Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM bersama istrinya Hj Yusra Siregar menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Pilgubsu) 2013 dengan mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) 41 di halaman Griya Dome Jalan T Amir Hamzah Kelurahan Helvetia Timur, Kecamatan Medan Helvetia, Kamis (7/3).
Selain Wali Kota, Sekda Kota Medan Ir Syaiful Bahri Lubis MM didampingi istri dan seorang putrinya, juga menggunakan hak suaranya di TPS yang sama. Sementara itu Wakil Wali Kota Medan Drs H Dzulmi Eldin Msi bersama istri Rita Maharani beserta kedua anaknya T Edriansyah dan Chairani Mozasa mencoblos di TPS 45 yang berlokasi di Perumahan Citra Wisata Jalan Karya Wisata ,Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor, tak jauh dari tempat tinggalnya.
Wali Kota tiba di lokasi pemungutan suara sekitar pukul 08.35 WIB dengan menggunakan bus milik Pemko Medan. Sebelum memasuki bilik suara, Wali Kota menyempatkan diri meninjau TPS 42 dan TPS 43 yang berada di lokasi yang sama. Kesempatan itu digunakannya menyapa sejumlah warga di TPS tersebut.
Berdasarkan salinan Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang dipampangkan di depan TPS 41, Wali Kota tercatat di nomor urut 464, sedangkan istrinya No 465. Pemandangan menarik di TPS 41 karena didesain ber nuansa Tapanuli Selatan (Tapsel). Kain latar belakang penutup tenda juga bermotif Tapsel. Para petugas TPS, baik pria dan wanita juga mengenakan pakaian adat Tapsel. Di samping itu sekira 15 meter dari TPS 41, terdapat alat musik Gordang Sambilan.
Setibanya Wali Kota di TPS 41, ia langsung menghampiri Kapoldasu Irjen Pol Wisjnu Amat Sastro yang sudah berada di lokasi bersama sejumlah perwira di jajaran Poldasu. Wali Kota bersama istri langsung menghampiri Kapoldasu. Setelah berkomunikasi sejenak, mereka selanjutnya meninjau TPS bersama-sama.
Usai melakukan peninjauan, Wali Kota dan istri kemudian memasuki bilik suara, disusul Sekda beserta istri dan anaknya. Usai melaksanakan hak pilih, mereka kemudian membubuhi tinta di jari keling-king sebelum meninggalkan bilik suara.
Kepada wartawan yang telah menunggu sejak pagi, Wali Kota berharap Pilgubsu 2013 di Kota Medan berjalan dengan lancar dan aman. “Harapan kita dan harapan masyarakat, khususnya warga Kota Medan agar Gubernur dan Wakil Gubernur yang terpilih merupakan yang terbaik dan visioner dalam rangka melaksanakan percepatan dan perluasan pembangunan di Sumatera Utara,” kata Wali Kota.
Selain itu dia juga berharap agar pemimpin ke depan merupakan pemimpin yang mengayomi aparatnya dan seluruh jajaran pemeritahan di kabupaten maupun kota di Sumut. “Mampu berkoordinasi dan mensingkronkan mengenai segala kegiatan pembangunan kemasyarakatan dan pemerintahan,” harapnya.
Sehari sebelum pelaksanaan Pilgubsu 2013, Wali Kota sejak pagi sampai malam terus melakukan pemantauan di sejumlah TPS untuk melihat kesiapan TPS-TPS.
Sedangkan Kapoldasu Irjen Pol Wisjnu Amat Sastro sebelum berkunjung ke TPS 41, ia terlebih dahulu mengecek kesiapan ketiga TPS di halaman Griya Dome. Tidak ada kendala yang terjadi dari hasil pemantauannya. Meski demikian Kapolda berharap kepada para petugas TPS agar melayani masyarakat yang menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya. Kapoldasu Irjen Pol Wisjnu Amat Sastro mengungkapkan, berdasarkan hasil pe-ninjauan yang dilakukan sampai pagi hari pelaksanaan pemungutan suara, kondisi Sumut aman dan kondusif. Sejauh ini dia mengaku belum menemukan adanya kejadian-kejadian yang akan menghambat pelaksanaan Pilgubsu 2013.
“Sampai saat ini baru ada 1 kasus yang kita proses dan Insya Allah dalam minggu ini berkasnya akan kita limpahkan ke kejaksaan yaitu di Labuhan Batu. Dimana dalam kampanye ada memberikan sembako. Yang lainnya masih berada di ranah Panwaslu. Nanti terserah Panwaslu mempelajarinya dengan melakukan rapat intern mereka ataupun diserahkan kepada kita,” kata Kapoldasu.
Dia menambahkan, pada Rabu (6/3) malam ada black campaign dengan banner yang menggambarkan sapi ditarik. Di Tebing Tinggi ada juga banner yang menjelekkan satu pasangan. Lalu di Madina ada 3 TPS yang warganya tidak mau memilih. Bagi Kapolda itu merupakan hak masyarakat, yang penting KPU, Panwaslu dan aparat kepolisian menyiapkan tempat TPS sekaligus mengamankannya.
Sementara itu, di TPS 41 dikunjungi Pangdam I/BB Mayjen TNI Lodewijk F Paulus. Selain itu tampaknya juga anggota DPR RI Sutan Bathoegana. Sekitar pukul 11.20 WIB, Kapolda dan Wali Kota meninggalkan lokasi dan meninjau TPS 10 di Jalan Nikel Kelurahan Sukaramai II, Kecamatan Medan Area. Kedatangan mereka disambut warga keturunanTionghoa yang ramai di lokasi TPS diiringi tarian barongsai.
Setelah mengecek kondisi aman, mereka selanjutnya meninggalkan TPS 10. Sedangkan Wali Kota bersama istri melanjutkan peninjauan ke TPS XII di Jalan AR Hakim Gang Melur, Kelurahan Sukaramai II, Kecamatan Medan Area. Kemudian peninjauan diteruskan ke TPS 32 dan 5 di Jalan Marelan Raya Pasar III Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan.
Di tempat ini Wali Kota disambut Camat Medan Marelan Dedi Jaminsyah Putra SSTP MAP. Kepada Wali Kota, Dedi menjelaskan, pelaksanaan Pilgubsu 2013 di wilayahnya berjalan dengan lancar dan aman.
Usai memeriksa TPS dan berkomunikasi dengan beberapa warga, Wali Kota pun meninggalkan tempat tersebut. (dya/adv)