28 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Pilkada Langkat Oktober 2013

LANGKAT- Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Langkat melansir, pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Langkat dijadwalkan bergulir 16 Oktober 2013. Perencanaan tahapan, bertujuan tidak mengganggu agenda kerja lainnya sehingga terlaksana dengan baik.

“Jadwal tahapan ini kita rencanakan agar agenda kerja yang lain dapat terlaksana dengan baik,” kata Ketua KPUD Langkat, Margono Zumintoro.
Margono didampingi anggota Mahardenis, Riswan G dan Sekretaris Tengku Rabihan, mengemukakan hal tersebut saat beraudensi dengan Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu di rumah dinas bupati, Rabu (18/4).

Dalam kesempatan itu, Margono menyerahkan draft jadwal tahapan Pilkada, sekaligus menegaskan jika dalam pelaksanaannya Pilkada harus berlangsung dua putaran maka selanjutnya dijadwalkan 12 Desember 2013.

Sesuai dengan ketentuan dan aturan yang ada, urai Margono, pelaksanaan Pilkada seluruhya mutlak menjadi tanggungan daerah. Untuk itu, sejak dini pihaknya (KPUD) berharap agar usul tahapan Pilkada Langkat dapat segera diputuskan termasuk ketersediaan anggaran.

Masih menurut dia, tahapan Pilkada sebaiknya sudah berlangsung pada Nopember atau Desember tahun ini tentang pengumuman menjadi anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Terkait hal tersebut, H Ngogesa menyikapi agenda sekaligus menyambut baik percepatan pemberitahuan draft jadwal tahapan Pilkada, karena Pemkab bersama DPRD melalui instansi terkait dapat sedini mungkin mempersiapkan besaran anggaran dibutuhkan. (mag-4)

LANGKAT- Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Langkat melansir, pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Langkat dijadwalkan bergulir 16 Oktober 2013. Perencanaan tahapan, bertujuan tidak mengganggu agenda kerja lainnya sehingga terlaksana dengan baik.

“Jadwal tahapan ini kita rencanakan agar agenda kerja yang lain dapat terlaksana dengan baik,” kata Ketua KPUD Langkat, Margono Zumintoro.
Margono didampingi anggota Mahardenis, Riswan G dan Sekretaris Tengku Rabihan, mengemukakan hal tersebut saat beraudensi dengan Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu di rumah dinas bupati, Rabu (18/4).

Dalam kesempatan itu, Margono menyerahkan draft jadwal tahapan Pilkada, sekaligus menegaskan jika dalam pelaksanaannya Pilkada harus berlangsung dua putaran maka selanjutnya dijadwalkan 12 Desember 2013.

Sesuai dengan ketentuan dan aturan yang ada, urai Margono, pelaksanaan Pilkada seluruhya mutlak menjadi tanggungan daerah. Untuk itu, sejak dini pihaknya (KPUD) berharap agar usul tahapan Pilkada Langkat dapat segera diputuskan termasuk ketersediaan anggaran.

Masih menurut dia, tahapan Pilkada sebaiknya sudah berlangsung pada Nopember atau Desember tahun ini tentang pengumuman menjadi anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Terkait hal tersebut, H Ngogesa menyikapi agenda sekaligus menyambut baik percepatan pemberitahuan draft jadwal tahapan Pilkada, karena Pemkab bersama DPRD melalui instansi terkait dapat sedini mungkin mempersiapkan besaran anggaran dibutuhkan. (mag-4)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/