26 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Gerindra Sumut Kirim Logistik dan Tenaga Medis

MEDAN-

18-9-GUS Irawan Pasaribu menyerahkan bantuan bahan pokok kepada tim medis yang akan berangkat ke kaki Gunung Sinabung, secara simbolis.Gus Irawan Pasaribu, Ketua DPD Gerindra Sumut, memberangkatkan ribuan paket bahan pokok, mie instan, empat unit ambulans dan tenaga medis beserta obat-obatan ke kaki Gunung Sinabung untuk membantu para pengungsi.
“Ribuan paket bahan pokok itu akan dibagikan langsung kepada pengungsi. Kemudian semua tim medis akan membantu pengungsi. Buat pengungsi yang ingin mendapatkan layanan kesehatan silakan bertemu dengan tim medis Kesira (Kesehatan Indonesia Raya),” kata Gus Irawan Pasaribu, Rabu (18/9) di kantor Gerindra Sumut.
“Tim medis kita terbuka 24 jam. Bertemu dimana pun, di jalan atau di posko atau di pengungsian silakan berinteraksi dengan mereka. Tegur saja, mereka akan membantu. Semaksimal mungkin siapa pun mendapat bantuan kesehatan,” jelas Gus Irawan.
Posko Kesira Gerindra Sumut akan beroperasi di halaman gereja GBKP Kabanjahe, Jalan Tiganderket (dekat tugu Kabanjahe). Ambulans juga sementara akan fokus di situ tapi siap berkeliling jika dibutuhkan para pengungsi.
Gus Irawan Pasaribu mengatakan, bantuan ini merupakan yang kedua kalinya dikirimkan DPD Gerindra Sumut. Sebelum itu, pihaknya juga telah menyalurkan bantuan berupa 5.000 masker kepada para pengungsi korban letusan Gunung Sinabung serta menghimpun bantuan untuk operasional dapur umum di Masjid Raya Kabanjahe.
“Pada pengiriman bantuan tahap pertama, kami sekaligus melakukan evaluasi apa saja yang dibutuhkan masyarakat di sana. Dari hasil evaluasi tersebut kami akhirnya mengirimkan bantuan yang kedua ini,” jelasnya.
Gus Irawan didampingi Wakil Ketua DPD Gerindra Sumut Robert L Tobing yang juga Caleg DPRD Sumut Dapil 11, Ketua Kesira Sumut John Robert Simanjuntak, Ketua Harian Kesira Sumut Hendra Taufik Hasibuan, Suzie Ferdinandus, Adi Haris Siregar, Jhon Sari Haloho, Indra Bakti Lubis dan pengurus lainnya, menyampaikan, Gerindra Sumut juga telah mendirikan posko kesehatan 24 jam yang dilengkapi tenaga medis.
“Kami akan total membantu para pengungsi korban letusan Gunung Sinabung. Para saudara kita ini harus kita bantu sebaik-baiknya. Posko ini juga dilengkapi dengan tenaga medis yang memberikan pelayanan kesehatan 24 jam,” ujarnya.
DPD Gerindra Sumut, ujar Gus, juga telah menginstruksikan pihak DPC membantu masyarakat sekaligus mendisain penyaluran bantuan.  “Di Gerindra, kami memiliki program tanggap darurat untuk membantu masyarakat. Keberadaan organisasi sayap Gerindra yakni Kesehatan Indonesia Raya atau Kesira juga bertujuan membantu masyarakat,” tutur Gus Irawan.
Gus Irawan berharap, bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat, khususnya para pengungsi Gunung Sinabung. Karena itu, pihaknya akan terus  mengevaluasi dan memantau perkembangan yang ada dan siap menyalurkan bantuan lanjutan. (mea)

MEDAN-

18-9-GUS Irawan Pasaribu menyerahkan bantuan bahan pokok kepada tim medis yang akan berangkat ke kaki Gunung Sinabung, secara simbolis.Gus Irawan Pasaribu, Ketua DPD Gerindra Sumut, memberangkatkan ribuan paket bahan pokok, mie instan, empat unit ambulans dan tenaga medis beserta obat-obatan ke kaki Gunung Sinabung untuk membantu para pengungsi.
“Ribuan paket bahan pokok itu akan dibagikan langsung kepada pengungsi. Kemudian semua tim medis akan membantu pengungsi. Buat pengungsi yang ingin mendapatkan layanan kesehatan silakan bertemu dengan tim medis Kesira (Kesehatan Indonesia Raya),” kata Gus Irawan Pasaribu, Rabu (18/9) di kantor Gerindra Sumut.
“Tim medis kita terbuka 24 jam. Bertemu dimana pun, di jalan atau di posko atau di pengungsian silakan berinteraksi dengan mereka. Tegur saja, mereka akan membantu. Semaksimal mungkin siapa pun mendapat bantuan kesehatan,” jelas Gus Irawan.
Posko Kesira Gerindra Sumut akan beroperasi di halaman gereja GBKP Kabanjahe, Jalan Tiganderket (dekat tugu Kabanjahe). Ambulans juga sementara akan fokus di situ tapi siap berkeliling jika dibutuhkan para pengungsi.
Gus Irawan Pasaribu mengatakan, bantuan ini merupakan yang kedua kalinya dikirimkan DPD Gerindra Sumut. Sebelum itu, pihaknya juga telah menyalurkan bantuan berupa 5.000 masker kepada para pengungsi korban letusan Gunung Sinabung serta menghimpun bantuan untuk operasional dapur umum di Masjid Raya Kabanjahe.
“Pada pengiriman bantuan tahap pertama, kami sekaligus melakukan evaluasi apa saja yang dibutuhkan masyarakat di sana. Dari hasil evaluasi tersebut kami akhirnya mengirimkan bantuan yang kedua ini,” jelasnya.
Gus Irawan didampingi Wakil Ketua DPD Gerindra Sumut Robert L Tobing yang juga Caleg DPRD Sumut Dapil 11, Ketua Kesira Sumut John Robert Simanjuntak, Ketua Harian Kesira Sumut Hendra Taufik Hasibuan, Suzie Ferdinandus, Adi Haris Siregar, Jhon Sari Haloho, Indra Bakti Lubis dan pengurus lainnya, menyampaikan, Gerindra Sumut juga telah mendirikan posko kesehatan 24 jam yang dilengkapi tenaga medis.
“Kami akan total membantu para pengungsi korban letusan Gunung Sinabung. Para saudara kita ini harus kita bantu sebaik-baiknya. Posko ini juga dilengkapi dengan tenaga medis yang memberikan pelayanan kesehatan 24 jam,” ujarnya.
DPD Gerindra Sumut, ujar Gus, juga telah menginstruksikan pihak DPC membantu masyarakat sekaligus mendisain penyaluran bantuan.  “Di Gerindra, kami memiliki program tanggap darurat untuk membantu masyarakat. Keberadaan organisasi sayap Gerindra yakni Kesehatan Indonesia Raya atau Kesira juga bertujuan membantu masyarakat,” tutur Gus Irawan.
Gus Irawan berharap, bantuan ini bermanfaat bagi masyarakat, khususnya para pengungsi Gunung Sinabung. Karena itu, pihaknya akan terus  mengevaluasi dan memantau perkembangan yang ada dan siap menyalurkan bantuan lanjutan. (mea)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/