26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Pidato Pertama Bupati Nias Usai Dilantik, Ajak Masyarkat Nias Bersatu

NIAS, SUMUTPOS.CO – Pasca dilantik, Bupati Nias Ya’atulo Gulo SE SH Msi didampingi Wakil Bupati Nias Arota Lase menyampaikan pidato perdana di hadapan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Nias pada rapat paripurna yang digelar di gedung DPRD Nias, Jalan Pelud Binaka, Gunungsitoli Selatan, Selasa (15/6).

SERTIJAB: Bupati dan Wakil Bupati Nias periode 2016-2021 (Drs Sokhiatulo Laoli MM-Arosokhi Waruwu SH MH), Bupati Nias perode 2021-24 (Ya’atulo Gulo SE SH Msi-Arota Lase), ketua DPRD Nias Alinuru Laoli, Wakil ketua Sabayuti Gulo, Wakil ketua Ame Yunus Zai, foto bersama usai acara Sertijab.adi laoli/sumut pos.

Sidang paripurna istimewa itu dibuka dan dipimpin langsung oleh ketua DPRD Kabupaten Nias Alinuru Laoli, dengan dihadiri seluruh unsur pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Nias, Bupati dan Wakil Bupati Nias periode 2016-2021 (Drs Sokhiatulo Laoli MM – Arosokhi Waruwu SH MH), Kapolres Nias, Dandim 0213/Nias, Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, Sekda Kabupaten Nias, para kepala OPD, para pimpinan partai Politik se-Kabupaten Nias serta undangan lainnya.

Ketua DPRD Kabupaten Nias mengatakan agenda paripurna itu sesuai dengan surat Gubernur Sumatera Utara Nomor : 130/289 tanggal 19 Januari 2021, perihal pengesahan dan pengangkatan serta serah terima jabatan dari Bupati Nias periode 2016-2021 kepada Bupati Nias yang baru.

“Atas nama pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Nias kami mengucapkan terima kasih kepada saudara Bupati dan Wakil Bupati Nias periode 2016-2021, atas pengabdiannya selama ini. Kami menyadari bahwa kami sebagai pimpinan dan anggota DPRD banyak kekurangan dan kesalahan terutama dalam menyampaikan pendapat dan kritikan terhadap pemerintah, semata-mata sebagai bentuk tugas dan tanggungjawab kami sebagai pengawasan, untuk itu kami meminta maaf bila ada kata yang kurang berkenan selama ini,” ujar ketua Alinuru.

“Selanjutnya, kami mengucapkan selamat dan sukses kepada saudara Bupati Nias dan Wakil Bupati Nias yang baru, harapan kami semoga tugas dan amanah yang telah dipercayakan dapat diemban dengan baik, sehingga membawa kedamaian, kesejahteraan dan kemakmuran bagi seluruh masyarakat Kabupaten Nias di masa yang akan datang,” sambungnya.

Mengawali pidatonya, Bupati Nias Ya’atulo Gulo menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberi dukungan dan kepercayaan untuk memimpin Kabupaten Nias hingga 2024.

“Ini adalah yang menuntut tanggungjawab dalam memberhasilkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Nias ini,” Ujar Ya’atulo.

Ya’atulo mengatakan akan fokus membangun Kabupaten Nias sebagaimana visi-misinya yakni Kabupaten Nias Maju dan Trisakti Nias Maju.

“Desa terakses, ibu kota terurus, kesehatan, pendidikan sumber daya manusia beranjak, serta petani, peternak dan nelayan produktif,” kata Ya’atulo.

Untuk mewujudkan visi-misi itu, ada tiga strategi pemerintahan Ya’atulo Gulo yaitu : sinkronisasi pembangunan desa dengan program pembangunan Kabupaten, mengutamakan cost-benefit setiap program pembangunan dan manajemen SDM pemerintahan yang berbasis kinerja.

“Kami menyadari bahwa untuk mewujudkan visi dan misi tersebut bukanlah pekerjaan mudah, terlebih-lebih apibila dikaitkan dengan keterbatasan anggaran atau keterbatasan kemampuan keuangan daerah dan keterbatasan sumber daya yang ada. Untuk itu kita perlu kerja fokus dan tuntas serta berbasis outcome sehingga program kegiatan bermanfaat dan berdampak langsung pada kehidupan masyarakat,” ungkapnya.

Bupati Ya’atulo memohon dukungan dari seluruh komponen masyarakat terlebih dukungan dari DPRD Kabupaten Nias berharap dapat terbangun komunikasi yang lebih intens dalam memberhasilkan pencapaian visi dan misi yang akan dijabarkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

“Kami mohon dukungan dan kerjasama dari Dewan yang terhormat, sehingga program dan kegiatan untuk mewujudkan visi dan misi kami dapat tercapai yang bermuara pada keberpihakan terhadap kepentingan rakyat, sebab kepentingan rakyat adalah hukum tertinggi”, Katanya.

Ya’atulo Gulo mengajak seluruh komponen masyarakat di Kabupaten Nias bergandengan tangan bahu membahu untuk saling membantu dengan menggelorakan semangat bergotong royong dalam mewujudkan Kabupaten Nias maju.

“Segala hiruk pikuk pemilukada dan berbagai narasi perbedaan yang selama ini berkembang saatnya ditanggalkan. Tidak ada lagi sekat-sekat pembatas diantara kita, tidak ada lagi orang yang tidak bertegur sapa karena perbedaan pilihan, tetapi yang ada adalah masyarakat Kabupaten Nias. Untuk itu, saya mengajak kita semua untuk bersatu,” ujarnya mengakhiri pidatonya. (adl/ram)

NIAS, SUMUTPOS.CO – Pasca dilantik, Bupati Nias Ya’atulo Gulo SE SH Msi didampingi Wakil Bupati Nias Arota Lase menyampaikan pidato perdana di hadapan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Nias pada rapat paripurna yang digelar di gedung DPRD Nias, Jalan Pelud Binaka, Gunungsitoli Selatan, Selasa (15/6).

