27 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Dinas PUPR Dairi Tenderkan 9 Paket Proyek DAK Tahun 2019

RUDY SITANGGANG/SUMUT POS
Sekretaris Dinas PUPR Dairi, Friyanto Naibaho.

SIDIKALANG, SUMUTPOS.CO – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Dairi sudah mengajukan tender 9 paket proyek infrastruktur jalan dan jaringan irigasi yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) tahun anggaran 2019.

Demikian disampaikan Sekretaris Dinas PUPR Dairi, Friyanto Naibaho ditemui Sumut Pos di kantornya, Kamis (23/5).

Dijelaskan Friyanto, ke sembilan paket proyek sudah diumumkan di unit layanan pengadaan secara elektronik (LPSE) milik Pemkab Dairi sejak, Selasa (21/5).

Disebutkan, paket proyek yang ditender untuk infrastruktur jalan, yakni pengaspalan jalan hotmix ruas Jumateguh menghubungkan Bunturaja Kecamatan Siempat Nempu, ruas Bunturaja Siempat Nempu menghubungkan Pardamean Kecamatan Siempat Nempu Hilir.

Selanjutnya, ruas Lae Panginuman Kecamatan Silima Pungga-Pungga menghubungkan Sopobutar Kecamatan Siempat Nempu Hilir. Lalu, ruas Silalahi menghubungkan Binangara Kecamatan Silahisabungan. Sambungan ruas Sidikalang menghubungkan Lae Pinang dan Sidikalang menuju Pancuran Kecamatan Sidikalang.

Menurut Friyanto, tender DAK tahun 2019 lebih cepat dibanding tahun 2018. “Tender DAK dipercepat, supaya proses pencairan dana tahap pertama bisa dilakukan awal bulan Juli 2019 sesuai batas akhir ditentukan,”terangnya.

Sementara itu, untuk tender proyek bersumber dari dana alokasi umum (DAU) ditarget paling lambat akhir bulan Juni 2019. Sekarang lagi tahap proses finalisasi desain. Ditambahkan Friyanto, jumlah paket proyek Dinas PUPR Dairi tahun 2019 ini sekitar 100 paket, tandasnya.(mag-10/han)

RUDY SITANGGANG/SUMUT POS
Sekretaris Dinas PUPR Dairi, Friyanto Naibaho.

SIDIKALANG, SUMUTPOS.CO – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Dairi sudah mengajukan tender 9 paket proyek infrastruktur jalan dan jaringan irigasi yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) tahun anggaran 2019.

Demikian disampaikan Sekretaris Dinas PUPR Dairi, Friyanto Naibaho ditemui Sumut Pos di kantornya, Kamis (23/5).

Dijelaskan Friyanto, ke sembilan paket proyek sudah diumumkan di unit layanan pengadaan secara elektronik (LPSE) milik Pemkab Dairi sejak, Selasa (21/5).

Disebutkan, paket proyek yang ditender untuk infrastruktur jalan, yakni pengaspalan jalan hotmix ruas Jumateguh menghubungkan Bunturaja Kecamatan Siempat Nempu, ruas Bunturaja Siempat Nempu menghubungkan Pardamean Kecamatan Siempat Nempu Hilir.

Selanjutnya, ruas Lae Panginuman Kecamatan Silima Pungga-Pungga menghubungkan Sopobutar Kecamatan Siempat Nempu Hilir. Lalu, ruas Silalahi menghubungkan Binangara Kecamatan Silahisabungan. Sambungan ruas Sidikalang menghubungkan Lae Pinang dan Sidikalang menuju Pancuran Kecamatan Sidikalang.

Menurut Friyanto, tender DAK tahun 2019 lebih cepat dibanding tahun 2018. “Tender DAK dipercepat, supaya proses pencairan dana tahap pertama bisa dilakukan awal bulan Juli 2019 sesuai batas akhir ditentukan,”terangnya.

Sementara itu, untuk tender proyek bersumber dari dana alokasi umum (DAU) ditarget paling lambat akhir bulan Juni 2019. Sekarang lagi tahap proses finalisasi desain. Ditambahkan Friyanto, jumlah paket proyek Dinas PUPR Dairi tahun 2019 ini sekitar 100 paket, tandasnya.(mag-10/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/