26.7 C
Medan
Friday, May 17, 2024

Budiono-Ngogesa Adu Cepat ke PPP

LANGKAT- Keseriusan Bupati Langkat Ngogesa Sitepu dan Budiono mengembalikan formulir ke tim penjaringan bakal calon bupati dari PPP mengisyaratkan keseriusan keduanya untuk bersaing sebagai figur yang pantas dimajukan partai berlambang Kabah tersebut. Keduanya datang ke sekretariat DPD PPP Langkat pada Jumat (9/5) dengan selisih waktu ketibaan tak lebih dari dua jam.

“Memang kita sudah menerima pengembalian formulir dari kedua balon tersebut, dengan menyertakan syarat-syarat sesuai ketentuan digariskan partai. Ini akan menjadi bahan nantinya dalam konvensi, selanjutnya diserahkan ke pimpinan wilayah hingga pusat,” kata Ketua Tim LP2, M Amsal, di Sekretariat PPP Jalan Tengku Putra Azis Stabat, Jumat (10/5).

Amsal menambahkan setelah pihaknya menyatakan penjaringan pendaftaran resmi berlaku untuk umum, Jumat (9/5), tercatat tiga peminat langsung mengambil formulir yakni, Ngogesa Sitepu, Misno Adi dan Budiono.

Dewan Pakar DPC PPP Langkat, Tengku M S Syafi’i, tak menampik keseriusan Ngogesa dan Budiono menjadi tolak ukur penilaian partai, kendati itu bukan penentu. Saat dimintai komentar perihal Budiono menyerahkan langsung berkas, sementara Ngogesa diwakili rekannya di kepengurusan Golkar, Syafi’i enggan menjawab. ‘’Ah, itu tak usah dikomentari ya,’’ katanya tergelak. (jie)

LANGKAT- Keseriusan Bupati Langkat Ngogesa Sitepu dan Budiono mengembalikan formulir ke tim penjaringan bakal calon bupati dari PPP mengisyaratkan keseriusan keduanya untuk bersaing sebagai figur yang pantas dimajukan partai berlambang Kabah tersebut. Keduanya datang ke sekretariat DPD PPP Langkat pada Jumat (9/5) dengan selisih waktu ketibaan tak lebih dari dua jam.

“Memang kita sudah menerima pengembalian formulir dari kedua balon tersebut, dengan menyertakan syarat-syarat sesuai ketentuan digariskan partai. Ini akan menjadi bahan nantinya dalam konvensi, selanjutnya diserahkan ke pimpinan wilayah hingga pusat,” kata Ketua Tim LP2, M Amsal, di Sekretariat PPP Jalan Tengku Putra Azis Stabat, Jumat (10/5).

Amsal menambahkan setelah pihaknya menyatakan penjaringan pendaftaran resmi berlaku untuk umum, Jumat (9/5), tercatat tiga peminat langsung mengambil formulir yakni, Ngogesa Sitepu, Misno Adi dan Budiono.

Dewan Pakar DPC PPP Langkat, Tengku M S Syafi’i, tak menampik keseriusan Ngogesa dan Budiono menjadi tolak ukur penilaian partai, kendati itu bukan penentu. Saat dimintai komentar perihal Budiono menyerahkan langsung berkas, sementara Ngogesa diwakili rekannya di kepengurusan Golkar, Syafi’i enggan menjawab. ‘’Ah, itu tak usah dikomentari ya,’’ katanya tergelak. (jie)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/