26 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

50 Anggota DPRD Deliserdang Dilantik

DILANTIK: Sebanyak 50 anggota DPRD Deliserdang saat diambil sumpah dan dilantik, Senin (14/10).
Bambang/sumut pos

DELISERDANG, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 50 anggota DPRD Deliserdang periode 2019-2014 diambil sumpah dan dilantik oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Lubukpakam, Sohe SH MH di Gedung Dewan, Lubukpakam, Senin (14/10).

Pelantikan tersebut diawali dengan rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Deliserdang, Ricky P Nasution dan dihadiri Bupati Ashari Tambunan serta Wabup HMA Yusuf Siregar.

Usai pelantikan, Sekwan DPRD Deliserdang Rahmad mengumumkan Pimpinan Dewan sementara yakni Zaki Sahri (Gerindra) dan Amit Damanik (PDIP).

Zaki Sahri dalam sambutannya mengatakan, pelantikan dewan tersebut merupakan proses lanjutan hasil pemilu 17 April lalu. “Menjadi pimpinan sementara memiliki tanggung jawab yang besar. Kami pimpinan sementara siap memfalisitasi rapat-rapat, memfasilitasi pemilihan pimpinan dewan defenitif,” kata Zaki.

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi dalam pidatonya yang disampaikan Bupati Ashari Tambunan menyebutkan, bahwa DPRD dan kepala daerah memiliki posisi yang sejajar meski beda fungsi dan tugasnya.

Gubernur juga berharap anggota dewan dapat membela kepentingan masyarakat tanpa membeda-bedakan golongan dan bukan untuk kepentingan pribadi.

Selanjutnya, kepada seluruh anggota DPRD masa jabatan 2014-2019 yang lalu, atas nama Pemerintah, kata Ashari, mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian dan dedikasi terhadap tugas selama ini.

Walaupun pengabdian sebagai anggota dewan telah berakhir, namun kontribusi pengabdian untuk masyarakat tidaklah pernah berhenti, dukungan maupun kritikan secara konstruktif harus senantiasa diberikan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, maupun jalannya pemerintahan.

Adapun anggota DPRD Deliserdang periode 2019-2024 yang dilantik yaitu dari Dapil I Dedi Syahputra (Gerindra), Henry Dumanter Tampubolon (PDIP), Mikail TP Purba (Golkar), T Akhmad Thala’a (Golkar), Bongotan Siburian (Nasdem), M Darwis Batubara (PKS), Bayu Sumantri Agung (PAN), Wastianna Harahap (Demokrat) dan Ir M Darbani Dalimunthe (PBB).

Dapil II H Said Hadi (PKB), Hairul Sani (Gerindra), Agus Tiawan (PDIP), Siswo Adi Suwito (Golkar), H Nusantara Tarigan Silangit (Nasdem), Gunung (Perindo), Hj Saadah Lubis (PPP) dan Imran Obos (PAN). Dapil III Kustomo (Gerindra), Ronaldta Tarigan (PDIP), Thomas Darwin Sembiring (Golkar), Antonius Ginting (Nasdem), H Abdul Rahman (PKS) dan Gambo Tarigan (Demokrat).

Dapil IV Simon Sembiring (Gerindra), Mangandar Marpaung (Gerindra), Antony Napitupulu (PDIP), Joni Hendri (PDIP), Zul Amri (Golkar), Maya Shynta Sianturi (Nasdem), Cece Mohammad Romli (PKS),Wahyu Danin (PAN),Berngap (Hanura) dan Abdul Hakim Keliat (Demokrat). Dapil V Zakky Shahri (Gerindra), Amit Damanik (PDIP), Rahman (Golkar), Legimun (Nasdem), M Adami Sulaeman (PPP) dan dr H Syoufi Rizal Husni (Demokrat). Dapil VI Rakhmadsyah (PKB), Kamaruzzaman (Gerindra), H Maha Dani (Gerindra), Syahminan Nasution (PDIP), Arwindo (Golkar), Dosiraja Simarmata (Nasdem), H Syaiful Tanjung (PKS), Darwis (PKS), Misnan Al Jawi (PPP), Irawan (PAN) dan H Ismayadi (Demokrat).

