KISARAN, SUMUTPOS.CO – Ketua Komunitas Jumat Berbagi (Kojab) Kabupaten Asahan, menyerahkan bantuan dana kepada Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang diterima langsung oleh Dwi Mahyudi, selaku staf mewakili Kantor Pusat Jakarta, untuk membantu warga Palestina, yang saat ini sedang dilanda perang. Pada acara yang diselenggarakan di Calisto Cafe Jalan Imam Bonjol Kota Kisaran, Rabu (26/5) ini, Ketua Kojab Asahan, Hermansyah Marpaung mengatakan, pihaknya sudah kurang lebih 4 tahun berdiri seiiring berjalannya waktu.
“Baru kali ini kami mengekspos kegiatan di media, agar masyarakat Asahan dapat mengetahui, Kojab punya kegiatan yang positif,” ungkap Hermansyah.
Lebih lanjut Hermansyah menyampaikan, penggalangan dana ini sudah keempat kalinya untuk membantu warga Palestina. “Selanjutnya kami juga mengadakan penggalangan dana sebanyak Rp75 Juta, dan bukan hanya membantu warga Palestina, kami juga bukan hanya aktif di luar negeri, di dalam negeri juga lebih aktif untuk menggalang dana. Contohnya di Palu, kami membangun masjid,” tuturnya.
Sementara itu, Dwi Mahyudi selaku staf ACT, mengatakan, sangat mengapresiasi Kojab Asahan yang luar biasa. “Semoga ke depannya Kojab Asahan jadi lebih baik dalam membesarkan komunitasnya. Bukan hanya nasional, tapi juga internasional,” harapnya. (mag-9/saz)
KISARAN, SUMUTPOS.CO – Ketua Komunitas Jumat Berbagi (Kojab) Kabupaten Asahan, menyerahkan bantuan dana kepada Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang diterima langsung oleh Dwi Mahyudi, selaku staf mewakili Kantor Pusat Jakarta, untuk membantu warga Palestina, yang saat ini sedang dilanda perang. Pada acara yang diselenggarakan di Calisto Cafe Jalan Imam Bonjol Kota Kisaran, Rabu (26/5) ini, Ketua Kojab Asahan, Hermansyah Marpaung mengatakan, pihaknya sudah kurang lebih 4 tahun berdiri seiiring berjalannya waktu.
“Baru kali ini kami mengekspos kegiatan di media, agar masyarakat Asahan dapat mengetahui, Kojab punya kegiatan yang positif,” ungkap Hermansyah.
Lebih lanjut Hermansyah menyampaikan, penggalangan dana ini sudah keempat kalinya untuk membantu warga Palestina. “Selanjutnya kami juga mengadakan penggalangan dana sebanyak Rp75 Juta, dan bukan hanya membantu warga Palestina, kami juga bukan hanya aktif di luar negeri, di dalam negeri juga lebih aktif untuk menggalang dana. Contohnya di Palu, kami membangun masjid,” tuturnya.
Sementara itu, Dwi Mahyudi selaku staf ACT, mengatakan, sangat mengapresiasi Kojab Asahan yang luar biasa. “Semoga ke depannya Kojab Asahan jadi lebih baik dalam membesarkan komunitasnya. Bukan hanya nasional, tapi juga internasional,” harapnya. (mag-9/saz)