TEBINGTINGGI-Walikota Tebingtinggi Ir Umar Zunaidi Hasibuan MM mengimbau para pelajar agar jangan menjadikan broken home (kahancuran rumah tangga orangtua) menjadi untuk terjerumus dalam bahaya narkoba dan seks bebas sehingga terjangkit virus HIV/AIDS.
“Pelajar harus memiliki karakter diri yang kuat melalui keyakinan kepada Tuhan yang Maha Esa (TYMHE), yang diwujud nyatakan dalam tindakan kreatif sehari-hari,” demikian dikatakan Umar Zunaidi Hasibuan dalam penyuluhan narkoba dan HIV/AIDS pelajar setingkat SLTA sekota Tebingtinggi yang dilakukan oleh Lembaga Peduli AID dan Narkoba (Lapan) Kota Tebingtinggi di Aula SMA Negeri 1 Jalan KL Yos Sudarso,Kota Tebingtinggi.(mag-3)