27 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Golkar Bebaskan Ngogesa Pilih Pendamping

LANGKAT-H Ngogesa Sitepu mendapatkan dukungan penuh dari Partai Golkar menjadi calon Bupati Langkat periode 2014-2019. Selain itu, ia juga diberikan hak penuh memilih pendampingnya (wakil) di Pilkada Langkat medio Oktober 2013 mendatang.

Keputusan itu disampaikan pada rapat penetapan Calon Bupati (Cabup) Langkat, Jumat (29/3) petang di aula Akbid Langkat. Rapat dihadiri segenap pengurus Golkar kecamatan maupun organisasi sayap pendiri, Wakil Ketua DPD PG Sumut, H Wagirin Arman, serta Sekretaris DPD, M Hanafi.

Wagirin Arman di hadapan segenap pengurus DPD PG Langkat mengatakan, penetapan Ngogesa Sitepu menjadi calon Bupati Langkat dari Partai Golkar bukan dadakan, melainkan melalui proses sesuai petunjuk pelaksana (Juklak) No.13/DPP/Golkar/XII/2011 tentang tata cara pemilihan kepala daerah sesuai digariskan partai.

Karena itu, ungkap dia, apresiasi layak diberikan kepada tim Pemilukada Langkat yang sudah menjalankannya sesuai tahapan-tahapan. Tidak hanya itu, soliditas pengurus maupun kader mendukung Ngogesa Sitepu melanjutkan kepemimpinan untuk periode kedua sebagai bupati, dinilai sebagai kekuatan dasar.

“Secara tegas, DPD PG Sumut mendukung penetapan ini. Untuk itu, kita akan meminta pusat mengeluarkan keputusan segera mungkin. Keyakinan kita semakin kuat, karena ketum dalam kunjungannya kemarin sudah memberikan lampu hijau kepada pak Ngogesa,” tegas Wagirin seraya mengingatkan keputusan Aburizal Bakrie bukan karena lobi-lobi ataupun bisikan agar merestui Ketua DPD PG Langkat tersebut maju ke Pilkada.

Pada kesempatan itu, Ngogesa mengaku terharu sekaligus bangga menerima dukungan tersebut. Namun ia mengharapkan, dukungan tersebut terus diberikan sampai tahap pemenangan. Mengenai lampu hijau yang telah diberikan, ia mengatakan, proses yang harus dilalui masih panjang. “Tidak mungkin ya kita dapat berjalan sendiri, makanya sangat diharapkan dukungan sampai tahap memenangkannya,” tandas Ngogesa. (jie)

LANGKAT-H Ngogesa Sitepu mendapatkan dukungan penuh dari Partai Golkar menjadi calon Bupati Langkat periode 2014-2019. Selain itu, ia juga diberikan hak penuh memilih pendampingnya (wakil) di Pilkada Langkat medio Oktober 2013 mendatang.

Keputusan itu disampaikan pada rapat penetapan Calon Bupati (Cabup) Langkat, Jumat (29/3) petang di aula Akbid Langkat. Rapat dihadiri segenap pengurus Golkar kecamatan maupun organisasi sayap pendiri, Wakil Ketua DPD PG Sumut, H Wagirin Arman, serta Sekretaris DPD, M Hanafi.

Wagirin Arman di hadapan segenap pengurus DPD PG Langkat mengatakan, penetapan Ngogesa Sitepu menjadi calon Bupati Langkat dari Partai Golkar bukan dadakan, melainkan melalui proses sesuai petunjuk pelaksana (Juklak) No.13/DPP/Golkar/XII/2011 tentang tata cara pemilihan kepala daerah sesuai digariskan partai.

Karena itu, ungkap dia, apresiasi layak diberikan kepada tim Pemilukada Langkat yang sudah menjalankannya sesuai tahapan-tahapan. Tidak hanya itu, soliditas pengurus maupun kader mendukung Ngogesa Sitepu melanjutkan kepemimpinan untuk periode kedua sebagai bupati, dinilai sebagai kekuatan dasar.

“Secara tegas, DPD PG Sumut mendukung penetapan ini. Untuk itu, kita akan meminta pusat mengeluarkan keputusan segera mungkin. Keyakinan kita semakin kuat, karena ketum dalam kunjungannya kemarin sudah memberikan lampu hijau kepada pak Ngogesa,” tegas Wagirin seraya mengingatkan keputusan Aburizal Bakrie bukan karena lobi-lobi ataupun bisikan agar merestui Ketua DPD PG Langkat tersebut maju ke Pilkada.

Pada kesempatan itu, Ngogesa mengaku terharu sekaligus bangga menerima dukungan tersebut. Namun ia mengharapkan, dukungan tersebut terus diberikan sampai tahap pemenangan. Mengenai lampu hijau yang telah diberikan, ia mengatakan, proses yang harus dilalui masih panjang. “Tidak mungkin ya kita dapat berjalan sendiri, makanya sangat diharapkan dukungan sampai tahap memenangkannya,” tandas Ngogesa. (jie)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/