28.9 C
Medan
Thursday, June 20, 2024

Kapolres Tebingtinggi Minta KBPP Polri Bersinergis dengan Masyarakat

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochammad Kunto Wibisono meminta kepada pengurus KBPP Polri untuk terus melakukan sinergitas dengan seluruh masyarakat. Hal ini disampaikan AKBP Mochammad Kunto Wibisono selaku Pembina KBPP Polri Tebingtinggi dalam pembukaan Musyawarah Resort KBPP Polri Periode 2021-2026 di Aula Pondok Bagelen Kota Tebingtinggi, Sabtu (27/11).

MUSRES: Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochammad Kunto Wibisono bersama KBPP Polri Resort Tebingtinggi dalam kegiatan Musres KBPP Polri Tebingtinggi Priode 2021-2026 di Aula Pondok Bagelen Tebingtinggi.

“KBPP Polri harus bisa menjadi panutan dimasyarakat, jadikanlah organisasi yang berguna untuk masyarakat, bangsa dan Negara,” katanya.

Kapolres meminta KBPP Polri Tebingtinggi untuk bisa mendukung program sosial dan vaksinasi dalam pandemi Covid-19. “KBPP Polri harus bisa kerjasama dengan Polri, terutama dalam pandemi Covid-19 saat ini dalam mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi,” pintanya.

Ketua PD KBPP Polri Sumut, Ir Bona Lumbangaol menyatakan, KBPP ini adalah anak putra dan putri Polri. Menurutnya, mereka membawahi semua Polres dan Resort yang ada di Sumut. “Kita punya Trisetia yang menjunjung amanah organisasi. KBPP merupakan bagian dan bukan mitra Polri. Apa yang disampaikan Bapak Kapolres harus kita berikan apresiasi. Tidak ada yang hebat, yang hebat adalah semangat kebersamaan,” jelasnya.

Bona berharap, dalam musyawarah ini semua harus menjalani kata mufakat dari perencanaan yang ada, sehingga tercapai keadilan sosial bagi seluruh Indonesia. Jika ada yang tidak sesuai, dia meminta agar jangan dibawa ke dalam hati yang emosi. “Jadikan semangat kebersamaan, kita harus berkalobarasi kepada Hipakad ataupun organisasi lainnya,” pintanya.

Bona juga mengajak peserta Musres ini untuk laksanakan dan menjunjung semangat kebersamaan dan kesiapan hati dalam mengurus KBPP Polri. “Menjadi pemimpin itu harus siap untuk dikritik dan dicaci maki. Pemimpin itu harus bisa menjadi penengah bagi anggotanya. Kita harap KBPP Polri ke depan bisa menjadi maju dan besar,” pinta Bona Lumbangaol.

Tampak hadir Kalapas Tebingtinggi, pengurus Resort KBPP Polri se Sumut, Hipakad dan organisasi lainnya. (ian)

TEBINGTINGGI, SUMUTPOS.CO – Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochammad Kunto Wibisono meminta kepada pengurus KBPP Polri untuk terus melakukan sinergitas dengan seluruh masyarakat. Hal ini disampaikan AKBP Mochammad Kunto Wibisono selaku Pembina KBPP Polri Tebingtinggi dalam pembukaan Musyawarah Resort KBPP Polri Periode 2021-2026 di Aula Pondok Bagelen Kota Tebingtinggi, Sabtu (27/11).

MUSRES: Kapolres Tebingtinggi AKBP Mochammad Kunto Wibisono bersama KBPP Polri Resort Tebingtinggi dalam kegiatan Musres KBPP Polri Tebingtinggi Priode 2021-2026 di Aula Pondok Bagelen Tebingtinggi.

“KBPP Polri harus bisa menjadi panutan dimasyarakat, jadikanlah organisasi yang berguna untuk masyarakat, bangsa dan Negara,” katanya.

Kapolres meminta KBPP Polri Tebingtinggi untuk bisa mendukung program sosial dan vaksinasi dalam pandemi Covid-19. “KBPP Polri harus bisa kerjasama dengan Polri, terutama dalam pandemi Covid-19 saat ini dalam mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi,” pintanya.

Ketua PD KBPP Polri Sumut, Ir Bona Lumbangaol menyatakan, KBPP ini adalah anak putra dan putri Polri. Menurutnya, mereka membawahi semua Polres dan Resort yang ada di Sumut. “Kita punya Trisetia yang menjunjung amanah organisasi. KBPP merupakan bagian dan bukan mitra Polri. Apa yang disampaikan Bapak Kapolres harus kita berikan apresiasi. Tidak ada yang hebat, yang hebat adalah semangat kebersamaan,” jelasnya.

Bona berharap, dalam musyawarah ini semua harus menjalani kata mufakat dari perencanaan yang ada, sehingga tercapai keadilan sosial bagi seluruh Indonesia. Jika ada yang tidak sesuai, dia meminta agar jangan dibawa ke dalam hati yang emosi. “Jadikan semangat kebersamaan, kita harus berkalobarasi kepada Hipakad ataupun organisasi lainnya,” pintanya.

Bona juga mengajak peserta Musres ini untuk laksanakan dan menjunjung semangat kebersamaan dan kesiapan hati dalam mengurus KBPP Polri. “Menjadi pemimpin itu harus siap untuk dikritik dan dicaci maki. Pemimpin itu harus bisa menjadi penengah bagi anggotanya. Kita harap KBPP Polri ke depan bisa menjadi maju dan besar,” pinta Bona Lumbangaol.

Tampak hadir Kalapas Tebingtinggi, pengurus Resort KBPP Polri se Sumut, Hipakad dan organisasi lainnya. (ian)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/