PAKPAK BHARAT- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pakpak Bharat, menyerahkan bantuan bibit, traktor, dan pelatihan kepada para petani di aula Kecammatan Tinada, Selasa (22/11).
Penyerahan bantuan tersebut, diberikan langsung oleh Bupati Pakpak bharat Remigo Yolanda Berutu, dihadapan tokoh masyarakat, tokoh adat, agama, unsur Muspika, dan undangan lainnya di Kecamatan Tinada.
Selain memberikan bantuan kepada para petani, kehadiran Bupati juga bertujuan melihat langsung dan melakukan tanya jawab kepada masyarakat, seputar persoalan yang terjadi di masyarakat, khususnya masyarakat petani, serta mendengar masukan-masukan dari masyarakat.
Pada kesemapatan itu, bupati menjelaskan, Pemkab Pakpak Bharat dalam 6 tahun terakhir telah mengucurkan berbagai bantuan kepada masyarakat, agar masyarakat dapat bangkit dan lebih sejahtera perekonomiannya.
“Bantuan ini semata-mata hanya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Remigo. Dengan adanya bantuan tersebut, bupati mengharapkan, agar masyarakat betul-betul memanfaatkan. Karena kemampuan pemerintah dalam memberikan bantuan sangat terbatas.
Sementara, Camat Tinada Lian S Sinamo, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada rombongan bupati yang telah memberikan bantuan kepada masyarakatnya.(mag-14)