28 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Tahan Tangis Lihat Dul

Maia Estianty dan Dul
Maia Estianty dan Dul

SUMUTPOS.CO – Sidang tertutup atas kasus kecelakaan maut di Tol Jagorawi dengan terdakwa Abdul Qodil Jaelani alias AQJ digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Rabu (26/2).

Dalam sidang tersebut, turut hadir pula semua pihak yang  berkaitan dengan kasus dari putra ketiga pasangan musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty.

Sang Bunda, Maia Estianty berusaha menunjukkan ketegarannya di depan sang anak. Padahal selama 45 menit itu, Maia menahan air matanya.

“Aku nahan nangis sebenarnya. Ibu mana yang nggak sedih lihat anaknya seperti itu,” ujarnya.

Maia menuturkan, Dul tak bisa menutupi rasa tegang selama hakim membacakan dakwaan. Sesekali, bocah 13 tahun itu pun melirik dirinya yang duduk di kursi pengunjung sidang.

“Dul banyak ngelirik aku, dan setiap dia ngelirik aku, aku bilang I love you,” kisah Maia.

Beban yang dialami sang anak, diakui Maia bisa ia rasakan. Seusai sidang, ia pun sempat menghampiri Dul.

Selain memeluk dan mencium sang anak, ia berjanji hadir di sidang berikutnya.

“Sidang lagi minggu depan. Insya Allah aku pasti datang buat Dul,” lanjutnya.

Dalam sidang tersebut, Maia terlihat menggunakan pakaian senada dengan Dul, kemeja warna putih. Menurut Maia, hal tersebut memang disengaja, karena beberapa hari sebelum sidahng, ia intens menghabiskan waktu bersama sang anak di rumah.

“Aku sama Dul tuh barengan dari kemarin. Dia kemarin di rumahku, aku nemenin dia,” tambahnya.

Selama menemani Dul, Maia pun menguraikan berbagai hal yang ia lakukan. Mengaku bahwa kasus yang menimpa putra bungsunya tersebut cukup berat, namun Maia enggan menunjukkan hal tersebut kepada Dul.

“Aku ajak dia jalan-jalan semalam. Kita pergi ke mall, aku ajak dia makan masakan Jepang, kayak sushi dan shabu-shabu,” ungkap ibu tiga anak itu.

Maia mengungkapkan, Dul memang gemar makan sushi. Hal itu ia lakukan agar sang anak tak tertekan menghadapi persidangan.

“Nggak sedikit pun aku ungkit soal sidang, pokoknya kita jalan-jalan, bikin Dul senang,” sambungnya lagi.

Selain mengajaknya jalan-jalan, pasangan duet Mei Chan ini juga memperhatikan penampilan sang anak agar siap menghadapi persidangan.

“Aku belikan kemeja sebelum Dul jalani sidang hari ini. Dia soalnya nggak punya baju formal,” ucapnya.

Sementara itu, Humas Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Djaniko Girsang, di kantornya, mengatakan sidang ini semua pihak hadir, mulai dari terdakwa, orangtua, Bapas, dan penasihat hukum,” kata

Lebih lanjut Djaniko menjelaskan bahwa sidang yang dipimpin Hakim Ketua Petriyanti itu berjalan lancar. AQJ pun didakwa dengan beberapa poin, yaitu 310 ayat 4, poin kedua 310 ayat kedua dan tiga, dan poin ketiga 310 ayat 1, dengan ancaman tiga tahun penjara.

“Hukuman ancaman enam tahun, tapi karena masih di bawah umur dikurangi setengah,” jelasnya. (abu/bbs/ram/jpnn)

Maia Estianty dan Dul
Maia Estianty dan Dul

SUMUTPOS.CO – Sidang tertutup atas kasus kecelakaan maut di Tol Jagorawi dengan terdakwa Abdul Qodil Jaelani alias AQJ digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Rabu (26/2).

Dalam sidang tersebut, turut hadir pula semua pihak yang  berkaitan dengan kasus dari putra ketiga pasangan musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty.

Sang Bunda, Maia Estianty berusaha menunjukkan ketegarannya di depan sang anak. Padahal selama 45 menit itu, Maia menahan air matanya.

“Aku nahan nangis sebenarnya. Ibu mana yang nggak sedih lihat anaknya seperti itu,” ujarnya.

Maia menuturkan, Dul tak bisa menutupi rasa tegang selama hakim membacakan dakwaan. Sesekali, bocah 13 tahun itu pun melirik dirinya yang duduk di kursi pengunjung sidang.

“Dul banyak ngelirik aku, dan setiap dia ngelirik aku, aku bilang I love you,” kisah Maia.

Beban yang dialami sang anak, diakui Maia bisa ia rasakan. Seusai sidang, ia pun sempat menghampiri Dul.

Selain memeluk dan mencium sang anak, ia berjanji hadir di sidang berikutnya.

“Sidang lagi minggu depan. Insya Allah aku pasti datang buat Dul,” lanjutnya.

Dalam sidang tersebut, Maia terlihat menggunakan pakaian senada dengan Dul, kemeja warna putih. Menurut Maia, hal tersebut memang disengaja, karena beberapa hari sebelum sidahng, ia intens menghabiskan waktu bersama sang anak di rumah.

“Aku sama Dul tuh barengan dari kemarin. Dia kemarin di rumahku, aku nemenin dia,” tambahnya.

Selama menemani Dul, Maia pun menguraikan berbagai hal yang ia lakukan. Mengaku bahwa kasus yang menimpa putra bungsunya tersebut cukup berat, namun Maia enggan menunjukkan hal tersebut kepada Dul.

“Aku ajak dia jalan-jalan semalam. Kita pergi ke mall, aku ajak dia makan masakan Jepang, kayak sushi dan shabu-shabu,” ungkap ibu tiga anak itu.

Maia mengungkapkan, Dul memang gemar makan sushi. Hal itu ia lakukan agar sang anak tak tertekan menghadapi persidangan.

“Nggak sedikit pun aku ungkit soal sidang, pokoknya kita jalan-jalan, bikin Dul senang,” sambungnya lagi.

Selain mengajaknya jalan-jalan, pasangan duet Mei Chan ini juga memperhatikan penampilan sang anak agar siap menghadapi persidangan.

“Aku belikan kemeja sebelum Dul jalani sidang hari ini. Dia soalnya nggak punya baju formal,” ucapnya.

Sementara itu, Humas Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Djaniko Girsang, di kantornya, mengatakan sidang ini semua pihak hadir, mulai dari terdakwa, orangtua, Bapas, dan penasihat hukum,” kata

Lebih lanjut Djaniko menjelaskan bahwa sidang yang dipimpin Hakim Ketua Petriyanti itu berjalan lancar. AQJ pun didakwa dengan beberapa poin, yaitu 310 ayat 4, poin kedua 310 ayat kedua dan tiga, dan poin ketiga 310 ayat 1, dengan ancaman tiga tahun penjara.

“Hukuman ancaman enam tahun, tapi karena masih di bawah umur dikurangi setengah,” jelasnya. (abu/bbs/ram/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/