31 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

Bangun Kesehatan Untuk Kesejahteraan Rakyat

Wali Kota Buka Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) Kota Medan

Pembangunan di bidang kesehatan merupakan satu tujuan penting dalam melahirkan kesejahteraan rakyat di era globalisasi.

Apalagi, bidang kesehatan termasuk satu bidang yang tercantum dalam kesepakatan millenium development goals  (MDG’S).

Demikian dikatakan Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM dalam acara pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) Kota Medan 2011, Kamis (15/12) di Emerald Garden. Dalam kegiatan itu, dihadiri Wakil Wali Kota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S MSi dan narasumber dari Jakarta seperti drg  M Kamrul Zaman, serta sejumlah peserta dari jajaran Dinas Kesehatan Kota Medan, seperti Kepala Puskesmas se-Kota Medan, kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dan pemerhati kesehatan.

Rahudman mengatakan, pemerintah daerah melalui sistem desentralisasi dan otonomi daerah diberikan wewenang dalam menyelenggarakan dan mengelola kesehatan. Dengan adanya sistem itu, hampir di seluruh sektor termasuk kesehatan, diharapkan mampu melakukan percepatan pembangunan di bidang kesehatan. Sedangkan Kota Medan terus berupaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, meliputi isu penurunan angka kematian ibu dan anak, gizi buruk, pelayanan  dan pelayanan rumah sakit, penyakit menular dan lainnya.

Orang nomor satu di Kota Medan ini mengharapkan, melalui Rakerkesda mampu meformulasikan program yang menjawab tantangan isu kesehatan dan bisa menjadi bagian dalam peningkatan derajat kesehatan serta terjalinnya kerja sama dengan berbagai sektor dan institusi yang memiliki komitmen tinggi terhadap masalah kesehatan di Kota Medan.

“Rapat kerja ini dalam rangka lebih meningkatkan sinergitas bagi seluruh jajaran Dinas Kesehatan Kota Medan dan steakholder seperti PKK, lembaga swadaya masyarakat (LSM), pemerhati kesehatan dan rumah sakit agare bisa bebar-benar menjadikan masyarakat terlayani dengan berbagai kemudahannnya,” ucapnya.

Lebih lanjut, dia menyebutkan upaya meningkatkan derajat kesehatan ini tergantung bagaimana komitmen semua pihak, sehingga yang terpenting adalah agar seluruh jajaran kesehatan Kota Medan termasuk, PKK, kader-kadernya mampu bersinergi membangun perbaikan pelayanan yang semakin dirasakan dan dinikmati masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Medan dr Edwin Effendi MSc melaporkan, tujuan dari Rakerkesda untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kota Medan, menetapkan arah strategi, memfokuskan kinerja masalah kesehatan, terjalinnya kerja sama dengan berbagai sektor di bidang kesehatan, dan sebagai persiapan program kerja kesehatan dengan skala prioritas yang objektif di tahun mendatang.

“Kegiatan Rakerdakes ini berlangsung selama dua hari kerja dengan peserta sebanyak 150 orang, sasaran yang diharapkan bisa tercapainya komitmen dan kesepakatan dari peserta agar tercapainya MDG’S,” cetusnya.(adl)

Wali Kota Buka Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) Kota Medan

Pembangunan di bidang kesehatan merupakan satu tujuan penting dalam melahirkan kesejahteraan rakyat di era globalisasi.

Apalagi, bidang kesehatan termasuk satu bidang yang tercantum dalam kesepakatan millenium development goals  (MDG’S).

Demikian dikatakan Wali Kota Medan Drs H Rahudman Harahap MM dalam acara pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) Kota Medan 2011, Kamis (15/12) di Emerald Garden. Dalam kegiatan itu, dihadiri Wakil Wali Kota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S MSi dan narasumber dari Jakarta seperti drg  M Kamrul Zaman, serta sejumlah peserta dari jajaran Dinas Kesehatan Kota Medan, seperti Kepala Puskesmas se-Kota Medan, kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dan pemerhati kesehatan.

Rahudman mengatakan, pemerintah daerah melalui sistem desentralisasi dan otonomi daerah diberikan wewenang dalam menyelenggarakan dan mengelola kesehatan. Dengan adanya sistem itu, hampir di seluruh sektor termasuk kesehatan, diharapkan mampu melakukan percepatan pembangunan di bidang kesehatan. Sedangkan Kota Medan terus berupaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, meliputi isu penurunan angka kematian ibu dan anak, gizi buruk, pelayanan  dan pelayanan rumah sakit, penyakit menular dan lainnya.

Orang nomor satu di Kota Medan ini mengharapkan, melalui Rakerkesda mampu meformulasikan program yang menjawab tantangan isu kesehatan dan bisa menjadi bagian dalam peningkatan derajat kesehatan serta terjalinnya kerja sama dengan berbagai sektor dan institusi yang memiliki komitmen tinggi terhadap masalah kesehatan di Kota Medan.

“Rapat kerja ini dalam rangka lebih meningkatkan sinergitas bagi seluruh jajaran Dinas Kesehatan Kota Medan dan steakholder seperti PKK, lembaga swadaya masyarakat (LSM), pemerhati kesehatan dan rumah sakit agare bisa bebar-benar menjadikan masyarakat terlayani dengan berbagai kemudahannnya,” ucapnya.

Lebih lanjut, dia menyebutkan upaya meningkatkan derajat kesehatan ini tergantung bagaimana komitmen semua pihak, sehingga yang terpenting adalah agar seluruh jajaran kesehatan Kota Medan termasuk, PKK, kader-kadernya mampu bersinergi membangun perbaikan pelayanan yang semakin dirasakan dan dinikmati masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Medan dr Edwin Effendi MSc melaporkan, tujuan dari Rakerkesda untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kota Medan, menetapkan arah strategi, memfokuskan kinerja masalah kesehatan, terjalinnya kerja sama dengan berbagai sektor di bidang kesehatan, dan sebagai persiapan program kerja kesehatan dengan skala prioritas yang objektif di tahun mendatang.

“Kegiatan Rakerdakes ini berlangsung selama dua hari kerja dengan peserta sebanyak 150 orang, sasaran yang diharapkan bisa tercapainya komitmen dan kesepakatan dari peserta agar tercapainya MDG’S,” cetusnya.(adl)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/