27 C
Medan
Wednesday, March 12, 2025

Resmikan Kantor Hukum Bahagia Keadilan, Bupati dan Wabup Batubara Berharap Dapat Mengedukasi Masyarakat

BATUBARA, SUMUTPOS.CO – Bupati Batubara H Baharuddin Siagian SH MSi didampingi Wakil Bupati Batubara Syafrizal SE MAP meresmikan Kantor Hukum Bahagia Keadilan, Senin (10/3/2025).

Kantor Hukum Bahagia Keadilan yang berlokasi di Jalan Perintis Kemerdekaan No 201 B, Kelurahan Limapuluh Kota, Kecamatan Limapuluh, Kabupaten Batubara, Provinsi Sumatera Utara.

“Selamat bekerja, selamat menempati kantor yang baru mudah mudahan kita sehat sehat walafiat dalam menjalankan tugas tugas pengaddian,”ungkap Bupati Batubara.

Dalam kesempatan tersebut, Baharuddin memberikan apresiasi dengan berdirinya kantor hakum tersebut. “Kantor hukum ini sangat bermanfaat bagi kita terutama Pemkab Batubara. Pertama bisa memberikan edukasi hukum ditengah tengah masyarakat. Kemudian membela hak hak rakyat dan sengketa sengketa yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat,”kata Baharuddin.

Ia juga berharap kantor hukum Bahagia Keadilan bisa bekerjasama dengan Pemkab Batubara dalam rangka memberikan edukasi dan sosialisasi yang berhubungan dengan hukum.

Sementara, Ramadhan Zuhri SH, satu di antara Lawyer Kantor Hukum Bahagia Keadilan, menyebut pihaknya siap mengakomodasi masyarakat pencari keadilan, terutama bagi warga yang membutuhkan dan tidak mampu.

“Kantor hukum ini nantinya akan kita dorong sejalan dengan adanya perda bantuan hukum untuk fakir miskin. Tujuannya demi menganyomi warga yang tidak mampu dalam mencari keadilan atas suatu masalah dan perkara,” kata Zuhri

Zuhri bersama-sama rekan sejawat Mhd Ali Nasution SH dan M Zulham Rafi’i SH berharap bisa bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Batubara untuk membantu masyarakat yang tidak mampu yang berjuang mendapatkan perlindungan hukum, advis hukum, dan bantuan hukum secara cuma-cuma.

“Kita membantu masyarakat pencari keadilan agar bahagia ketika mendapatkan keadilan yang hakiki. Kami yakin pemerintah akan mendukung,” pungkasnya.

Peresmian Kantor Hukum Bahagia Keadilan ini juga diselingi pemberian santunan kepada anak yatim serta buka puasa bersama. (mag-3/han)

BATUBARA, SUMUTPOS.CO – Bupati Batubara H Baharuddin Siagian SH MSi didampingi Wakil Bupati Batubara Syafrizal SE MAP meresmikan Kantor Hukum Bahagia Keadilan, Senin (10/3/2025).

Kantor Hukum Bahagia Keadilan yang berlokasi di Jalan Perintis Kemerdekaan No 201 B, Kelurahan Limapuluh Kota, Kecamatan Limapuluh, Kabupaten Batubara, Provinsi Sumatera Utara.

“Selamat bekerja, selamat menempati kantor yang baru mudah mudahan kita sehat sehat walafiat dalam menjalankan tugas tugas pengaddian,”ungkap Bupati Batubara.

Dalam kesempatan tersebut, Baharuddin memberikan apresiasi dengan berdirinya kantor hakum tersebut. “Kantor hukum ini sangat bermanfaat bagi kita terutama Pemkab Batubara. Pertama bisa memberikan edukasi hukum ditengah tengah masyarakat. Kemudian membela hak hak rakyat dan sengketa sengketa yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat,”kata Baharuddin.

Ia juga berharap kantor hukum Bahagia Keadilan bisa bekerjasama dengan Pemkab Batubara dalam rangka memberikan edukasi dan sosialisasi yang berhubungan dengan hukum.

Sementara, Ramadhan Zuhri SH, satu di antara Lawyer Kantor Hukum Bahagia Keadilan, menyebut pihaknya siap mengakomodasi masyarakat pencari keadilan, terutama bagi warga yang membutuhkan dan tidak mampu.

“Kantor hukum ini nantinya akan kita dorong sejalan dengan adanya perda bantuan hukum untuk fakir miskin. Tujuannya demi menganyomi warga yang tidak mampu dalam mencari keadilan atas suatu masalah dan perkara,” kata Zuhri

Zuhri bersama-sama rekan sejawat Mhd Ali Nasution SH dan M Zulham Rafi’i SH berharap bisa bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Batubara untuk membantu masyarakat yang tidak mampu yang berjuang mendapatkan perlindungan hukum, advis hukum, dan bantuan hukum secara cuma-cuma.

“Kita membantu masyarakat pencari keadilan agar bahagia ketika mendapatkan keadilan yang hakiki. Kami yakin pemerintah akan mendukung,” pungkasnya.

Peresmian Kantor Hukum Bahagia Keadilan ini juga diselingi pemberian santunan kepada anak yatim serta buka puasa bersama. (mag-3/han)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru