumah sakit. (mag-3)