26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Warga Langkat Kompak Tekan Penyebaran Covid-19

DILEPAS:  Tim Satgas penyemprotan disinfektan dilepas oleh Sekdakab Langkat, dr Indra Salahuddin didampingi Kapolres Langkat dan Ketua Satgas.
DILEPAS: Tim Satgas penyemprotan disinfektan dilepas oleh Sekdakab Langkat, dr Indra Salahuddin didampingi Kapolres Langkat dan Ketua Satgas.

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Bupati Langkat, Terbit Rencana PA menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada seluruh masyarakat Langkat telah saling bahu membahu ikut berpartisipasi dalam menekan penyebaran virus Corona.

Hal itu disampaikan Bupati Langkat diwakili Sekdakab Langkat, dr.H.Indra Salahudin,M.Kes.MSi di sela-sela pelepasan tim Satgas Gugus untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan ke seluruh jalan lintas Sumut di Mapolres Langkat, Kamis (26/3)

Dikatakannya, yang membuat Bupati Langkat bangga dan terharu, dikarenakan penyemprotan disinfektan tidak hanya dilakukan oleh tim satgas semata, melainkan dilakukan oleh individu, kelompok organisasi termasuk kelembagaan ikut serta secara bersama melakukan pencegahan penularan virus Corona melaui penyemprotan cairan.

Kekompakan itu terjadi didasari oleh kesadaran sendiri, karena ingin daerah atau tempat tinggal mereka tidak terjangkit virus Corona.

Sekdakab Langkat lebih jauh mengatakan, tempat-tempat yang disemprotkan cairan disinfektan meliputi rumah-rumah ibadah dan lokasi umum lainnya, seperti pusat pasar tradisional dan lain-lain.

Bahkan sejumlah partai politik di Langkat, juga ikut serta membagikan ribuan masker untuk masyarakat umum, dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona.

“Hal ini dilakukan tanpa komando, semuanya karena kepedulian bersama. Melihat ini kami sebagai pejabat Pemerintahan merasa haru. Kami tidak sendiri dalam menekan wabah ini,” sebut Sekda.

Sekda juga berpesan, teruslah bersemangat dan tidak jemu untuk saling mengingatkan menjaga kebersihan dan berprilaku hidup sehat, sesuai imbauan pemerintah, agar wabah ini segera berakhir. “Namun jangan lupa berdoa, meminta perlindungan untuk keluarga dan bangsa ini,”katanya Sekda.

Sementara, itu pelepasan tim Satgas untuk penyemprotan disinfektan, dilakukan oleh Sekda mewakili Bupati Langkat, Kapolres Langkat AKBP Edy Suranta Sinulingga, Ketua Satgas Gugus Covid-19 Iwan Syahri, Plt Kadis Kesehatan dr. Sofyan beserta tim Satgas Gugus Covid-19 lainnya.

Penyemprotan menggunakan dua unit mobil, yakni mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkab dan mobil Water Canon Polres Langkat, dimulai dari halaman Mapolres Langkat menuju kota Stabat, yakni jalan lintas Sumut, sampai ke Kecamatan Tanjung Pura.

Jubir Satgas Gugus Covid-19 Langkat dr.Arifin, Sinaga secara terpisah kepada Sumut Pos menjelaskan, pihaknya telah melakukan penyemprotan disinfektan secara terjadwal, di berbagai lokasi, yakni perkantoran, rumah ibadah, sekolah dan fasilitas umum lainnya.Penyemprotan dilakukan terjadwal, dimulai dari kantor Bupati dan SPN Poldasu di Hinai, pada 16 Maret 2020.

