29.4 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

DPRD Langkat Terima Audiensi Ikatan Guru

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Wakil Ketua DPRD Langkat Dr Donny Setha, ST SH MH menerima audiensi para guru-guru yang tergabung dalam Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Langkat di Ruang Pimpinan DPRD Langkat, Rabu (29/9).

AUDIENSI: : Wakil Ketua DPRD Langkat Dr Donny Setha foto bersama usai menerima audiensi DPDIGI Langkat di Ruang Pimpinan DPRD Langkat, Rabu (29/9).

 DPD IGI Langkat yang diketuai Sumar Halin SE dan sekretaris Vivi Desfita SPd MSi menyampaikan maksud audiensi dalam rangka penyampaian program kerja kepengurusan IGI Langkat periode 2021-2026.

 Ikatan Guru Indonesia adalah organisasi pendidikan yang beranggotakan guru dari dinas pendidikan dan kemenag dengan tujuan untuk meningkatkan mutu dan profesionalitas guru.

 ”Organisasi kami dibentuk demi untuk meningkatkan kompetensi guru dengan pelatihan-pelatihan yang kami buat agar guru tidak hanya bisa mengajar tetapi mampu menguasai teknologi informasi,” itu harapan kami ucap Sumar Halin.

 ”Ada 130 orang Guru Penggerak di Kabupaten Langkat yang sebagian tergabung dalam IGI siap membantu dan transfer ilmu kepada guru-guru,” papar salah seorang guru menambahkan.

Salah seorang guru yang berasal dari Kemenag dalam audiensi itu berharap kepada Wakil Ketua DPRD Langkat dapat menjadi jembatan penghubung atas permasalahan yang dialaminya pada sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS). Dirinya menyampaikan sepertinya guru kemenag dikebelakangkan dari guru dinas pendidikan. Ia mencontohkan seperti pada sekolah MIS tidak dapat bantuan dana DAK, padahal MIS itu pejuang agama. “Mohon bantu persoalan ini dengan komisi terkait yang ada di DPRD Langkat dengan pihak-pihak terkait lainnya,” pintanya.

 Ketua IGI dikesempatan itu berharap Ketua DPRD Langkat dapat menjadi pengayom dalam Kepengurusan IGI periode 2021-2026 yang rencananya akan dilantik pada Nopember 2021.

 Donny Setha yang diminta dalam audiensi memberikan saran demi kemajuan organisasi IGI, meminta IGI Langkat membuat program-program yang jelas dan terukur sehingga wadah IGI dapat diperhitungkan dan bermanfaat untuk kemajuan guru.

 ”Guru harus cerdas agar anak-anak didik bisa cerdas juga. Untuk mencapai itu, perlu diupgrade terus kemampuan guru-guru, sehingga SDM guru lebih profesional,” pintanya.

 Kalau IGI mampu membuat feed back yang baik untuk Kabupaten Langkat, dipastikan pemerintah akan memperhatikan dan membantu IGI. Selain itu IGI perlu menjalin koordinasi dan komunikasi dengan semua pihak. Sampaikan kepada pemerintah daerah maupun kementerian tentang kekurangan agar mereka tahu kondisi dilapangan.

 Donny juga menyampaikan bahwa Komisi B yang membidangi pendidikan di DPRD Langkat dipastikan akan membantu memfasilitasi yang diharapkan dan diinginkan oleh IGI Kabupaten Langkat. (mag-6/azw)

LANGKAT, SUMUTPOS.CO – Wakil Ketua DPRD Langkat Dr Donny Setha, ST SH MH menerima audiensi para guru-guru yang tergabung dalam Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Langkat di Ruang Pimpinan DPRD Langkat, Rabu (29/9).

AUDIENSI: : Wakil Ketua DPRD Langkat Dr Donny Setha foto bersama usai menerima audiensi DPDIGI Langkat di Ruang Pimpinan DPRD Langkat, Rabu (29/9).

 DPD IGI Langkat yang diketuai Sumar Halin SE dan sekretaris Vivi Desfita SPd MSi menyampaikan maksud audiensi dalam rangka penyampaian program kerja kepengurusan IGI Langkat periode 2021-2026.

 Ikatan Guru Indonesia adalah organisasi pendidikan yang beranggotakan guru dari dinas pendidikan dan kemenag dengan tujuan untuk meningkatkan mutu dan profesionalitas guru.

 ”Organisasi kami dibentuk demi untuk meningkatkan kompetensi guru dengan pelatihan-pelatihan yang kami buat agar guru tidak hanya bisa mengajar tetapi mampu menguasai teknologi informasi,” itu harapan kami ucap Sumar Halin.

 ”Ada 130 orang Guru Penggerak di Kabupaten Langkat yang sebagian tergabung dalam IGI siap membantu dan transfer ilmu kepada guru-guru,” papar salah seorang guru menambahkan.

Salah seorang guru yang berasal dari Kemenag dalam audiensi itu berharap kepada Wakil Ketua DPRD Langkat dapat menjadi jembatan penghubung atas permasalahan yang dialaminya pada sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS). Dirinya menyampaikan sepertinya guru kemenag dikebelakangkan dari guru dinas pendidikan. Ia mencontohkan seperti pada sekolah MIS tidak dapat bantuan dana DAK, padahal MIS itu pejuang agama. “Mohon bantu persoalan ini dengan komisi terkait yang ada di DPRD Langkat dengan pihak-pihak terkait lainnya,” pintanya.

 Ketua IGI dikesempatan itu berharap Ketua DPRD Langkat dapat menjadi pengayom dalam Kepengurusan IGI periode 2021-2026 yang rencananya akan dilantik pada Nopember 2021.

 Donny Setha yang diminta dalam audiensi memberikan saran demi kemajuan organisasi IGI, meminta IGI Langkat membuat program-program yang jelas dan terukur sehingga wadah IGI dapat diperhitungkan dan bermanfaat untuk kemajuan guru.

 ”Guru harus cerdas agar anak-anak didik bisa cerdas juga. Untuk mencapai itu, perlu diupgrade terus kemampuan guru-guru, sehingga SDM guru lebih profesional,” pintanya.

 Kalau IGI mampu membuat feed back yang baik untuk Kabupaten Langkat, dipastikan pemerintah akan memperhatikan dan membantu IGI. Selain itu IGI perlu menjalin koordinasi dan komunikasi dengan semua pihak. Sampaikan kepada pemerintah daerah maupun kementerian tentang kekurangan agar mereka tahu kondisi dilapangan.

 Donny juga menyampaikan bahwa Komisi B yang membidangi pendidikan di DPRD Langkat dipastikan akan membantu memfasilitasi yang diharapkan dan diinginkan oleh IGI Kabupaten Langkat. (mag-6/azw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/