23.7 C
Medan
Saturday, January 18, 2025

Tips Berinvestasi Emas Bagi Pemula, Ini Keuntungannya

SUMUTPOS.CO – Memiliki penghasilan tetap, bukan berarti masa depan Anda sudah terjamin. Untuk menjamin agar masa depan Anda menjadi lebih baik, ada satu tindakan yang sebaiknya dilakukan sedari dini, yakni menabung dan investasi.

Berinvestasi apapun bentuknya, sebaiknya dilakukan selagi Anda masih memiliki penghasilan. Banyak jenis investasi yang bisa dipilih, mulai dari investasi saham, deposito, tanah, hingga emas.

Nah, kalau Anda ingin berinvestasi dengan menabung emas. Ada beberapa langkah yang harus diketahui terkait menabung emas. Meski sederhana, namun diperlukan pemahaman yang baik, agar Anda tidak salah langkah.

Salah satu cara itu adalah dengan membeli dan menabung emas secara bertahap. Stabilitas harga dan potensi pertumbuhan jangka panjang membuat emas sebagai aset yang efektif dalam membangun financial freedom.

Emas tidak hanya populer sebagai perhiasan, tapi juga dianggap sebagai pilihan investasi yang sangat menguntungkan. Karena emas merupakan barang yang harganya memiliki kecenderungan naik serta jarang mengalami penurunan dalam jumlah yang signifikan.

Karena popularitasnya yang kian meninggi, banyak orang yang mulai beralih ke investasi emas. Tak perlu khawatir apabila Anda termasuk yang ingin berinvestasi di logam mulia ini, namun tidak mengetahui cara investasi emas yang aman.

Simak beberapa tips bagi seorang pemula dalam menabung emas sebagai berikut:

1. Pastikan Tujuan Investasi Emas
Sebelum memulai investasi emas, pastikan Anda tahu untuk apa tujuan Anda berinvestasi. Cara investasi emas yang aman ialah mengetahui dengan baik tujuannya dalam berinvestasi. Banyak tujuan yang bisa dijadikan target dalam berinvestasi emas, apakah untuk tabungan pernikahan, pendidikan, atau investasi hari tua.

Atau sebagai contoh, Anda sudah menargetkan dalam kurun 10 tahun ke depan akan berhenti bekerja dan memulai usaha sendiri. Kemudian penghasilan dari gaji Anda sebagian disisihkan dan diinvestasikan di emas. Jika sudah memiliki tujuan yang jelas seperti ini maka Anda akan lebih tahu berapa besaran emas yang diinvestasikan setiap bulannya. Itulah cara investasi emas yang aman pertama bagi pemula.

2. Memantau dan Membandingkan Harga
Tak kalah penting adalah mengamati perkembangan harga emas secara berkala. Dengan adanya produk tabungan emas digital, masyarakat memiliki kemudahan dalam memantau dan membandingkan pergerakan harga jual dan beli emas yang kompetitif dengan informasi secara real-time.
Tak hanya itu, para investor juga dapat melakukan transaksi dengan menabung emas digital di manapun. Yang juga perlu diingat, perhatikan momentum saat berinvestasi, yaitu membeli ketika harga sedang rendah dan menjual ketika harga sedang naik.

3. Kenali Kadar Karat Emas
Jika kamu memilih investasi emas batangan atau perhiasan, maka pilihlah yang punya kadar tertinggi. Misalnya untuk emas batangan, perusahaan logam mulia biasanya menyediakan produk 24 karat dan 18 karat. Dalam hal ini, pilihlah yang 24 karat. Begitu juga dengan investasi emas perhiasan, pilih yang memiliki kadar di atas 50%. Semakin tinggi kadarnya, nilainya cenderung lebih stabil.

4. Pilih Ukuran Produk yang Tepat
Selain kadar, tips investasi emas berikutnya adalah dengan memperhatikan ukuran produk. Pada emas batangan Antam misalnya, semakin kecil ukurannya, maka akan semakin mahal harga belinya. Ini karena ada biaya cetak dan sertifikat yang dibebankan. Jika kamu ingin beli emas dalam ukuran yang tidak tersedia di emas Antam atau UBS, lebih baik kamu beli emas digital saja. Selama tidak kamu cetak, maka kamu tidak akan dibebani biaya sertifikat.

