26 C
Medan
Friday, May 3, 2024

Polres Tebingtinggi Siapkan Ruangan Isoman Covid-19

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Kapores Tebingtinggi AKBP M Kunto Wibisono didampingi Waka Polres Kompol Asrul Robert Sembiring melakukan pengecekan kesiapan ruang isoman dalam menghadapi gelombang 3 Covid-19 Omicron. Ruang isoman bagi anggota Polri terkonfirmasi positif Covid akan isoman di Lantai 3 Gedung Tunggal Panaluan Sat Samapta, Jalan Pahlawan Kota Tebingtinggi.

“Ruangan isoman ini dipersiapkan dan diperuntukkan dalam rangka kesiapan dan mengantisipasi apabila terdapat personEl Polres Tebingtinggi maupun keluarganya yang terpapar Covid-19,”ujar Kapolres Tebingtinggi, AKBP M Kunto Wibisono, Jumat (11/2).

Adapun kelengkapan yang ada di ruangan isoman berupa tempat tidur atau spring bed sebanyak 10 unit lengkap dengan bantal, guling, seprei dan selimut serta dispenser tempat minum sebanyak 1 unit.

Tambahannya, kompor 2 tungku, Tabung Gas sebanyak 1 unit, Televisi 21 unchi sebanyak 1 unit, tabung Oksigen sebanyak 1 unit, tempat sampah sebanyak 2 buah, Sapu dan kain pel.

“Dengan adanya persiapan tempat isoman tersebut, kami sudah tidak ragu dan bingung anggota yang terpapar Covid-19 nantinya akan di isoman di mana. Apabila isoman di rumah, dikwatirkan akan menimbulkan masalah,” kata AKBP M Kunto Wibisono.

Kapolres Tebingtinggi AKBP M Kunto Wibisono berharap kepada seluruh personel yang bertugas di lapangan ataupun di kantor untuk tetap menjaga protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan rajin mencuci tangan. (ian/han)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Kapores Tebingtinggi AKBP M Kunto Wibisono didampingi Waka Polres Kompol Asrul Robert Sembiring melakukan pengecekan kesiapan ruang isoman dalam menghadapi gelombang 3 Covid-19 Omicron. Ruang isoman bagi anggota Polri terkonfirmasi positif Covid akan isoman di Lantai 3 Gedung Tunggal Panaluan Sat Samapta, Jalan Pahlawan Kota Tebingtinggi.

“Ruangan isoman ini dipersiapkan dan diperuntukkan dalam rangka kesiapan dan mengantisipasi apabila terdapat personEl Polres Tebingtinggi maupun keluarganya yang terpapar Covid-19,”ujar Kapolres Tebingtinggi, AKBP M Kunto Wibisono, Jumat (11/2).

Adapun kelengkapan yang ada di ruangan isoman berupa tempat tidur atau spring bed sebanyak 10 unit lengkap dengan bantal, guling, seprei dan selimut serta dispenser tempat minum sebanyak 1 unit.

Tambahannya, kompor 2 tungku, Tabung Gas sebanyak 1 unit, Televisi 21 unchi sebanyak 1 unit, tabung Oksigen sebanyak 1 unit, tempat sampah sebanyak 2 buah, Sapu dan kain pel.

“Dengan adanya persiapan tempat isoman tersebut, kami sudah tidak ragu dan bingung anggota yang terpapar Covid-19 nantinya akan di isoman di mana. Apabila isoman di rumah, dikwatirkan akan menimbulkan masalah,” kata AKBP M Kunto Wibisono.

Kapolres Tebingtinggi AKBP M Kunto Wibisono berharap kepada seluruh personel yang bertugas di lapangan ataupun di kantor untuk tetap menjaga protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan rajin mencuci tangan. (ian/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/