31 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Pelaksanaan SKD CASN di Dairi Kakanreg 6 BKN Medan: Ada Perputaran Uang Rp3 Miliar

PANTAU:Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu (kiri) bersama Kakanreg 6 BKN Medan, Englis Nainggolan (tengah) memantau pelaksanaan ujian SKD CPNS di lingkungan Pemkab Dairi di hotel Beristera Sitinjo Dairi.
RUDY SITANGGANG/SUMUT POS
PANTAU:Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu (kiri) bersama Kakanreg 6 BKN Medan, Englis Nainggolan (tengah) memantau pelaksanaan ujian SKD CPNS di lingkungan Pemkab Dairi di hotel Beristera Sitinjo Dairi.
RUDY SITANGGANG/SUMUT POS

DAIRI, SUMUTPOS.CO – Pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) peserta calon Aparatur Sipil Negara (CPNS) formasi tahun 2019 dinilai berdampak positif dalam perspektif ekonomi dan bisnis di Kabupaten Dairi.

Menurut Kakanreg 6 BKN Medan, Englis Nainggolan, pelaksanaan SKD CPNS formasi tahun 2019 Pemkab Dairi istimewa. Sebab, jumlah peserta menembus angka 19.026 orang.

Bila dilihat dari segi ekonomi dan bisnis, lanjut Englis, pelaku usaha penginapan, rumah makan dan transfortasi di Dairi, perputaran uang selama 14 hari pelaksanaan CASN, dipredisi sampai Rp3 miliar lebih.

Secara kalkulasi, Englis mengasumsikan seorang peserta masing-masing mengeluarkan Rp100 ribu per hari jika dikalikan dengan total peserta 19.000 lebih, maka perputaran uang di Dairi mencapai Rp3 miliar. “Rp100 ribu itu paling minim,”kata Englis Nainggolan saat meninjau pelaksanaan SKD di hotel Beristera, di Jalan Sidikalang – Medan Sitinjo, Sabtu (8/2).

Englis juga mengungkapkan, sistem tes online CASN sudah sukses dilaksanakan sejak tahun 2014 karena transparan.” Jadi jangan percaya jika ada oknum menawarkan untuk bisa diluluskan,”katanya.

Untuk itu, lanjutnya, jika ada ASN masih main-main bekerja bisa dipecat. “Harapan kita yang terbaiklah yang direkrut,”pungkasnya.

Sementara data diperoleh Sumut Pos dari Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Dairi, Dapot Tamba sejak hari pertama SKD, Kamis(6/2), peserta yang memenuhi pasing grade 40,9%.

Hari kedua, Jumat (7/2) peserta yang memenuhi pasing grade 42,8% dan di hari ketiga, Sabtu (8/2) yang memenuhi pasing grade 42,7%. Hingga hari ketiga, jumlah peserta yang sudah mengikuti ujian SKD sebanyak 3 ribu lebih dari total peserta yang mendaftar dan berhak mengikuti SKD sebanyak 19.026 orang.

Sementara formasi dibutuhkan hanya 285 orang, yakni tenaga pendidik 222 orang dan tenaga kesehatan 63 orang.

Bupati Dairi, Eddy KA Berutu dalam temu pers singkat menyampaikan pelaksanaan SKD CASN formasi tahun 2019 Pemkab Dairi. istimewa, karena menembus angka 19.026 orang.”Padahal yang diterima hanya 285 orang. Dengan membludaknya pendaftar ke sini, maka banyak yang cinta dan ingin mengabdi di Dairi,”pungkasnya. (rud/han)

PANTAU:Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu (kiri) bersama Kakanreg 6 BKN Medan, Englis Nainggolan (tengah) memantau pelaksanaan ujian SKD CPNS di lingkungan Pemkab Dairi di hotel Beristera Sitinjo Dairi.
RUDY SITANGGANG/SUMUT POS
PANTAU:Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu (kiri) bersama Kakanreg 6 BKN Medan, Englis Nainggolan (tengah) memantau pelaksanaan ujian SKD CPNS di lingkungan Pemkab Dairi di hotel Beristera Sitinjo Dairi.
RUDY SITANGGANG/SUMUT POS

DAIRI, SUMUTPOS.CO – Pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) peserta calon Aparatur Sipil Negara (CPNS) formasi tahun 2019 dinilai berdampak positif dalam perspektif ekonomi dan bisnis di Kabupaten Dairi.

Menurut Kakanreg 6 BKN Medan, Englis Nainggolan, pelaksanaan SKD CPNS formasi tahun 2019 Pemkab Dairi istimewa. Sebab, jumlah peserta menembus angka 19.026 orang.

Bila dilihat dari segi ekonomi dan bisnis, lanjut Englis, pelaku usaha penginapan, rumah makan dan transfortasi di Dairi, perputaran uang selama 14 hari pelaksanaan CASN, dipredisi sampai Rp3 miliar lebih.

Secara kalkulasi, Englis mengasumsikan seorang peserta masing-masing mengeluarkan Rp100 ribu per hari jika dikalikan dengan total peserta 19.000 lebih, maka perputaran uang di Dairi mencapai Rp3 miliar. “Rp100 ribu itu paling minim,”kata Englis Nainggolan saat meninjau pelaksanaan SKD di hotel Beristera, di Jalan Sidikalang – Medan Sitinjo, Sabtu (8/2).

Englis juga mengungkapkan, sistem tes online CASN sudah sukses dilaksanakan sejak tahun 2014 karena transparan.” Jadi jangan percaya jika ada oknum menawarkan untuk bisa diluluskan,”katanya.

Untuk itu, lanjutnya, jika ada ASN masih main-main bekerja bisa dipecat. “Harapan kita yang terbaiklah yang direkrut,”pungkasnya.

Sementara data diperoleh Sumut Pos dari Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Dairi, Dapot Tamba sejak hari pertama SKD, Kamis(6/2), peserta yang memenuhi pasing grade 40,9%.

Hari kedua, Jumat (7/2) peserta yang memenuhi pasing grade 42,8% dan di hari ketiga, Sabtu (8/2) yang memenuhi pasing grade 42,7%. Hingga hari ketiga, jumlah peserta yang sudah mengikuti ujian SKD sebanyak 3 ribu lebih dari total peserta yang mendaftar dan berhak mengikuti SKD sebanyak 19.026 orang.

Sementara formasi dibutuhkan hanya 285 orang, yakni tenaga pendidik 222 orang dan tenaga kesehatan 63 orang.

Bupati Dairi, Eddy KA Berutu dalam temu pers singkat menyampaikan pelaksanaan SKD CASN formasi tahun 2019 Pemkab Dairi. istimewa, karena menembus angka 19.026 orang.”Padahal yang diterima hanya 285 orang. Dengan membludaknya pendaftar ke sini, maka banyak yang cinta dan ingin mengabdi di Dairi,”pungkasnya. (rud/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/