MEDAN, SUMUTPOS.CO- Dalam rangka memeriahkan Ramadan 1442 Hijriah, Lembaga Amil Zakat Nasional Bangun Sejahtera Mitra Umat (Laznas BSMU) menghadirkan program bertajuk “Ramadan Hebat” dengan mengusung pesan “Menebar Manfaat, Raih Keberkahan”.
Program ini bertujuan mengajak masyarakat yang memiliki kemampuan finansial atau para donatur, untuk bergerak dalam menyebarkan kebermanfaatan seluas-luasnya, sehingga diharapkan dapat mengurangi beban masyarakat yang tidak mampu selama Bulan Ramadan ini.
Beberapa program unggulan yang ditawarkan adalah Paket Berbuka dan Sahur yang diperuntukkan kepada panti asuhan yatim, panti jompo, tukang ojek, dan masyarakat lainnya. Paket Wakaf Qur’an Braile yang akan didistribusikan kepada saudara-saudara tuna netra yang ada di seluruh Indonesia, khususnya para penghafal Al-Qur’an dan da’i tuna netra. Lalu Paket Santunan Yatim Dhuafa yang pemberian santunannya akan berbentuk uang tunai kepada para yatim dhuafa.
Paket Sembako yang target penerimanya adalah para guru ngaji, guru honorer, ustadz/da’i, buruh harian lepas, dan masyarakat yang terdampak Covid-19. Terakhir adalah Layanan Zakat Fitrah dan Fidyah yang nantinya akan diberikan kepada masyarakat dhuafa dengan konsep door to door sehingga meminimalisir kerumunan.
Program penghimpunan donasi dan penyaluran bantuan ini tidak terpusat hanya di wilayah Jakarta saja, sejak 1 Ramadan hingga 14 Ramadan 1442 Hijriah telah tersalurkan 30.100 Paket Berbuka dan Sahur, 200 Paket
Santunan Yatim Dhuafa, serta 200 Paket Sembako yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia, diantara lain Aceh, Medan, Palembang, Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Banjarmasin, dan Makassar
yang diwakili oleh Unit Representative Office (URO) Laznas BSMU yang telah tersebar di 8 wilayah Indonesia.
Laznas BSMU bekerjasama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) juga memberikan kemudahan bagi para donatur dalam menyalurkan donasinya melalui layanan digital, salah satunya adalah melalui aplikasi BSI Mobile bagi nasabah BSI, dengan hanya masuk ke menu Berbagi (ZISWAF) lalu pilih paket yang diinginkan, dan tentukan sendiri nominal yang ingin disalurkan. Untuk masyarakat umum juga dapat menyalurkan donasinya melalui portal Jadiberkah.id, official website www.bsmu.or.id, ataupun gerai-gerai Laznas BSMU yang berada di beberapa kantor cabang Bank Syariah Indonesia yang ada di seluruh Indonesia.
“Kami terus beradaptasi di tengah pandemi yang sampai dengan saat ini belum usai, dengan memaksimalkan kemudahan penggunaan digital payment bagi para donatur, sehingga tidak perlu merasa khawatir lagi berkaitan dengan keamanan, kenyamanan, dan protokol kesehatan. Selain itu kami juga berupaya agar dalam penyalurannya dapat dilakukan secara langsung, dan berharap kebaikan yang diamanahkan oleh para donatur dapat memberikan kemaslahatan yang luas bagi masyarakat Indonesia yang membutuhkan,” kata Risyad Iskandar selaku Direktur Marketing & Network Laznas BSMU.
Muhammad Sofian, selaku Manager URO 1 Aceh & Medan Laznas BSMU mengajak umat Muslim terus meningkatkan amalan di Bulan Ramadan. “Mari kita tinggkatkan amalan di bulan suci ini dengan berdonasi dan berpartisipasi dalam program Ramadan Hebat. Melalui program ini, artinya kita juga mendukung langkah pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan, sehingga kita dapat ikut serta menebar manfaat dan kemaslahatan secara merata, khususnya di wilayah Aceh dan Medan,” tandasnya. (adz)