30 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Bunga Bangkai Hebohkan Warga Batu Tunggal


DIABADIKAN: Anwar Hasibuan diabadikan bersama Bungai Bangkai yang tumbuh di kebunnya.

RANTAU, SUMUTPOS.CO – Warga Dusun 1 Aek Buru, Desa Batu Tunggal, Kecamatan NA IX-X, Labuhanbatu Utara dihebohkan dengan penemuan Bunga Bangkai yang tumbuh setinggi hampir dua meter di kebun warga setempat.

Bunga bangkai itu pertama kali ditemukan Anwar Hasibuan, warga Desa Batu Tunggal, saat hendak mengimas atau membersihkan kebunnya, Sabtu (10/11) pagi.

“Awalnya saya mempekerjakan orang untuk mengimas ladang saya yang sudah semak. Ternyata ladang yang dibersihkan itu kurang bersih, sehingga saya datang untuk melihat hasil imasannya,” ujar Anwar, Minggu (11/11) melalui selulernya.

Setelah sampai di kebun, dia melihat bunga bangkai yang tumbuh mekar di dekat batang pohon sawit.”Bunga bangkai itu tingginya sekitar 160 cm yang sudah mekar. Harapan saya, bagi warga yang ingin melihat, kami sangat mengharapkan sumbangan yang nantinya akan kami salurkan kepada kaum duafa,” sebutnya.

Anwar juga mengungkapkan sebelum melihat kejadian langka tersebut, dia bermimpi tentang kebunnya. Dalam mimpinya, dia melihat bahwa kebunnya telah bersih.

“Memang, menurut cerita warga sini, lokasi kebun kami itu dahulunya Angker, namun tidak banyak yang tahu keangkeran wilayah itu,” ungkap Anwar.

Sementara Kepala Desa Batu Tunggal Sabella saat dikonfirmasi terkait penemuan tanaman langka tersebut sama sekali belum mengetahuinya.

”Saya belum dapat informasi tentang penemuan tanaman langka itu,” ujarnya. (bud/ma/smg)


DIABADIKAN: Anwar Hasibuan diabadikan bersama Bungai Bangkai yang tumbuh di kebunnya.

RANTAU, SUMUTPOS.CO – Warga Dusun 1 Aek Buru, Desa Batu Tunggal, Kecamatan NA IX-X, Labuhanbatu Utara dihebohkan dengan penemuan Bunga Bangkai yang tumbuh setinggi hampir dua meter di kebun warga setempat.

Bunga bangkai itu pertama kali ditemukan Anwar Hasibuan, warga Desa Batu Tunggal, saat hendak mengimas atau membersihkan kebunnya, Sabtu (10/11) pagi.

“Awalnya saya mempekerjakan orang untuk mengimas ladang saya yang sudah semak. Ternyata ladang yang dibersihkan itu kurang bersih, sehingga saya datang untuk melihat hasil imasannya,” ujar Anwar, Minggu (11/11) melalui selulernya.

Setelah sampai di kebun, dia melihat bunga bangkai yang tumbuh mekar di dekat batang pohon sawit.”Bunga bangkai itu tingginya sekitar 160 cm yang sudah mekar. Harapan saya, bagi warga yang ingin melihat, kami sangat mengharapkan sumbangan yang nantinya akan kami salurkan kepada kaum duafa,” sebutnya.

Anwar juga mengungkapkan sebelum melihat kejadian langka tersebut, dia bermimpi tentang kebunnya. Dalam mimpinya, dia melihat bahwa kebunnya telah bersih.

“Memang, menurut cerita warga sini, lokasi kebun kami itu dahulunya Angker, namun tidak banyak yang tahu keangkeran wilayah itu,” ungkap Anwar.

Sementara Kepala Desa Batu Tunggal Sabella saat dikonfirmasi terkait penemuan tanaman langka tersebut sama sekali belum mengetahuinya.

”Saya belum dapat informasi tentang penemuan tanaman langka itu,” ujarnya. (bud/ma/smg)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/