Tarik Pasar Sumut
MEDAN- Sebagai produk lokal, Axioo berharap mampu menarik konsumen di pasar Indonesia. Karena itu, PT Tera Data Indonusa (TDI) sebagai distributor produk axioo menargetkan pemasaran produknya tahun ini di Sumatera Utara (Sumut) sebesar 10 persen.
Angka ini dapat dilihat dari pemasaran perbulannya di market Sumut. “Kami targetkan dengan pertumbuhan penjualan mencapai 1.000 hingga 1.500 unit per bulan,” kata Lea Merry, Regional Branch Manager TDI.
Saat ini, lanjutnya, Axioo telah mengeluarkan produk baru yang dilengkapi dengan tekhnologi yang dibutuhkan masyarakat. Axioo Neon HNM, laptop yang berukuran 14 inci ini, dilengkapi dengan Dolby Home Theater, sehingga penggunanya dapat lebih puas mendengarkan musik atau menonton dengan laptop.
Berbagai fitur yang melengkapi laptop ini, seperti Intel Processor Core i3, i5, i7, Pentium, dan Celeron generasi ke 2 (Snady Bridge) sebagai senjata yang membuat kinerja laptop menjadi prima., dan kapasitas hardisk internal antara 320-750 GB. (ram)