Sampai saat ini, sambung dr. Arifin, penyemprotan terus dilakukan, yakni di antaranya, di Vihara Avalokitesvara Stabat, masjid Al-Ikhwan lingkungan IX Kwala Bingai Stabat, terminal bus Tanjung Bringin, LP Tanjungpura, LP Pangkalan Brandan, terminal Tanjung Pura, pasar Gebang, pasar Pangkalan Brandan dan lokasi lainnya.(yas/han)

DILEPAS:  Tim Satgas penyemprotan disinfektan dilepas oleh Sekdakab Langkat, dr Indra Salahuddin didampingi Kapolres Langkat dan Ketua Satgas.
DILEPAS: Tim Satgas penyemprotan disinfektan dilepas oleh Sekdakab Langkat, dr Indra Salahuddin didampingi Kapolres Langkat dan Ketua Satgas.

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Bupati Langkat, Terbit Rencana PA menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada seluruh masyarakat Langkat telah saling bahu membahu ikut berpartisipasi dalam menekan penyebaran virus Corona.

Hal itu disampaikan Bupati Langkat diwakili Sekdakab Langkat, dr.H.Indra Salahudin,M.Kes.MSi di sela-sela pelepasan tim Satgas Gugus untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan ke seluruh jalan lintas Sumut di Mapolres Langkat, Kamis (26/3)

Dikatakannya, yang membuat Bupati Langkat bangga dan terharu, dikarenakan penyemprotan disinfektan tidak hanya dilakukan oleh tim satgas semata, melainkan dilakukan oleh individu, kelompok organisasi termasuk kelembagaan ikut serta secara bersama melakukan pencegahan penularan virus Corona melaui penyemprotan cairan.

Kekompakan itu terjadi didasari oleh kesadaran sendiri, karena ingin daerah atau tempat tinggal mereka tidak terjangkit virus Corona.

Sekdakab Langkat lebih jauh mengatakan, tempat-tempat yang disemprotkan cairan disinfektan meliputi rumah-rumah ibadah dan lokasi umum lainnya, seperti pusat pasar tradisional dan lain-lain.

Bahkan sejumlah partai politik di Langkat, juga ikut serta membagikan ribuan masker untuk masyarakat umum, dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona.

“Hal ini dilakukan tanpa komando, semuanya karena kepedulian bersama. Melihat ini kami sebagai pejabat Pemerintahan merasa haru. Kami tidak sendiri dalam menekan wabah ini,” sebut Sekda.

Sekda juga berpesan, teruslah bersemangat dan tidak jemu untuk saling mengingatkan menjaga kebersihan dan berprilaku hidup sehat, sesuai imbauan pemerintah, agar wabah ini segera berakhir. “Namun jangan lupa berdoa, meminta perlindungan untuk keluarga dan bangsa ini,”katanya Sekda.

Sementara, itu pelepasan tim Satgas untuk penyemprotan disinfektan, dilakukan oleh Sekda mewakili Bupati Langkat, Kapolres Langkat AKBP Edy Suranta Sinulingga, Ketua Satgas Gugus Covid-19 Iwan Syahri, Plt Kadis Kesehatan dr. Sofyan beserta tim Satgas Gugus Covid-19 lainnya.

Penyemprotan menggunakan dua unit mobil, yakni mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkab dan mobil Water Canon Polres Langkat, dimulai dari halaman Mapolres Langkat menuju kota Stabat, yakni jalan lintas Sumut, sampai ke Kecamatan Tanjung Pura.

Jubir Satgas Gugus Covid-19 Langkat dr.Arifin, Sinaga secara terpisah kepada Sumut Pos menjelaskan, pihaknya telah melakukan penyemprotan disinfektan secara terjadwal, di berbagai lokasi, yakni perkantoran, rumah ibadah, sekolah dan fasilitas umum lainnya.Penyemprotan dilakukan terjadwal, dimulai dari kantor Bupati dan SPN Poldasu di Hinai, pada 16 Maret 2020.

Sampai saat ini, sambung dr. Arifin, penyemprotan terus dilakukan, yakni di antaranya, di Vihara Avalokitesvara Stabat, masjid Al-Ikhwan lingkungan IX Kwala Bingai Stabat, terminal bus Tanjung Bringin, LP Tanjungpura, LP Pangkalan Brandan, terminal Tanjung Pura, pasar Gebang, pasar Pangkalan Brandan dan lokasi lainnya.(yas/han)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/