30 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Diet Sehat dan Sederhana

Pahami Kondisi Tubuh

Diet sehat bukanlah sekedar mengurangi porsi makan melainkan menggunakan menu diet sehat untuk mengontrol pola makan agar tidak berlebihan dan kekurangan.

Kebanyakan orang melakukan diet dengan cara-cara yang ekstrim yaitu dengan mengurangi porsi makan secara drastis agar tidak gemuk atau obesitas. Namun, hal ini justru tidak akan membawa kebaikan bagi tubuh kita, bahkan akan membawa penyakit karena kita memaksakan tubuh kita untuk bekerja keras setiap hari dengan porsi makan yang sangat kurang. Pola makan yang seperti ini akan merusak tubuh dan akan menjadi lebih mudah  terserang penyakit. Karena itulah, anjuran untuk diet adalah dengan memperhatikan jenis makanan sehat yang akan disantap.

‘’Banyak wanita yang salah melakukan diet dengan tidak menjaga pola makannya dan menganggap dengan tidak makan dapat mengurangi berat badan dan membuat tubuh lebih langsing. Padahal melakukan program diet sebaiknya tidak membuat sengsara,”ujar Ahli Gizi Sumut, Sairi Saragih.
Dikatakan Sairi, banyak perempuan yang melakukan diet ketat sampai-sampai lupa pada kebutuhan tubuh akan asupan zat-zat penting. ‘’Bahkan tak jarang kita lihat, perempuan yang hanya makan sehari sekali untuk mendapatkan tubuh langsing,” sebutnya. Padahal, tambah Sairi, pola diet yang sehat  adalah mengkonsumsi makanan yang sesuai kebutuhan tubuh. ‘’Tidak memakan makanan yang terlalu banyak mengandung lemak, minyak dan lainnya,”sambungnya.

Menurutnya, makanan yang dikonsumsi haruslah seimbang mengandung gizi sesuai kebutuhan tubuh, baik jumlah maupun jenis zat gizinya. Makanan yang dikonsumsi dapat dikatakan seimbang bila tercukupi karbohidrat, vitamin, protein dan lemak secara optimum. Selain itu kandungan fiber juga harus mencukupi kebutuhan harian.

“Misalnya saja, pada remaja, makanan yang dikonsumsi mencapai sekitar 1900 kalori/harinya baik makanan padat maupun makanan selingan seperti snack. Remaja tidak boleh sembarangan melakukan diet ketat karena tubuhnya masih memerlukan banyak nutrisi untuk pertumbuhan,” jelasnya.
Sairi yang juga Humas RSUP H Adam Malik Medan ini menambahkan, akibat kekurangan gizi, tubuh akan malas beraktifitas, produktifitas otak menjadi menurun, kekurangan gairah, hingga terserang penyakit seperti asam lambung, anemia dan lainnya.
Ditambahkannya lagi, jangan sekali-kali mengikuti pola diet orang lain.

Saat Anda mengenal cara kerja tubuh sendiri, maka akan lebih mudah untuk memenuhi apa yang dibutuhkannya. “Untuk melakukan diet, harus diketahui bagaimana kondisi tubuh kita. Sebab dari situlah kita akan lebih mudah mengetahui kebutuhan diet harian. Konsumsilah makanan sehat seperti buah, sayuran serta yang berserat supaya saluran dalam perut menjadi lancar. Selain itu, minumlah air putih yang banyak. Jangan sembarang mengkonsumsi obat diet, sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu,” bebernya. (mag-11)

Pahami Kondisi Tubuh

Diet sehat bukanlah sekedar mengurangi porsi makan melainkan menggunakan menu diet sehat untuk mengontrol pola makan agar tidak berlebihan dan kekurangan.

Kebanyakan orang melakukan diet dengan cara-cara yang ekstrim yaitu dengan mengurangi porsi makan secara drastis agar tidak gemuk atau obesitas. Namun, hal ini justru tidak akan membawa kebaikan bagi tubuh kita, bahkan akan membawa penyakit karena kita memaksakan tubuh kita untuk bekerja keras setiap hari dengan porsi makan yang sangat kurang. Pola makan yang seperti ini akan merusak tubuh dan akan menjadi lebih mudah  terserang penyakit. Karena itulah, anjuran untuk diet adalah dengan memperhatikan jenis makanan sehat yang akan disantap.

‘’Banyak wanita yang salah melakukan diet dengan tidak menjaga pola makannya dan menganggap dengan tidak makan dapat mengurangi berat badan dan membuat tubuh lebih langsing. Padahal melakukan program diet sebaiknya tidak membuat sengsara,”ujar Ahli Gizi Sumut, Sairi Saragih.
Dikatakan Sairi, banyak perempuan yang melakukan diet ketat sampai-sampai lupa pada kebutuhan tubuh akan asupan zat-zat penting. ‘’Bahkan tak jarang kita lihat, perempuan yang hanya makan sehari sekali untuk mendapatkan tubuh langsing,” sebutnya. Padahal, tambah Sairi, pola diet yang sehat  adalah mengkonsumsi makanan yang sesuai kebutuhan tubuh. ‘’Tidak memakan makanan yang terlalu banyak mengandung lemak, minyak dan lainnya,”sambungnya.

Menurutnya, makanan yang dikonsumsi haruslah seimbang mengandung gizi sesuai kebutuhan tubuh, baik jumlah maupun jenis zat gizinya. Makanan yang dikonsumsi dapat dikatakan seimbang bila tercukupi karbohidrat, vitamin, protein dan lemak secara optimum. Selain itu kandungan fiber juga harus mencukupi kebutuhan harian.

“Misalnya saja, pada remaja, makanan yang dikonsumsi mencapai sekitar 1900 kalori/harinya baik makanan padat maupun makanan selingan seperti snack. Remaja tidak boleh sembarangan melakukan diet ketat karena tubuhnya masih memerlukan banyak nutrisi untuk pertumbuhan,” jelasnya.
Sairi yang juga Humas RSUP H Adam Malik Medan ini menambahkan, akibat kekurangan gizi, tubuh akan malas beraktifitas, produktifitas otak menjadi menurun, kekurangan gairah, hingga terserang penyakit seperti asam lambung, anemia dan lainnya.
Ditambahkannya lagi, jangan sekali-kali mengikuti pola diet orang lain.

Saat Anda mengenal cara kerja tubuh sendiri, maka akan lebih mudah untuk memenuhi apa yang dibutuhkannya. “Untuk melakukan diet, harus diketahui bagaimana kondisi tubuh kita. Sebab dari situlah kita akan lebih mudah mengetahui kebutuhan diet harian. Konsumsilah makanan sehat seperti buah, sayuran serta yang berserat supaya saluran dalam perut menjadi lancar. Selain itu, minumlah air putih yang banyak. Jangan sembarang mengkonsumsi obat diet, sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu,” bebernya. (mag-11)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/