5. Beli Emas di Tempat yang Terpercaya
Cara investasi emas selanjutnya adalah mengetahui tempat pembelian emas. Ada beberapa tempat yang menjual emas batangan untuk berinvestasi. Namun Anda sebaiknya membeli emas di tempat-tempat yang menjual secara resmi dan terpercaya. Resmi yakni menjual emas dengan menyertakan surat-surat dan sertifikatnya karena ada penjual emas yang menyediakan logam mulia tersebut dengan cara cepat namun tidak disertakan dengan sertifikat. Hanya emas batangannya saja.

Salah satu cara investasi emas adalah Anda juga harus mengerti tempat penyimpanan emas yang aman. Yang paling mudah ialah menyimpannya di rumah sendiri di dalam brankas atau safety box. Jika merasa kurang aman Anda juga bisa menyimpannya di Safe Deposit Box (SDB) yang ditawarkan pihak bank. Tentunya jika memilih untuk menggunakan SDB, ada biaya tambahan yang diperlukan. Harga untuk menggunakan SDB relatif tergantung dengan bank masing-masing. Untuk SDB sendiri selain emas bisa juga dimanfaatkan untuk menyimpan barang-barang maupun surat-surat berharga lainnya seperti sertifikat rumah atau tanah.

Keuntungan Anda Jika Berinvestasi Emas

1. Mudah Dicairkan
Keuntungan dalam berinvestasi emas yang pertama adalah tingkat likuiditasnya yang tinggi atau sifatnya yang mudah dicairkan. Artinya emas mudah dicairkan ke dalam bentuk uang tunai jika sewaktu-waktu Anda membutuhkan uang tunai untuk keperluan tertentu.

2. Melindungi Kekayaan
Berinvestasi emas berarti juga melindungi kekayaan. Hal ini terlihat dari harganya yang stabil dan cenderung mengalami kenaikan. Contohnya bila sewaktu-waktu terjadi inflasi maupun krisis ekonomi, harga emas malah cenderung mengalami kenaikan. Ini sangat berbeda jika Anda hanya menyimpan uang dalam bentuk tunai.(bbs/han)

SUMUTPOS.CO – Memiliki penghasilan tetap, bukan berarti masa depan Anda sudah terjamin. Untuk menjamin agar masa depan Anda menjadi lebih baik, ada satu tindakan yang sebaiknya dilakukan sedari dini, yakni menabung dan investasi.

Berinvestasi apapun bentuknya, sebaiknya dilakukan selagi Anda masih memiliki penghasilan. Banyak jenis investasi yang bisa dipilih, mulai dari investasi saham, deposito, tanah, hingga emas.

Nah, kalau Anda ingin berinvestasi dengan menabung emas. Ada beberapa langkah yang harus diketahui terkait menabung emas. Meski sederhana, namun diperlukan pemahaman yang baik, agar Anda tidak salah langkah.

Salah satu cara itu adalah dengan membeli dan menabung emas secara bertahap. Stabilitas harga dan potensi pertumbuhan jangka panjang membuat emas sebagai aset yang efektif dalam membangun financial freedom.

Emas tidak hanya populer sebagai perhiasan, tapi juga dianggap sebagai pilihan investasi yang sangat menguntungkan. Karena emas merupakan barang yang harganya memiliki kecenderungan naik serta jarang mengalami penurunan dalam jumlah yang signifikan.

Karena popularitasnya yang kian meninggi, banyak orang yang mulai beralih ke investasi emas. Tak perlu khawatir apabila Anda termasuk yang ingin berinvestasi di logam mulia ini, namun tidak mengetahui cara investasi emas yang aman.

Simak beberapa tips bagi seorang pemula dalam menabung emas sebagai berikut:

1. Pastikan Tujuan Investasi Emas
Sebelum memulai investasi emas, pastikan Anda tahu untuk apa tujuan Anda berinvestasi. Cara investasi emas yang aman ialah mengetahui dengan baik tujuannya dalam berinvestasi. Banyak tujuan yang bisa dijadikan target dalam berinvestasi emas, apakah untuk tabungan pernikahan, pendidikan, atau investasi hari tua.