SERTIJAB: Bupati dan Wakil Bupati Nias periode 2016-2021 (Drs Sokhiatulo Laoli MM-Arosokhi Waruwu SH MH), Bupati Nias perode 2021-24 (Ya’atulo Gulo SE SH Msi-Arota Lase), ketua DPRD Nias Alinuru Laoli, Wakil ketua Sabayuti Gulo, Wakil ketua Ame Yunus Zai, foto bersama usai acara Sertijab.adi laoli/sumut pos.

Sidang paripurna istimewa itu dibuka dan dipimpin langsung oleh ketua DPRD Kabupaten Nias Alinuru Laoli, dengan dihadiri seluruh unsur pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Nias, Bupati dan Wakil Bupati Nias periode 2016-2021 (Drs Sokhiatulo Laoli MM – Arosokhi Waruwu SH MH), Kapolres Nias, Dandim 0213/Nias, Ketua Pengadilan Negeri Gunungsitoli, Sekda Kabupaten Nias, para kepala OPD, para pimpinan partai Politik se-Kabupaten Nias serta undangan lainnya.

Ketua DPRD Kabupaten Nias mengatakan agenda paripurna itu sesuai dengan surat Gubernur Sumatera Utara Nomor : 130/289 tanggal 19 Januari 2021, perihal pengesahan dan pengangkatan serta serah terima jabatan dari Bupati Nias periode 2016-2021 kepada Bupati Nias yang baru.

“Atas nama pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Nias kami mengucapkan terima kasih kepada saudara Bupati dan Wakil Bupati Nias periode 2016-2021, atas pengabdiannya selama ini. Kami menyadari bahwa kami sebagai pimpinan dan anggota DPRD banyak kekurangan dan kesalahan terutama dalam menyampaikan pendapat dan kritikan terhadap pemerintah, semata-mata sebagai bentuk tugas dan tanggungjawab kami sebagai pengawasan, untuk itu kami meminta maaf bila ada kata yang kurang berkenan selama ini,” ujar ketua Alinuru.

“Selanjutnya, kami mengucapkan selamat dan sukses kepada saudara Bupati Nias dan Wakil Bupati Nias yang baru, harapan kami semoga tugas dan amanah yang telah dipercayakan dapat diemban dengan baik, sehingga membawa kedamaian, kesejahteraan dan kemakmuran bagi seluruh masyarakat Kabupaten Nias di masa yang akan datang,” sambungnya.

Mengawali pidatonya, Bupati Nias Ya’atulo Gulo menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberi dukungan dan kepercayaan untuk memimpin Kabupaten Nias hingga 2024.

“Ini adalah yang menuntut tanggungjawab dalam memberhasilkan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Nias ini,” Ujar Ya’atulo.

Ya’atulo mengatakan akan fokus membangun Kabupaten Nias sebagaimana visi-misinya yakni Kabupaten Nias Maju dan Trisakti Nias Maju.

“Desa terakses, ibu kota terurus, kesehatan, pendidikan sumber daya manusia beranjak, serta petani, peternak dan nelayan produktif,” kata Ya’atulo.

Untuk mewujudkan visi-misi itu, ada tiga strategi pemerintahan Ya’atulo Gulo yaitu : sinkronisasi pembangunan desa dengan program pembangunan Kabupaten, mengutamakan cost-benefit setiap program pembangunan dan manajemen SDM pemerintahan yang berbasis kinerja.

“Kami menyadari bahwa untuk mewujudkan visi dan misi tersebut bukanlah pekerjaan mudah, terlebih-lebih apibila dikaitkan dengan keterbatasan anggaran atau keterbatasan kemampuan keuangan daerah dan keterbatasan sumber daya yang ada. Untuk itu kita perlu kerja fokus dan tuntas serta berbasis outcome sehingga program kegiatan bermanfaat dan berdampak langsung pada kehidupan masyarakat,” ungkapnya.

Bupati Ya’atulo memohon dukungan dari seluruh komponen masyarakat terlebih dukungan dari DPRD Kabupaten Nias berharap dapat terbangun komunikasi yang lebih intens dalam memberhasilkan pencapaian visi dan misi yang akan dijabarkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

“Kami mohon dukungan dan kerjasama dari Dewan yang terhormat, sehingga program dan kegiatan untuk mewujudkan visi dan misi kami dapat tercapai yang bermuara pada keberpihakan terhadap kepentingan rakyat, sebab kepentingan rakyat adalah hukum tertinggi”, Katanya.

Ya’atulo Gulo mengajak seluruh komponen masyarakat di Kabupaten Nias bergandengan tangan bahu membahu untuk saling membantu dengan menggelorakan semangat bergotong royong dalam mewujudkan Kabupaten Nias maju.

“Segala hiruk pikuk pemilukada dan berbagai narasi perbedaan yang selama ini berkembang saatnya ditanggalkan. Tidak ada lagi sekat-sekat pembatas diantara kita, tidak ada lagi orang yang tidak bertegur sapa karena perbedaan pilihan, tetapi yang ada adalah masyarakat Kabupaten Nias. Untuk itu, saya mengajak kita semua untuk bersatu,” ujarnya mengakhiri pidatonya. (adl/ram)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/