28 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Senjaku yang Menjadi Nyata…

SUMUTPOS.CO – Chicco Jerikho dan Putri Marino kini telah resmi menjadi pasangan suami istri. Janji suci untuk sehidup semati mereka ucapkan pada hari Sabtu (3/3) di Bali. Chicco yang memiliki perbedaan usia 9 tahun dengan mantab memilih Putri untuk menjadi istrinya.

Pernikahan mereka dilakukan sangat tertutup dan hanya mengundang keluarga dan sahabat. Namun, kedua mempelai pun akhirnya membagikan perasaan bahagia kepada publik.

Seperti halnya yang diunggah dalam akun Instagram pribadi masing-masing. Chicco Jerikho begitu manis mengucapkan janji setianya dalam sebuah tulisan yang diunggahnya bersama dengan foto dirinya memakaikan cincin ke jari manis Putri Marino.

“Ni Luh Dharma Putri Marino..terimalah cincin ini sebagai tanda cinta kasih dan kesetiaanku yang tiada akhir untukmu,” tulis pria berusia 33 tahun itu dengan diakhir hashtag #mrandmrsjerikho dan #thejewelbox.

Tak berbeda jauh dengan Chicco, Putri Marino pun juga menuliskan kata-kata manis dalam postingan Instagramnya setelah sah menjadi istri Chicco Jerikho.”Senjaku yang menjadi nyata… Aku mencintaimu…” tulis perempuan kelahiran 1993 itu.

Pernikahan Chicco dan Putri yang diselenggarakan di Sofitel Nusa Dua, Bali, kemarin itu pun juga membuat publik patah hati. Ditambah lagi kesungguhan cinta mereka yang salah satunya disampaikan lewat caption itu pun juga makin bikin baper deh ya. But anyway, selamat untuk Chicco Jerikho dan Putri Marino! (bbs/ila)

 

SUMUTPOS.CO – Chicco Jerikho dan Putri Marino kini telah resmi menjadi pasangan suami istri. Janji suci untuk sehidup semati mereka ucapkan pada hari Sabtu (3/3) di Bali. Chicco yang memiliki perbedaan usia 9 tahun dengan mantab memilih Putri untuk menjadi istrinya.

Pernikahan mereka dilakukan sangat tertutup dan hanya mengundang keluarga dan sahabat. Namun, kedua mempelai pun akhirnya membagikan perasaan bahagia kepada publik.

Seperti halnya yang diunggah dalam akun Instagram pribadi masing-masing. Chicco Jerikho begitu manis mengucapkan janji setianya dalam sebuah tulisan yang diunggahnya bersama dengan foto dirinya memakaikan cincin ke jari manis Putri Marino.

“Ni Luh Dharma Putri Marino..terimalah cincin ini sebagai tanda cinta kasih dan kesetiaanku yang tiada akhir untukmu,” tulis pria berusia 33 tahun itu dengan diakhir hashtag #mrandmrsjerikho dan #thejewelbox.

Tak berbeda jauh dengan Chicco, Putri Marino pun juga menuliskan kata-kata manis dalam postingan Instagramnya setelah sah menjadi istri Chicco Jerikho.”Senjaku yang menjadi nyata… Aku mencintaimu…” tulis perempuan kelahiran 1993 itu.

Pernikahan Chicco dan Putri yang diselenggarakan di Sofitel Nusa Dua, Bali, kemarin itu pun juga membuat publik patah hati. Ditambah lagi kesungguhan cinta mereka yang salah satunya disampaikan lewat caption itu pun juga makin bikin baper deh ya. But anyway, selamat untuk Chicco Jerikho dan Putri Marino! (bbs/ila)

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/