Atau sebagai contoh, Anda sudah menargetkan dalam kurun 10 tahun ke depan akan berhenti bekerja dan memulai usaha sendiri. Kemudian penghasilan dari gaji Anda sebagian disisihkan dan diinvestasikan di emas. Jika sudah memiliki tujuan yang jelas seperti ini maka Anda akan lebih tahu berapa besaran emas yang diinvestasikan setiap bulannya. Itulah cara investasi emas yang aman pertama bagi pemula.

2. Memantau dan Membandingkan Harga
Tak kalah penting adalah mengamati perkembangan harga emas secara berkala. Dengan adanya produk tabungan emas digital, masyarakat memiliki kemudahan dalam memantau dan membandingkan pergerakan harga jual dan beli emas yang kompetitif dengan informasi secara real-time.
Tak hanya itu, para investor juga dapat melakukan transaksi dengan menabung emas digital di manapun. Yang juga perlu diingat, perhatikan momentum saat berinvestasi, yaitu membeli ketika harga sedang rendah dan menjual ketika harga sedang naik.

3. Kenali Kadar Karat Emas
Jika kamu memilih investasi emas batangan atau perhiasan, maka pilihlah yang punya kadar tertinggi. Misalnya untuk emas batangan, perusahaan logam mulia biasanya menyediakan produk 24 karat dan 18 karat. Dalam hal ini, pilihlah yang 24 karat. Begitu juga dengan investasi emas perhiasan, pilih yang memiliki kadar di atas 50%. Semakin tinggi kadarnya, nilainya cenderung lebih stabil.

4. Pilih Ukuran Produk yang Tepat
Selain kadar, tips investasi emas berikutnya adalah dengan memperhatikan ukuran produk. Pada emas batangan Antam misalnya, semakin kecil ukurannya, maka akan semakin mahal harga belinya. Ini karena ada biaya cetak dan sertifikat yang dibebankan. Jika kamu ingin beli emas dalam ukuran yang tidak tersedia di emas Antam atau UBS, lebih baik kamu beli emas digital saja. Selama tidak kamu cetak, maka kamu tidak akan dibebani biaya sertifikat.

5. Beli Emas di Tempat yang Terpercaya
Cara investasi emas selanjutnya adalah mengetahui tempat pembelian emas. Ada beberapa tempat yang menjual emas batangan untuk berinvestasi. Namun Anda sebaiknya membeli emas di tempat-tempat yang menjual secara resmi dan terpercaya. Resmi yakni menjual emas dengan menyertakan surat-surat dan sertifikatnya karena ada penjual emas yang menyediakan logam mulia tersebut dengan cara cepat namun tidak disertakan dengan sertifikat. Hanya emas batangannya saja.

Salah satu cara investasi emas adalah Anda juga harus mengerti tempat penyimpanan emas yang aman. Yang paling mudah ialah menyimpannya di rumah sendiri di dalam brankas atau safety box. Jika merasa kurang aman Anda juga bisa menyimpannya di Safe Deposit Box (SDB) yang ditawarkan pihak bank. Tentunya jika memilih untuk menggunakan SDB, ada biaya tambahan yang diperlukan. Harga untuk menggunakan SDB relatif tergantung dengan bank masing-masing. Untuk SDB sendiri selain emas bisa juga dimanfaatkan untuk menyimpan barang-barang maupun surat-surat berharga lainnya seperti sertifikat rumah atau tanah.

Keuntungan Anda Jika Berinvestasi Emas

1. Mudah Dicairkan
Keuntungan dalam berinvestasi emas yang pertama adalah tingkat likuiditasnya yang tinggi atau sifatnya yang mudah dicairkan. Artinya emas mudah dicairkan ke dalam bentuk uang tunai jika sewaktu-waktu Anda membutuhkan uang tunai untuk keperluan tertentu.

2. Melindungi Kekayaan
Berinvestasi emas berarti juga melindungi kekayaan. Hal ini terlihat dari harganya yang stabil dan cenderung mengalami kenaikan. Contohnya bila sewaktu-waktu terjadi inflasi maupun krisis ekonomi, harga emas malah cenderung mengalami kenaikan. Ini sangat berbeda jika Anda hanya menyimpan uang dalam bentuk tunai.(bbs/han)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/