30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Buka Forum Bumdes Klaster Langkat Hilir, Bupati: Diharap Tingkatkan PADesa

BUMDES:Asisten III Umum Musti, membuka acara Bursa Inovasi Desa Kabupaten Langkat Klaster Langkat Hilir tahun 2019, Kamis (17/10).
Bambang/sumut pos

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Bupati Langkat Terbit Rencana PA melalui Asisten III Umum Musti, membuka acara Bursa Inovasi Desa Kabupaten Langkat Klaster Langkat Hilir, tahun 2019, di Desa Gohor Lama, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, Kamis (17/10).

Asisten III pada bimbingannya, menerangkan, salah satu upaya pendukung terlaksananya inovasi Desa, yaitu terbentuknya forum Bumdes. Maka diharapkan forum Bumdes menjadi wadah koordinasi dan konsultasi para pelaku Bumdes, saat mengembangkan usaha Bumdes di masing-masing Desa.

“Semoga dapat meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes), sebagai salah satu sumber utama anggaran desa, disamping Dana Desa (DD) maupun Anggaran Dana Desa (ADD) dalam menyelenggarakan pem bangunan perdesaan,” harapnya.

Selanjutnya, Asisten III menjelaskan, kegiatan ini juga forum penyebaran dan pertukaran inisiatif atau inovasi-inovasi masyarakat, yang dimaksudkan untuk menjembatani kebutuhan pemerintah desa.

Gunanya, mencari solusi bagi penyelesaian masalah, serta inisiatif atau alternatif kegiatan pembangunan desa, dalam rangka penggunaan DD dan ADD yang lebih efektif.

Selain itu, sebut Asisten III, inovasi desa juga bertujuan untuk menginformasikan rencana kegiatan pembangunan desa, serta memperkenalkan inisiatif atau inovasi masyarakat di desa-desa, yang mengedepankan penggalian dan pengelolaan potensi yang dimiliki, secara arif dan bijaksana. “Dengan memperhatikan dampaknya bagi kelestarian lingkungan,” ungkapnya.

Sembari berpesan, agar setiap pemerintah desa yang mengikuti kegiatan ini, dapat memanfaatkannya dengan mencermati setiap inisiatif dan inovasi yang ditampilkan, sehingga dapat diadopsi dan direplikasi, untuk dikembangkan di desa masing-masing.

Sementara, Sekdis PMD Langkat M.Mirza, pada laporannya, mengatakan, kegiatan ini dikelola oleh tim program inovasi desa di masing-masing klaster dengan dukungan dan kordinasi kepada Dinas PMD Langkat dan sejumlah unsur Dinas terkait.

Sebelumnya, terang Mirza, kegiatan ini dilaksanakan terpusat (satu tempat), namun ditahun ini berdasarkan Juknis operasional program inovasi desa tahun 2019 dari Kemendes PDTT dilaksanakan per klaster atau di masing-masing wilayah dalam kabupaten.

Sebab itu, di Langkat dibagi di 3 wilayah, yaitu Klaster Langkat Teluk Aru yang sebelumnya telah dilaksanakan pada 30 september 2019 di Pertamina Pangkalan Brandan, dan Langkat Hulu pada 10 Oktober 2019 di Selesai, untuk Langkat Hilir hari ini sebagai yang terakhir.

Selanjutnya, dikegiatan tersebut Asisten III bersama rombongan pejabat Pemkab Langkat, meninjau lokasi Bursa yang terbagi 3 bidang, yaitu SDM, Perekonomian dan Kewirausahaan. (bam/han)

BUMDES:Asisten III Umum Musti, membuka acara Bursa Inovasi Desa Kabupaten Langkat Klaster Langkat Hilir tahun 2019, Kamis (17/10).
Bambang/sumut pos

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Bupati Langkat Terbit Rencana PA melalui Asisten III Umum Musti, membuka acara Bursa Inovasi Desa Kabupaten Langkat Klaster Langkat Hilir, tahun 2019, di Desa Gohor Lama, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, Kamis (17/10).

Asisten III pada bimbingannya, menerangkan, salah satu upaya pendukung terlaksananya inovasi Desa, yaitu terbentuknya forum Bumdes. Maka diharapkan forum Bumdes menjadi wadah koordinasi dan konsultasi para pelaku Bumdes, saat mengembangkan usaha Bumdes di masing-masing Desa.

“Semoga dapat meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes), sebagai salah satu sumber utama anggaran desa, disamping Dana Desa (DD) maupun Anggaran Dana Desa (ADD) dalam menyelenggarakan pem bangunan perdesaan,” harapnya.

Selanjutnya, Asisten III menjelaskan, kegiatan ini juga forum penyebaran dan pertukaran inisiatif atau inovasi-inovasi masyarakat, yang dimaksudkan untuk menjembatani kebutuhan pemerintah desa.

Gunanya, mencari solusi bagi penyelesaian masalah, serta inisiatif atau alternatif kegiatan pembangunan desa, dalam rangka penggunaan DD dan ADD yang lebih efektif.

Selain itu, sebut Asisten III, inovasi desa juga bertujuan untuk menginformasikan rencana kegiatan pembangunan desa, serta memperkenalkan inisiatif atau inovasi masyarakat di desa-desa, yang mengedepankan penggalian dan pengelolaan potensi yang dimiliki, secara arif dan bijaksana. “Dengan memperhatikan dampaknya bagi kelestarian lingkungan,” ungkapnya.

Sembari berpesan, agar setiap pemerintah desa yang mengikuti kegiatan ini, dapat memanfaatkannya dengan mencermati setiap inisiatif dan inovasi yang ditampilkan, sehingga dapat diadopsi dan direplikasi, untuk dikembangkan di desa masing-masing.

Sementara, Sekdis PMD Langkat M.Mirza, pada laporannya, mengatakan, kegiatan ini dikelola oleh tim program inovasi desa di masing-masing klaster dengan dukungan dan kordinasi kepada Dinas PMD Langkat dan sejumlah unsur Dinas terkait.

Sebelumnya, terang Mirza, kegiatan ini dilaksanakan terpusat (satu tempat), namun ditahun ini berdasarkan Juknis operasional program inovasi desa tahun 2019 dari Kemendes PDTT dilaksanakan per klaster atau di masing-masing wilayah dalam kabupaten.

Sebab itu, di Langkat dibagi di 3 wilayah, yaitu Klaster Langkat Teluk Aru yang sebelumnya telah dilaksanakan pada 30 september 2019 di Pertamina Pangkalan Brandan, dan Langkat Hulu pada 10 Oktober 2019 di Selesai, untuk Langkat Hilir hari ini sebagai yang terakhir.

Selanjutnya, dikegiatan tersebut Asisten III bersama rombongan pejabat Pemkab Langkat, meninjau lokasi Bursa yang terbagi 3 bidang, yaitu SDM, Perekonomian dan Kewirausahaan. (bam/han)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/