31 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Ashari dan Zainuddin Mars Panen Raya Padi dan Bawang

batara/sumut pos
PANEN RAYA: Bupati Deliserdang dan Wakil Bupati Zainuddin Mars saat panen raya padi dan bawang di Desa Perbarakan, Kecamatan Pagar Merbau.

LUBUKPAKAM, SUMUTPOS.CO – Bupati Deliserdang Ashari Tambunan bersama Wakil Bupati H Zainuddin Mars panen raya padi dan bawang di Desa Perbarakan Kecamatan Pagar Merbau, Rabu (27/2). Pada kesempatan itu juga, Ashari menyerahkan satu unit Cultivator (mesin pengolah tanah) kepada kelompok tani Anggrek, dua unit Jetor, 25 Ekor Domba, serta 2 ton benih padi kepada 80 kelompok tani.

Turut hadir juga, Ketua DPRD Deliserdang Rikky Prandana Nasution, Kasdim 0204/DS.

Ashari Tambunan berharap dengan berhasilnya Desa Perbarakan mengelola lahan pertanian, kedepannya dapat menjadi wilayah yang bisa diunggulkan dan menjadi andalan di Kabupaten Deliserdang.

Senada disampaikan Wabup H Zainuddin Mars yang mengatakan, kalau kegiatan seperti ini sengaja dilakukan untuk mengetahui bagaimana capaian kerja yang telah dilakukan oleh OPD terkait. “Ini perlu kita lakukan agar masing-masing Organisasi Perangkat Daerah bisa bekerja lebih maksimal”, katanya, seraya menyampaikan rasa bangga bisa panen bersama masyarakat di Desa Pebarakan.

“Agar areal persawahan yang yang sudah dimiliki jangan dialih fungsikan , harus kita pertahankan, karena ini adalah aset kabupaten Deliserdang sebagai lumbung penghasil beras terbesar di Sumut,”kata Zainuddin.

Sebelumnya, Kades Perbarakan Kaliman menjelaskan, bahwa lahan pertanian yang dikelola di Desa ini seluas 211 hektare dengan hasil panen mencapai 8,96 ton/hektare. (btr/han)

batara/sumut pos
PANEN RAYA: Bupati Deliserdang dan Wakil Bupati Zainuddin Mars saat panen raya padi dan bawang di Desa Perbarakan, Kecamatan Pagar Merbau.

LUBUKPAKAM, SUMUTPOS.CO – Bupati Deliserdang Ashari Tambunan bersama Wakil Bupati H Zainuddin Mars panen raya padi dan bawang di Desa Perbarakan Kecamatan Pagar Merbau, Rabu (27/2). Pada kesempatan itu juga, Ashari menyerahkan satu unit Cultivator (mesin pengolah tanah) kepada kelompok tani Anggrek, dua unit Jetor, 25 Ekor Domba, serta 2 ton benih padi kepada 80 kelompok tani.

Turut hadir juga, Ketua DPRD Deliserdang Rikky Prandana Nasution, Kasdim 0204/DS.

Ashari Tambunan berharap dengan berhasilnya Desa Perbarakan mengelola lahan pertanian, kedepannya dapat menjadi wilayah yang bisa diunggulkan dan menjadi andalan di Kabupaten Deliserdang.

Senada disampaikan Wabup H Zainuddin Mars yang mengatakan, kalau kegiatan seperti ini sengaja dilakukan untuk mengetahui bagaimana capaian kerja yang telah dilakukan oleh OPD terkait. “Ini perlu kita lakukan agar masing-masing Organisasi Perangkat Daerah bisa bekerja lebih maksimal”, katanya, seraya menyampaikan rasa bangga bisa panen bersama masyarakat di Desa Pebarakan.

“Agar areal persawahan yang yang sudah dimiliki jangan dialih fungsikan , harus kita pertahankan, karena ini adalah aset kabupaten Deliserdang sebagai lumbung penghasil beras terbesar di Sumut,”kata Zainuddin.

Sebelumnya, Kades Perbarakan Kaliman menjelaskan, bahwa lahan pertanian yang dikelola di Desa ini seluas 211 hektare dengan hasil panen mencapai 8,96 ton/hektare. (btr/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/