25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Pelaku Curanmor Diringkus dari Kelas

TEBINGTINGGI- Dua pelajar kelas XII di salah Sekolah Menengan Kejuruan (SMK) di Kota Tebingtinggi, diamankan aparat kepolisian Mapolsek Padang Hilir saat sedang belajar disekolahnya, Jumat (22/2) kemarin pukul 12.30 WIB.

Keduanya diamankan, terkait kasus pencurian sepeda motor (curanmor) di halaman sekolah SMK Negeri 4 Jalan Bagelen Kota Tebingtinggi. Kedua pelaku yang diamankan ini yakni, Ahmad Anugrah (18) warga Jalan Gotong Royong dan Andrian Pranata (18) warga Jalan Pulau Sumbawa Kota Tebingtinggi.
Berdasarkan keterangan Kapolsek Padang Hilir AKP Wathson Nasution pada wartawan Jumat (22/2) sore, mengatakan penangkapan tersangka berawal dari laporan korban Muhammad Isro, siswa kelas XII SMK Negeri 4 yang kehilangan sepeda motor saat diparkir diparkiran sekolah. Petugas akhirnya melakukan penyelidikan, dari hasil penyelidikan tersebut mengarah pada kekedua tersangka, yang pada akhirnya polisi menemukan bersama barang bukti sepeda motor yang sudah dicincang tersangka. “Rencananya kedua tersangka mencincang (dipisah-pisah) sepeda motor dan baru dijual,”jelas Wathson.

Masih menurut Watshon, modus yang dilakukan pelaku adalah dengan membongkar sepeda motor hasil curian untuk dijual secara terpisah. Kuat dugaan kedua pelajar merupakan jaringan pencuri sepeda motor yang sering beraksi dikota Tebingtinggi. “Memang kedua pelaku ketika memberikan keterangan selalu berbelit-belit, mereka mengakui baru pertama kali melakukan pencurian, itupun karena butuh uang buat jajan,”jelasnya.(ian)

TEBINGTINGGI- Dua pelajar kelas XII di salah Sekolah Menengan Kejuruan (SMK) di Kota Tebingtinggi, diamankan aparat kepolisian Mapolsek Padang Hilir saat sedang belajar disekolahnya, Jumat (22/2) kemarin pukul 12.30 WIB.

Keduanya diamankan, terkait kasus pencurian sepeda motor (curanmor) di halaman sekolah SMK Negeri 4 Jalan Bagelen Kota Tebingtinggi. Kedua pelaku yang diamankan ini yakni, Ahmad Anugrah (18) warga Jalan Gotong Royong dan Andrian Pranata (18) warga Jalan Pulau Sumbawa Kota Tebingtinggi.
Berdasarkan keterangan Kapolsek Padang Hilir AKP Wathson Nasution pada wartawan Jumat (22/2) sore, mengatakan penangkapan tersangka berawal dari laporan korban Muhammad Isro, siswa kelas XII SMK Negeri 4 yang kehilangan sepeda motor saat diparkir diparkiran sekolah. Petugas akhirnya melakukan penyelidikan, dari hasil penyelidikan tersebut mengarah pada kekedua tersangka, yang pada akhirnya polisi menemukan bersama barang bukti sepeda motor yang sudah dicincang tersangka. “Rencananya kedua tersangka mencincang (dipisah-pisah) sepeda motor dan baru dijual,”jelas Wathson.

Masih menurut Watshon, modus yang dilakukan pelaku adalah dengan membongkar sepeda motor hasil curian untuk dijual secara terpisah. Kuat dugaan kedua pelajar merupakan jaringan pencuri sepeda motor yang sering beraksi dikota Tebingtinggi. “Memang kedua pelaku ketika memberikan keterangan selalu berbelit-belit, mereka mengakui baru pertama kali melakukan pencurian, itupun karena butuh uang buat jajan,”jelasnya.(ian)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/