26 C
Medan
Monday, July 1, 2024

Sambut Lumia, Buka 12 Toko Khusus

Nokia bersiap menyambut kedatangan Lumia 710 dan 800 dengan membuka 12 outlet khusus Nokia Lumia Store. Outlet tersebut, rencananya akan dirancang dengan desain yang bernuansa Nokia Lumia dan pengunjung dapat langsung mencoba produk tersebut dalam live demo unit.

“Kita pengen orang bisa experience lumia. Karena Windows Phone  belum terlalu dikenal di Indonesia. Jadi di toko itu 90 persen isinya tentang Lumia,” kata Anvid Erdian, Product Manager Nokia Indonesia, ketika ditemui di sela-sela Media Launch Nokia Lumia 710 dan 800, Senayan City, Kamis (2/2).

“Di Nokia store juga bisa mencoba lumia, tapi suasananya tidak dirancang khusus seperti di Lumia Store. Ke depannya kita belum tahu. Tapi bisa jadi jumlahnya akan ditambah lagi,” tambahnya.

Saat ini 12 outlet khusus tersebut terletak di Jakarta (Nokia Store Senayan City, Mal Taman Anggrek, Mal Kelapa Gading 3, Grand Indonesia, Mal Emporium Pluit, dan Central Park), Bekasi (Nokia Store Mal Metropolitan), Tangerang (Nokia Store Supermall Karawaci, dan Summarecon), Surabaya (Nokia Store Galaxy Mall, dan Grand City), Makassar (Nokia Store Mal Panakukang). “Lumia store ini tujuannya untuk mempermudah orang belajar mengenai lumia. Untuk mempermudah edukasi konsumen. Targetnya early adapter yang tertarik pada teknologi baru,” terang Regina, SeniorManager Nokia Indonesia. (net/jpnn)

Nokia bersiap menyambut kedatangan Lumia 710 dan 800 dengan membuka 12 outlet khusus Nokia Lumia Store. Outlet tersebut, rencananya akan dirancang dengan desain yang bernuansa Nokia Lumia dan pengunjung dapat langsung mencoba produk tersebut dalam live demo unit.

“Kita pengen orang bisa experience lumia. Karena Windows Phone  belum terlalu dikenal di Indonesia. Jadi di toko itu 90 persen isinya tentang Lumia,” kata Anvid Erdian, Product Manager Nokia Indonesia, ketika ditemui di sela-sela Media Launch Nokia Lumia 710 dan 800, Senayan City, Kamis (2/2).

“Di Nokia store juga bisa mencoba lumia, tapi suasananya tidak dirancang khusus seperti di Lumia Store. Ke depannya kita belum tahu. Tapi bisa jadi jumlahnya akan ditambah lagi,” tambahnya.

Saat ini 12 outlet khusus tersebut terletak di Jakarta (Nokia Store Senayan City, Mal Taman Anggrek, Mal Kelapa Gading 3, Grand Indonesia, Mal Emporium Pluit, dan Central Park), Bekasi (Nokia Store Mal Metropolitan), Tangerang (Nokia Store Supermall Karawaci, dan Summarecon), Surabaya (Nokia Store Galaxy Mall, dan Grand City), Makassar (Nokia Store Mal Panakukang). “Lumia store ini tujuannya untuk mempermudah orang belajar mengenai lumia. Untuk mempermudah edukasi konsumen. Targetnya early adapter yang tertarik pada teknologi baru,” terang Regina, SeniorManager Nokia Indonesia. (net/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/