32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Bukan Sekadar Atraksi Gitaris

Hari Ini, Guitar For Fun di Garuda Plaza Hotel

Guitar Plus, majalah gitar pertama dan satu-satunya di Indonesia, kembali menggelar even andalannya bertajuk Guitar For Fun di Garuda Plaza Hotel, Jalan Sisingamangaraja Medan, Rabu hari ini (1/6). Sebelumnya, kegiatan yang disponsori produk rokok terkenal di Indonesia ini sukses digelar di Jakarta, Bandung, Jokjakarta dan Bali.

Pada pagelaran kali ini, Gitar Plus memboyong para gitaris ternama tanah air seperti Christoper Coki Bollomeyer dari Netral/Deadsquad, Agung dari Burgerkill, Azis MS dari Jamrud, Pupun ROR eks Kapten, Firman Al Hakim serta dua kontributor klinik Gitar Plus, yakni Ezra Simanjuntak dari Zi Factor dan Andy Owen.

“Kehadiran mereka tak lepas dari dukungan para sponsor setia, dari beberapa brand alat musik papan atas seperti Ibanez Guitars, Schecter Guitars, Rockwell Guitars, Artrock Guitars, Shredder Guitars, Blackstar Amplification dan Cora Amplification,” ujar Andri Indrawan dari Djarum Super didampingi Budya dari majalah Guitar Plus di sela-sela konfresi pers, Selasa (31/5) sore.

Lebih lanjut Andri mengatakan, keunikan utama dari penyelenggaraan Guitar For Fun ini adalah konsep yang disuguhkan di panggung. Para gitaris yang tampil tidak sekadar beraksi dengan permainan gitar yang mumpuni, namun juga melakukan proses interaktif dengan para audiens. Ada proses tanya-jawab yang menarik. Tema yang diangkat pun lebih menonjolkan sharing seputar profesi sang gitaris, terutama tentang pengalaman mereka hidup di jalan gitar secara professional.

“Jadi berbeda dengan event klinik gitar, Guitar For Fun tidak memfokuskan pada promosi alat musik, sehingga para gitaris penampil bisa total mengekspresikan proses kreativitasnya dalam mendalami gitar kepada para penonton. Selain itu, suasana acara juga selalu dibuat santai dan menggairahkan, banyak hadiah kuis/games sehingga selalu membuat penonton setia mengikuti acara dari awal hingga akhir,” ucapnya.

Sementara, Budya perwakilan majalah Gitar Plus mengatakan, even rutin Majalah GuitarPlus yang bertujuan merangkul para gitaris, peminat gitar dan pembaca Majalah GuitarPlus untuk berkumpul dan berbagi wawasan seputar gitar dengan suasana yang santai dan akrab. “Target audiensnya adalah para pembaca GuitarPlus, anggota komunitas gitaris daerah, gitaris, musisi dan para penggemar musik-musik berorientasi gitar,” beber Budya.(adl)

Hari Ini, Guitar For Fun di Garuda Plaza Hotel

Guitar Plus, majalah gitar pertama dan satu-satunya di Indonesia, kembali menggelar even andalannya bertajuk Guitar For Fun di Garuda Plaza Hotel, Jalan Sisingamangaraja Medan, Rabu hari ini (1/6). Sebelumnya, kegiatan yang disponsori produk rokok terkenal di Indonesia ini sukses digelar di Jakarta, Bandung, Jokjakarta dan Bali.

Pada pagelaran kali ini, Gitar Plus memboyong para gitaris ternama tanah air seperti Christoper Coki Bollomeyer dari Netral/Deadsquad, Agung dari Burgerkill, Azis MS dari Jamrud, Pupun ROR eks Kapten, Firman Al Hakim serta dua kontributor klinik Gitar Plus, yakni Ezra Simanjuntak dari Zi Factor dan Andy Owen.

“Kehadiran mereka tak lepas dari dukungan para sponsor setia, dari beberapa brand alat musik papan atas seperti Ibanez Guitars, Schecter Guitars, Rockwell Guitars, Artrock Guitars, Shredder Guitars, Blackstar Amplification dan Cora Amplification,” ujar Andri Indrawan dari Djarum Super didampingi Budya dari majalah Guitar Plus di sela-sela konfresi pers, Selasa (31/5) sore.

Lebih lanjut Andri mengatakan, keunikan utama dari penyelenggaraan Guitar For Fun ini adalah konsep yang disuguhkan di panggung. Para gitaris yang tampil tidak sekadar beraksi dengan permainan gitar yang mumpuni, namun juga melakukan proses interaktif dengan para audiens. Ada proses tanya-jawab yang menarik. Tema yang diangkat pun lebih menonjolkan sharing seputar profesi sang gitaris, terutama tentang pengalaman mereka hidup di jalan gitar secara professional.

“Jadi berbeda dengan event klinik gitar, Guitar For Fun tidak memfokuskan pada promosi alat musik, sehingga para gitaris penampil bisa total mengekspresikan proses kreativitasnya dalam mendalami gitar kepada para penonton. Selain itu, suasana acara juga selalu dibuat santai dan menggairahkan, banyak hadiah kuis/games sehingga selalu membuat penonton setia mengikuti acara dari awal hingga akhir,” ucapnya.

Sementara, Budya perwakilan majalah Gitar Plus mengatakan, even rutin Majalah GuitarPlus yang bertujuan merangkul para gitaris, peminat gitar dan pembaca Majalah GuitarPlus untuk berkumpul dan berbagi wawasan seputar gitar dengan suasana yang santai dan akrab. “Target audiensnya adalah para pembaca GuitarPlus, anggota komunitas gitaris daerah, gitaris, musisi dan para penggemar musik-musik berorientasi gitar,” beber Budya.(adl)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/