Usai pelantikan, Bupati Ashari Tambunan dan Wabup HMA Yusuf Siregar didampingi Ketua TP PKK Yunita Ashari dan Wakil Sri Pepeni Yusuf, Kajari Harli Siregar SH MHum, Dandim 0204/DS Letkol Syamsul Arifin dan FKPD lainnya serta anggota DPRD Sumut yaitu Hj Anita Lubis, Wagirin Arman dan Marajaksa.(btr)

DILANTIK: Sebanyak 50 anggota DPRD Deliserdang saat diambil sumpah dan dilantik, Senin (14/10).
Bambang/sumut pos

DELISERDANG, SUMUTPOS.CO – Sebanyak 50 anggota DPRD Deliserdang periode 2019-2014 diambil sumpah dan dilantik oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Lubukpakam, Sohe SH MH di Gedung Dewan, Lubukpakam, Senin (14/10).

Pelantikan tersebut diawali dengan rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Deliserdang, Ricky P Nasution dan dihadiri Bupati Ashari Tambunan serta Wabup HMA Yusuf Siregar.

Usai pelantikan, Sekwan DPRD Deliserdang Rahmad mengumumkan Pimpinan Dewan sementara yakni Zaki Sahri (Gerindra) dan Amit Damanik (PDIP).

Zaki Sahri dalam sambutannya mengatakan, pelantikan dewan tersebut merupakan proses lanjutan hasil pemilu 17 April lalu. “Menjadi pimpinan sementara memiliki tanggung jawab yang besar. Kami pimpinan sementara siap memfalisitasi rapat-rapat, memfasilitasi pemilihan pimpinan dewan defenitif,” kata Zaki.

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi dalam pidatonya yang disampaikan Bupati Ashari Tambunan menyebutkan, bahwa DPRD dan kepala daerah memiliki posisi yang sejajar meski beda fungsi dan tugasnya.

Gubernur juga berharap anggota dewan dapat membela kepentingan masyarakat tanpa membeda-bedakan golongan dan bukan untuk kepentingan pribadi.

Selanjutnya, kepada seluruh anggota DPRD masa jabatan 2014-2019 yang lalu, atas nama Pemerintah, kata Ashari, mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian dan dedikasi terhadap tugas selama ini.

Walaupun pengabdian sebagai anggota dewan telah berakhir, namun kontribusi pengabdian untuk masyarakat tidaklah pernah berhenti, dukungan maupun kritikan secara konstruktif harus senantiasa diberikan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, maupun jalannya pemerintahan.

Adapun anggota DPRD Deliserdang periode 2019-2024 yang dilantik yaitu dari Dapil I Dedi Syahputra (Gerindra), Henry Dumanter Tampubolon (PDIP), Mikail TP Purba (Golkar), T Akhmad Thala’a (Golkar), Bongotan Siburian (Nasdem), M Darwis Batubara (PKS), Bayu Sumantri Agung (PAN), Wastianna Harahap (Demokrat) dan Ir M Darbani Dalimunthe (PBB).

Dapil II H Said Hadi (PKB), Hairul Sani (Gerindra), Agus Tiawan (PDIP), Siswo Adi Suwito (Golkar), H Nusantara Tarigan Silangit (Nasdem), Gunung (Perindo), Hj Saadah Lubis (PPP) dan Imran Obos (PAN). Dapil III Kustomo (Gerindra), Ronaldta Tarigan (PDIP), Thomas Darwin Sembiring (Golkar), Antonius Ginting (Nasdem), H Abdul Rahman (PKS) dan Gambo Tarigan (Demokrat).

Dapil IV Simon Sembiring (Gerindra), Mangandar Marpaung (Gerindra), Antony Napitupulu (PDIP), Joni Hendri (PDIP), Zul Amri (Golkar), Maya Shynta Sianturi (Nasdem), Cece Mohammad Romli (PKS),Wahyu Danin (PAN),Berngap (Hanura) dan Abdul Hakim Keliat (Demokrat). Dapil V Zakky Shahri (Gerindra), Amit Damanik (PDIP), Rahman (Golkar), Legimun (Nasdem), M Adami Sulaeman (PPP) dan dr H Syoufi Rizal Husni (Demokrat). Dapil VI Rakhmadsyah (PKB), Kamaruzzaman (Gerindra), H Maha Dani (Gerindra), Syahminan Nasution (PDIP), Arwindo (Golkar), Dosiraja Simarmata (Nasdem), H Syaiful Tanjung (PKS), Darwis (PKS), Misnan Al Jawi (PPP), Irawan (PAN) dan H Ismayadi (Demokrat).

Usai pelantikan, Bupati Ashari Tambunan dan Wabup HMA Yusuf Siregar didampingi Ketua TP PKK Yunita Ashari dan Wakil Sri Pepeni Yusuf, Kajari Harli Siregar SH MHum, Dandim 0204/DS Letkol Syamsul Arifin dan FKPD lainnya serta anggota DPRD Sumut yaitu Hj Anita Lubis, Wagirin Arman dan Marajaksa.(btr)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/