26.7 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Korut Ancam Perang Nuklir

SEOUL – Antisipasi perang nuklir, Korea Utara (Korut) mendesak Korea Selatan (Korsel) dan Amerika Serikat (AS) menghentikan latihan perang rutin. Apabila tak segera dihentikan, maka perang nuklir bisa terwujud.
Demikian disampaikan militer Korut seperti dilansir AFP, Senin (8/8). Menurut Korut, latihan Korsel dan AS itu sebenarnya bertujuan untuk persiapan menyerang Korut.

“Apabila latihan terus digelar, sama saja memicu perang nuklir. AS dan Korsel harus menunjukkan kesediaannya melakukan denuklirisasi di Semenanjung Korea dengan menggagalkan latihan perang,” ujar pihak militer Korut.
Rencananya, latihan militer itu akan digelar selama 10 hari. Waktu pelaksanaannya dimulai 16 Agustus. Latihan itu merupakan simulasi komputer tahunan. Meski AS dan Korsel menyebutnya sebagai latihan rutin, Korut melihat hal ini sebagai persiapan invasi ke Korut. (afp/bbs/jpnn)

SEOUL – Antisipasi perang nuklir, Korea Utara (Korut) mendesak Korea Selatan (Korsel) dan Amerika Serikat (AS) menghentikan latihan perang rutin. Apabila tak segera dihentikan, maka perang nuklir bisa terwujud.
Demikian disampaikan militer Korut seperti dilansir AFP, Senin (8/8). Menurut Korut, latihan Korsel dan AS itu sebenarnya bertujuan untuk persiapan menyerang Korut.

“Apabila latihan terus digelar, sama saja memicu perang nuklir. AS dan Korsel harus menunjukkan kesediaannya melakukan denuklirisasi di Semenanjung Korea dengan menggagalkan latihan perang,” ujar pihak militer Korut.
Rencananya, latihan militer itu akan digelar selama 10 hari. Waktu pelaksanaannya dimulai 16 Agustus. Latihan itu merupakan simulasi komputer tahunan. Meski AS dan Korsel menyebutnya sebagai latihan rutin, Korut melihat hal ini sebagai persiapan invasi ke Korut. (afp/bbs/jpnn)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/