27 C
Medan
Wednesday, July 3, 2024

DSML Gelar Doa Bersama untuk Almarhum Dato’ Seri Syamsul Arifin

STABAT, SUMUTPOS.CO – Ratusan orang mengikuti doa bersama dan khatam Al-Qur’an untuk Almarhum Dato’ Seri Haji Syamsul Arifin yang digelar Dewan Syarikat Melayu Langkat (DSML), di Rumah Adat Melayu, Jalan Proklamasi, Kelurahan Kwala Bingai, Stabat, Kabupaten Langkat, Kamis (19/10/2023) malam.

Ketua DSML, Sukhyar Mulyamin mengatakan selain untuk tokoh Almarhum Dato’ Seri Haji Syamsul Arifin, doa bersama ini juga untuk Bangsa Palestina.

“Hari ketiga atau malam ketiga kami memanjatkan doa untuk seorang tokoh panutan tauladan di Sumatera Utara, Almarhum H Syamsul Arifin yang telah meninggalkan kita,” ujar Ketua DSML, Sukhyar Mulyamin.

Baginya, H Syamsul Arifin adalah sosok yang dibanggakan di Kabupaten Langkat ini.

“Kegiatan sudah dilaksanakan sejak pagi dengan menghatamkan Al-quran, kemudian dilanjutkan dengan tahtim tahlil dan doa. Kita memohon kepada Allah SWT agar Bapak H Syamsul Arifin diampuni dosa-dosanya, terima amal baiknya, dan ditempatkan di sisi Allah SWT yang sebaik-baiknya,” ujar Sukhyar.

Dia sedikit mengenang sosok Dato’ Seri Haji Syamsul Arifin semasa hidupnya. Terlebih, Dato’ Seri Syamsul pernah menjadi Bupati Langkat pada tahun 1999 sampai 2008.

“Bapak Haji Syamsul Arifin, orangnya sangat low profile. Orangnya sangat mudah bergaul, ramah, dermawan, dan tidak mengenal suku ataupun agama,” ujar Sukhyar.

“Beliau ini terkenal dengan buah pikirannya, sebagai sahabat semua suku. Sehingga di Kabupaten Langkat ini kami menuangkan gagasan atas buah pikir beliau, untuk membuat satu regulasi terhadap kebudayaan yang ada di Kabupaten Langkat ini, yang merupakan tanah Melayu tapi berbilang suku,” sambungnya.

Sukhyar melanjutkan, hal inilah yang menjadi buah pikiran pihaknya, meneruskan cita-cita atau harapan dari almarhum untuk Langkat, Sumatera Utara maju, dan Indonesia damai. Sementara untuk bangsa Palestina, DSML berharap, semoga permasalahan yang terjadi dapat cepat terselesaikan.

“Kita sama-sama tahu situasi saat ini, sangat-sangat menyedihkan. Jadi sebagai umat muslim khususnya yang di Kabupaten Langkat ini, kita hanya bisa mendoakan,” seru Sukhyar.

Sukyar menambahkan, untuk para syuhada semoga diberi kekuatan fisik, mental, dan tetap menegakkan Islam. “Sehingga Palestina sebagai pusat kiblatnya awal muslim itu tetap berdiri sebagaimana yang diharapkan,” pungkasnya. (ted/ram)

STABAT, SUMUTPOS.CO – Ratusan orang mengikuti doa bersama dan khatam Al-Qur’an untuk Almarhum Dato’ Seri Haji Syamsul Arifin yang digelar Dewan Syarikat Melayu Langkat (DSML), di Rumah Adat Melayu, Jalan Proklamasi, Kelurahan Kwala Bingai, Stabat, Kabupaten Langkat, Kamis (19/10/2023) malam.

Ketua DSML, Sukhyar Mulyamin mengatakan selain untuk tokoh Almarhum Dato’ Seri Haji Syamsul Arifin, doa bersama ini juga untuk Bangsa Palestina.

“Hari ketiga atau malam ketiga kami memanjatkan doa untuk seorang tokoh panutan tauladan di Sumatera Utara, Almarhum H Syamsul Arifin yang telah meninggalkan kita,” ujar Ketua DSML, Sukhyar Mulyamin.

Baginya, H Syamsul Arifin adalah sosok yang dibanggakan di Kabupaten Langkat ini.

“Kegiatan sudah dilaksanakan sejak pagi dengan menghatamkan Al-quran, kemudian dilanjutkan dengan tahtim tahlil dan doa. Kita memohon kepada Allah SWT agar Bapak H Syamsul Arifin diampuni dosa-dosanya, terima amal baiknya, dan ditempatkan di sisi Allah SWT yang sebaik-baiknya,” ujar Sukhyar.

Dia sedikit mengenang sosok Dato’ Seri Haji Syamsul Arifin semasa hidupnya. Terlebih, Dato’ Seri Syamsul pernah menjadi Bupati Langkat pada tahun 1999 sampai 2008.

“Bapak Haji Syamsul Arifin, orangnya sangat low profile. Orangnya sangat mudah bergaul, ramah, dermawan, dan tidak mengenal suku ataupun agama,” ujar Sukhyar.

“Beliau ini terkenal dengan buah pikirannya, sebagai sahabat semua suku. Sehingga di Kabupaten Langkat ini kami menuangkan gagasan atas buah pikir beliau, untuk membuat satu regulasi terhadap kebudayaan yang ada di Kabupaten Langkat ini, yang merupakan tanah Melayu tapi berbilang suku,” sambungnya.

Sukhyar melanjutkan, hal inilah yang menjadi buah pikiran pihaknya, meneruskan cita-cita atau harapan dari almarhum untuk Langkat, Sumatera Utara maju, dan Indonesia damai. Sementara untuk bangsa Palestina, DSML berharap, semoga permasalahan yang terjadi dapat cepat terselesaikan.

“Kita sama-sama tahu situasi saat ini, sangat-sangat menyedihkan. Jadi sebagai umat muslim khususnya yang di Kabupaten Langkat ini, kita hanya bisa mendoakan,” seru Sukhyar.

Sukyar menambahkan, untuk para syuhada semoga diberi kekuatan fisik, mental, dan tetap menegakkan Islam. “Sehingga Palestina sebagai pusat kiblatnya awal muslim itu tetap berdiri sebagaimana yang diharapkan,” pungkasnya. (ted/ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/