25.7 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Bangkit Usai Diterpa Kasus

Vitalia Sesha
Vitalia Sesha

SUMUTPOS.CO – Model dan artis Vitalia Shesya membangun karirnya kembali. Sempat tertunda karena berurusan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Wajah artis yang kabarnya memiliki kedekatan dengan Ahmad Fathanah, narapidana kasus suap kuota daging impor itu menghiasi dunia entertain.

Tidak hanya terlibat dalam beberapa program televisi. Vita, sapaan akrabnya mulai menerima tawaran akting. Sedikitnya dua judul film dimainkanya pada tahun ini. Yang pertama, Hantu Merah Casablanka. Dan, yang terbaru, Bidadari Pulau Hantu yang rencananya dirilis pada 11 Desember itu.

”Alhamdulillah, untuk akting di film layar lebar ini yang kali kedua,” ujar Vita di Pres Screening Film Bidadari Pulau Hantu di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Senin (8/12).

Seakan membuktikan kemampuannya sebagai pekerja seni. Dua karakter berbeda dimainkan janda dua anak tersebut. Peran psikopat dan antagonis. Vita pun mengaku tidak mengalami kesulitan. Dengan mudah dia menjalani profesinya tersebut. ”Selama proses syuting nggak ada yang sulit,” ceritanya.

Beragam kasus yang sempat mewarnai perjalanan hidupnya itu pun tidak membuat dirinya kesulitan beradapatasi dengan peran yang didapatinya. Sebaliknya, dengan beragam dukungan yang didapat dari keluarga dan teman-teman seprofesinya. Dia mampu melakoni lakon Jessica dan Frida dengan baik.

”Kemarin memang aku sempat down. Siapa sih, yang mau digosipkan negatif. Tapi, aku nggak mau terlalu lama bersedih. Karena, aku nggak berbuat salah,” kata Vita yang mengaku tidak memiliki hubungan spesial dengan Fathanah itu. ”Kita hanya teman, kemarin aku hanya dikasih mobil, dan sekarang sudah dibalikin kok,” tegasnya.

Tidak mau kejadian tersebut terulang kembali. Vita pun mulai selektif memilih teman. Bahkan, dunia gemerlap malam yang sempat mewarnai hari-harinya tidak lagi dilakoninya. Dia memilih untuk menseriusi karirnya yang mulai bersinar dan membesarkan dua buah hatinya, Sheva Audry (9), dan Aisya Syanah (7), buah hati pernikahanya dengan suami pertamanya, Billy.

”Membatasi teman sih nggak, lebih hati-hati. Kalau gemerlap malam, dah nggak lagi. Sudah, nggak ada waktu. ditambah lagi sekarang sudah ada syuting stripping,” paparnya.

Vita pun tidak menyesali perjalanan hidupnya itu. Dia berusaha untuk mengambil hikmah setiap cobaan yang dialami. Dirinya menyakini, di balik pengalaman pahit akan ada hikmahnya. Dan itu mulai terjadi pada karirnya. ”Aku lebih istighfar, dan meyakini kalau semua ini pasti ada hikmahnya,” katanya. (ash/jpnn)

 

Vitalia Sesha
Vitalia Sesha

SUMUTPOS.CO – Model dan artis Vitalia Shesya membangun karirnya kembali. Sempat tertunda karena berurusan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Wajah artis yang kabarnya memiliki kedekatan dengan Ahmad Fathanah, narapidana kasus suap kuota daging impor itu menghiasi dunia entertain.

Tidak hanya terlibat dalam beberapa program televisi. Vita, sapaan akrabnya mulai menerima tawaran akting. Sedikitnya dua judul film dimainkanya pada tahun ini. Yang pertama, Hantu Merah Casablanka. Dan, yang terbaru, Bidadari Pulau Hantu yang rencananya dirilis pada 11 Desember itu.

”Alhamdulillah, untuk akting di film layar lebar ini yang kali kedua,” ujar Vita di Pres Screening Film Bidadari Pulau Hantu di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Senin (8/12).

Seakan membuktikan kemampuannya sebagai pekerja seni. Dua karakter berbeda dimainkan janda dua anak tersebut. Peran psikopat dan antagonis. Vita pun mengaku tidak mengalami kesulitan. Dengan mudah dia menjalani profesinya tersebut. ”Selama proses syuting nggak ada yang sulit,” ceritanya.

Beragam kasus yang sempat mewarnai perjalanan hidupnya itu pun tidak membuat dirinya kesulitan beradapatasi dengan peran yang didapatinya. Sebaliknya, dengan beragam dukungan yang didapat dari keluarga dan teman-teman seprofesinya. Dia mampu melakoni lakon Jessica dan Frida dengan baik.

”Kemarin memang aku sempat down. Siapa sih, yang mau digosipkan negatif. Tapi, aku nggak mau terlalu lama bersedih. Karena, aku nggak berbuat salah,” kata Vita yang mengaku tidak memiliki hubungan spesial dengan Fathanah itu. ”Kita hanya teman, kemarin aku hanya dikasih mobil, dan sekarang sudah dibalikin kok,” tegasnya.

Tidak mau kejadian tersebut terulang kembali. Vita pun mulai selektif memilih teman. Bahkan, dunia gemerlap malam yang sempat mewarnai hari-harinya tidak lagi dilakoninya. Dia memilih untuk menseriusi karirnya yang mulai bersinar dan membesarkan dua buah hatinya, Sheva Audry (9), dan Aisya Syanah (7), buah hati pernikahanya dengan suami pertamanya, Billy.

”Membatasi teman sih nggak, lebih hati-hati. Kalau gemerlap malam, dah nggak lagi. Sudah, nggak ada waktu. ditambah lagi sekarang sudah ada syuting stripping,” paparnya.

Vita pun tidak menyesali perjalanan hidupnya itu. Dia berusaha untuk mengambil hikmah setiap cobaan yang dialami. Dirinya menyakini, di balik pengalaman pahit akan ada hikmahnya. Dan itu mulai terjadi pada karirnya. ”Aku lebih istighfar, dan meyakini kalau semua ini pasti ada hikmahnya,” katanya. (ash/jpnn)

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/