31 C
Medan
Tuesday, July 2, 2024

Ikut Pilkades, Aktivis Lingkungan Sumut “Turun Gunung” Bangun Kampung Halaman

DELISERDANG, SUMUTPOS.CO – Tahapan pencalonan Kepala Desa Lalang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, telah dimulai. Sebanyak 6 bakal calon telah mendaftarkan diri ke Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2K) yang dibuka sejak 27 Desember 2021 hingga 6 Januari 2022 lalu. Keenamnya yakni, M Zul Efrin, Aladdin Sianturi SH MSi, Indrayani Nasution SH, M Yusuf Harahap, Sinar Sitepu, dan Khairul Bukhari.

Dari keenam bakal calon yang telah mendaftar itu, nama Khairul Bukhari cukup menarik perhatian masyarakat Desa Lalang. Pasalnya, dia merupakan bakal calon termuda, masih berusia 35 tahun.

Dilihat dari track record-nya, Khairul Bukhari telah berkiprah sebagai aktivis lingkungan yang bergabung di Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Sumut sejak tahun 2008. Diapun telah banyak memperjuangkan hak-hak masyarakat di sejumlah daerah di Sumut, khususnya di bidang lingkungan hidup.

Kini, anak muda yang akrab disapa Ari ini, merasa terpanggil untuk membangun kampung halamannya, Desa Lalang. Hal itu pun tak terlepas dari permintaan dan dorongan para tokoh masyarakat, tokoh agama, kaum perempuan, dan kaum melenial, untuk maju sebagai Kepala Desa Lalang, periode 2022–2028.

Menurut Armansyah, tokoh masyarakat Desa Lalang, Ari merupakan sosok anak muda yang berintegritas dan gesit. Dia yakin, Ari mampu membawa Desa Lalang menuju perubahan yang lebih baik. Alasannya, lanjut Arman, visinya mengedepankan musyawarah mufakat, tanpa membedakan suku dan agama serta memiliki misi sejalan dengan program pembangunan melalui Sustainable Development Goals (SDGs) yang bertujuan dan mengupayakan Desa tanpa kemiskinan.

“Menurut saya perubahan yang akan dilakukannya di Desa Lalang bukan hanya wacana, karena gerakan nyata sudah dilakukan di luar Desa Lalang. Makanya, saya bersama beberapa tokoh masyarakat lainnya memintanya untuk ‘pulang’ membenahi kampung halamannya Desa Lalang ini menjadi desa yang produktif, kreatif, edukatif dan sejahtera. Maka Desa Lalang, akan bisa maju dan berdaya saing,” ungkapnya.

Diketahui, dalam pencalonanya sebagai Kepala Desa Lalang, Ari mengusung tagline, Desa Lalang Prokes (Produktif, Kreatif, Edukatif, dan Sejahtera). Sebagai bukti nyata dan komitmennya kepada masyarakat di Desa Lalang, Ari siap menjalankan dan mewujudkan semua pemaparan program yang dicanangkan dengan masyarakat, dan berani mengikat komitmen secara langsung yang dituangkan dalam kesepakatan bersama dalam keseriusan untuk memperjuangkan hak-hak kepentingan masyarakat jika dirinya terpilih.

Kepada Sumut Pos, Ari mengaku siap dan akan berjuang demi kepentingan masyarakat, dan ini akan terwujud jika masyarakat mendukung penuh dan diizinkan Tuhan yang Maha Esa dalam setiap langkahnya. “Karena, tanpa keinginan dari masyarakat untuk membuat perubahan, tentunya tidak akan bisa terwujud dengan apa yang kita inginkan, Desa Lalang menjadi desa yang berdaya saing dan memberikan perubahan akan lebih baik ke depannya,” pungkas Ari. (adz)

DELISERDANG, SUMUTPOS.CO – Tahapan pencalonan Kepala Desa Lalang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, telah dimulai. Sebanyak 6 bakal calon telah mendaftarkan diri ke Panitia Pemilihan Kepala Desa (P2K) yang dibuka sejak 27 Desember 2021 hingga 6 Januari 2022 lalu. Keenamnya yakni, M Zul Efrin, Aladdin Sianturi SH MSi, Indrayani Nasution SH, M Yusuf Harahap, Sinar Sitepu, dan Khairul Bukhari.

Dari keenam bakal calon yang telah mendaftar itu, nama Khairul Bukhari cukup menarik perhatian masyarakat Desa Lalang. Pasalnya, dia merupakan bakal calon termuda, masih berusia 35 tahun.

Dilihat dari track record-nya, Khairul Bukhari telah berkiprah sebagai aktivis lingkungan yang bergabung di Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Sumut sejak tahun 2008. Diapun telah banyak memperjuangkan hak-hak masyarakat di sejumlah daerah di Sumut, khususnya di bidang lingkungan hidup.

Kini, anak muda yang akrab disapa Ari ini, merasa terpanggil untuk membangun kampung halamannya, Desa Lalang. Hal itu pun tak terlepas dari permintaan dan dorongan para tokoh masyarakat, tokoh agama, kaum perempuan, dan kaum melenial, untuk maju sebagai Kepala Desa Lalang, periode 2022–2028.

Menurut Armansyah, tokoh masyarakat Desa Lalang, Ari merupakan sosok anak muda yang berintegritas dan gesit. Dia yakin, Ari mampu membawa Desa Lalang menuju perubahan yang lebih baik. Alasannya, lanjut Arman, visinya mengedepankan musyawarah mufakat, tanpa membedakan suku dan agama serta memiliki misi sejalan dengan program pembangunan melalui Sustainable Development Goals (SDGs) yang bertujuan dan mengupayakan Desa tanpa kemiskinan.

“Menurut saya perubahan yang akan dilakukannya di Desa Lalang bukan hanya wacana, karena gerakan nyata sudah dilakukan di luar Desa Lalang. Makanya, saya bersama beberapa tokoh masyarakat lainnya memintanya untuk ‘pulang’ membenahi kampung halamannya Desa Lalang ini menjadi desa yang produktif, kreatif, edukatif dan sejahtera. Maka Desa Lalang, akan bisa maju dan berdaya saing,” ungkapnya.

Diketahui, dalam pencalonanya sebagai Kepala Desa Lalang, Ari mengusung tagline, Desa Lalang Prokes (Produktif, Kreatif, Edukatif, dan Sejahtera). Sebagai bukti nyata dan komitmennya kepada masyarakat di Desa Lalang, Ari siap menjalankan dan mewujudkan semua pemaparan program yang dicanangkan dengan masyarakat, dan berani mengikat komitmen secara langsung yang dituangkan dalam kesepakatan bersama dalam keseriusan untuk memperjuangkan hak-hak kepentingan masyarakat jika dirinya terpilih.

Kepada Sumut Pos, Ari mengaku siap dan akan berjuang demi kepentingan masyarakat, dan ini akan terwujud jika masyarakat mendukung penuh dan diizinkan Tuhan yang Maha Esa dalam setiap langkahnya. “Karena, tanpa keinginan dari masyarakat untuk membuat perubahan, tentunya tidak akan bisa terwujud dengan apa yang kita inginkan, Desa Lalang menjadi desa yang berdaya saing dan memberikan perubahan akan lebih baik ke depannya,” pungkas Ari. (adz)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/