BINJAI, SUMUTPOS.CO – Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia Seto Mulyadi atau yang lebih dikenal dengan Kak Seto, menyambangi Kota Binjai, Kamis (16/3). Di Kota Binjai, dia juga menyempatkan diri berdialog dengan para orangtua dan anak-anak yang hadir di Pendopo Umar Baki, Jalan Veteran, Kelurahan Tangsi, Binjai Kota.
Wali Kota Binjai, H Amir Hamzah beserta Ketua TP PKK, Hj Nurhayati Simanjuntak menyambut kedatangan Kak Seto. Dalam kesempatan tersebut, Seto Mulyadi berdialog dengan para orangtua yang hadir dan anak-anak juga antusias dengan caranya berbicara.
Kak Seto menyinggung tentang pola asuh anak yang makin hari harus diubah dan disesuaikan dengan zaman. Ia mengimbau para orangtua yang hadir untuk mengedepankan kasih sayang dalam mendidik anak dan tidak menggunakan kekasaran seperti memukul atau memarahi setta memaki anak.
Sementara, Wali Kota Binjai menyambut baik kedatangan Kak Seto ke Kota Binjai. Menurutnya, kehadiran psikolog anak tersebut menjadi salah satu upaya memberikan pola ajar dan pola pikir baru bagi para orangtua dalam mendidik anak. (ted/azw)