26 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Sejumlah Kawasan di Karo Terendam Banjir

KARO- Hujan deras jelang petang hingga tengah malam, Senin (23/4) membawa dampak bencana di sejumlah lokasi di Kabupaten Karo. Satu diantaranya adalah banjir kiriman di Desa Doulu Kecamatan Berastagi.

Informasi yang di peroleh Sumut Pos,  akibat curah hujan tinggi di hulu, aliran air dari Desa  Semangat Gunung  yang berbatasan langsung dengan Gunung Api Sibayak, menerjang Desa  Doulu.

Tidak ada korban jiwa, namun  puluhan rumah terendam air setinggi  4 meter selama dua jam.  Selain itu, puluhan hektar sawah  warga rusak, sehingga  mengakibatkan gagal panen, dengan kerugian materi  mencapai ratusan juta rupiah.

Di malam yang sama, longsor juga terjadi di kawasan Kelurahan Tambak Lau Mulgap II, persisnya di belakang Los Pancur Batu Berastagi.  Longsor  sedalam seratus meter, menimbun areal perawahan warga dibawahnya.

Sementara di Kecamatan Munte dan Tiga Binanga, puluhan hektar tanaman jagung rusak diterjang hujan disertai tiupan angin kencang. Di sekitar kawasan  Desa Singga manik (arel perkuburan Jepang red) setidaknya tiga tiang listrik mengalami kerusakan.

Bahkan satu tiang,  ketiga kabelnya melintang di tengah jalan. Jelang siang pihak PLN  terlihat di lokasi melakukan perbaikan instalasi.  Akibatnya, hingga  Hingga Kecamatan Tiga Binanga terjadi pemadaman  sore hari kemarin.

Kaban Kesbang Pol dan Linmas Pemkab Karo, Drs  Suang Karo- Karo  mengatakan, untuk  penaggulangan awal, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan sejumlah kecamatan yang terkena dampak bencana dengan Dinas PU, Pertanian, Sosial dan Dinkes.(wan)

KARO- Hujan deras jelang petang hingga tengah malam, Senin (23/4) membawa dampak bencana di sejumlah lokasi di Kabupaten Karo. Satu diantaranya adalah banjir kiriman di Desa Doulu Kecamatan Berastagi.

Informasi yang di peroleh Sumut Pos,  akibat curah hujan tinggi di hulu, aliran air dari Desa  Semangat Gunung  yang berbatasan langsung dengan Gunung Api Sibayak, menerjang Desa  Doulu.

Tidak ada korban jiwa, namun  puluhan rumah terendam air setinggi  4 meter selama dua jam.  Selain itu, puluhan hektar sawah  warga rusak, sehingga  mengakibatkan gagal panen, dengan kerugian materi  mencapai ratusan juta rupiah.

Di malam yang sama, longsor juga terjadi di kawasan Kelurahan Tambak Lau Mulgap II, persisnya di belakang Los Pancur Batu Berastagi.  Longsor  sedalam seratus meter, menimbun areal perawahan warga dibawahnya.

Sementara di Kecamatan Munte dan Tiga Binanga, puluhan hektar tanaman jagung rusak diterjang hujan disertai tiupan angin kencang. Di sekitar kawasan  Desa Singga manik (arel perkuburan Jepang red) setidaknya tiga tiang listrik mengalami kerusakan.

Bahkan satu tiang,  ketiga kabelnya melintang di tengah jalan. Jelang siang pihak PLN  terlihat di lokasi melakukan perbaikan instalasi.  Akibatnya, hingga  Hingga Kecamatan Tiga Binanga terjadi pemadaman  sore hari kemarin.

Kaban Kesbang Pol dan Linmas Pemkab Karo, Drs  Suang Karo- Karo  mengatakan, untuk  penaggulangan awal, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan sejumlah kecamatan yang terkena dampak bencana dengan Dinas PU, Pertanian, Sosial dan Dinkes.(wan)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/